sponsored post
11 Sep 2020
Azarine Herbal Essential Series, Skincare Lokal Terjangkau untuk Mencerahkan Kulit
Nggak cuma tampak bercahaya, tapi kulit yang sehat adalah kulit yang lembap dan seimbang kadar minyaknya. Buat mewujudkannya, produk yang dipilih nggak harus selalu mahal lho. Kamu bisa pakai skincare lokal yang terjangkau tapi punya ingredients yang lengkap!
Kulit yang tampak segar dan cerah memang idaman banget ya. