banner-detik

skincare

Mewah dan Memikat, Ini 10 Parfum High End Terbaru 2023 yang Layak Masuk Wishlist Kamu!

seo-img-article

Parfum baru terus bermunculan setiap tahunnya. Di tahun 2023 ini, ada beberapa yang bisa kamu intip dan incar untuk melengkapi koleksimu!

 

Tahun 2023 sudah memasuki bulan kelima. Parfum apa saja yang sudah kamu punya? Kamu bisa merasakan vibe yang beragam dari sederet parfum high end terbaru di bawah ini. Mulai dari pilihan notes yang menarik hingga bentuk botolnya yang mengagumkan, akan membawa kamu mengekspresikan mood kamu. Kalau kamu penggemar wewangian, wajib baca sampai selesai!

Gucci Bloom Eau De Parfum Intense

Menawarkan wangi yang lebih deep dan sensual dibandingkan dengan varian Gucci Bloom lainnya, parfum ini tetap bernuansa floral dan tetap bisa di-layer. Notes utamanya adalah jasmine sambac, tuberose, dan lady of the night. Dilengkapi dengan ginger, pear, mandarin orange, patchouli, moss, dan coconut, parfum racikan Alberto Morillas ini punya botol yang lebih bold dalam warna hitam. Kalau kamu suka dengan wewangian berbasis white floral yang punya sentuhan fruity, ini layak dicoba.

Baca juga: 6 Parfum High End Terbaru yang Beraroma Manis, Layak Dimiliki di 2023!

Cartier Oud Vanillé Les Heures Voyageuses

Penggemar keharuman musk? Cartier memang parfum yang tepat untuk kamu! Namun, kali ini brand mewah asal Prancis ini tidak memiliki sentuhan musk dan menghadirkan aroma yang bisa kamu gunakan kapan saja, baik di liburan di musim dingin, pesta malam hari, ke pantai, bahkan untuk meeting penting di kantor. Kombinasi oud yang woody dan animalic dengan vanilla yang manis dan feminin, adalah perpaduan powerful dan powdery yang bisa bikin kamu jatuh cinta.

Baca juga: Bikin Hari Valentine Jadi Lebih Spesial, Ini 3 Parfum Lokal Baru yang Bisa Kamu Coba!

Hermès Un Jardin à Cythère

Hmm.. sekilas dari botolnya memang tampak kurang istimewa ya? Namun parfum ini memadukan dua nuansa yang unik yaitu woody dan citrusy, dilengkapi sentuhan kuat dari olive dan kelembutan pistachio. Warna kuning pada botolnya menggambarkan hari yang cerah, sementara pada box-nya, seniman Elias Kafouros melukiskan kampung halamannya di Yunani. Parfum ini ingin menghadirkan kesegaran yang aromatik sekaligus sensual, membuat yang memakainya ingin segera menikmati liburan yang indah!

Baca juga: Sukses dengan Lost Cherry, Tom Ford Luncurkan 2 Parfum Cherry Terbaru Tahun Ini!

Miss Dior Blooming Bouquet (2023)

Pencinta aroma klasik Miss Dior? Kalau iya, kamu harus memiliki Blooming Bouquet edisi 2023 ini. Parfum high end yang sudah ada sejak tahun 2014 ini, kini tampil dengan versi reissue. Dilengkapi pita cantik jacquard yang terinspirasi dari buket bunga berbagai warna, diciptakan oleh pembuat pita asal Prancis yang sudah ada sejak 1864: Maison Faure. Aromanya yang floral, rosy, dan fresh tercipta berkat perpaduan cantik antara sweet pea, bergamot, peony, Damask rose, dan white musk. Lively, tender, sekaligus passionate.

Baca juga: Layak Dikoleksi, Ini 5 Parfum Cowok Populer yang Wanginya Memikat!

Aerin Mediterranean Honeysuckle Clementina

Parfum high end satu ini sangat feminin dan menyegarkan, memadukan honeysuckle, jasmine, dan bergamot. Dilengkapi dengan musk yang creamy, ambrox yang hangat, serta moss yang earthy, kamu bisa memakainya kapan saja, sepanjang tahun! Pas banget untuk penyuka aroma floral daan fruity, karena wewangian ini seolah mendeskripsikan momen liburan menawan di Amalfi Coast.

Baca juga: Makeup dan Parfum Givenchy Beauty Kesukaan Shin Min Ah, Kini Sudah Bisa Dibeli di Sephora!

Kilian Paris Can’t Stop Loving You

Namanya yang seperti judul lagu terdengar sangat romantis. Wanginya adalah perpaduan musk, floral, amber, dan orange blossom, kombinasi yang sangat menarik. Ada juga sentuhan vanilla dari Madagaskar dan oak moss yang menambah kemewahan. Dilengkapi dengan incence dari Somalia untuk menyeimbangkan keharuman bunga di dalamnya, parfum high end ini pas untuk kamu yang mau mencoba aroma manis, tapi tidak terlalu manis.

Baca juga: 5 Aktor Korea Ini Membintangi Iklan Parfum, Mana yang Paling Kamu Suka?

Guerlain Jasmin Bonheur

Kalau kamu adalah pencinta aroma melati yang luxurious, ini bisa jadi opsi yang tepat. Keindahan botolnya sih nggak perlu diragukan lagi, sebab Guerlain adalah salah satu brand dengan packaging paling cantik! Jasmine yang digunakan berasal dari 3 tempat sekaligus, yaitu Grasse, India, dan Calibria. Gabungan apricot, violet, pink iris, dan orange melengkapi keharuman white floral di dalamnya, menghasilkan unisex fragrance yang delicate dan mengagumkan untuk dipakai sepanjang hari. Parfum ini terinspirasi dari lukisan “Mille Et Une Nuits” karya Henri Matisse tahun 1951.

Baca juga: Cuaca Panas Bikin Lengket? Ini 5 Parfum Fresh di Bawah 300 Ribu yang Bisa Kamu Miliki!

Byredo Unnamed

Parfum limited edition Byredo, Unnamed, yang jadi favorit di tahun 2016, dirilis ulang! Aromanya rich dan juicy karena bernuansa hutan yang menyegarkan, lembut dan menenangkan berkat daun violet dan bunga iris, sekaligus spicy karena memiliki sentuhan pepper. Sebuah fragrance yang ideal untuk kamu yang selalu menyukai aroma woody dan powdery. Kalau kamu punya parfum high end ini, kira-kira mau dinamakan apa?

Jo Malone London Rose Blush

Basil dan lychee pada top notes bertemu dengan pink rose pada middle note, tak ketinggalan white musk sebagai base note. Hasilnya adalah wewangian yang soft, youthful, dan ringan untuk pagi hari, namun tetap elegan untuk malam hari atau special occasion. Kalau kamu menyukai wangi mawar yang cantik dan airy, parfum limited edition yang diluncurkan kembali ini bisa kamu miliki.

Parfums de Marly Valaya

Cari parfum yang clean? Yang satu ini layak dikoleksi! Diciptakan dari kelembutan dan kesegaran aldehydes, mandarin, bergamot, dan white peach pada top notes. Kemudian dilengkapi dengan orange blossom, Mahonial, Petalia, vetiver, Nympheal pada middle notes. Serta diperkaya juga dengan vanilla, musk, akigalawood, dan ambrofix pada base notes. Delicate dan alluring, bisa jadi opsi lain untuk diburu selain varian Delina yang sangat terkenal.

 

Jadi, itulah 10 parfum high end 2023 yang bisa kamu masukkan ke dalam wishlist! Mana nih yang paling menarik menurut kamu?

 

Image: Dok. brand

Slow Down

Please wait a moment to post another comment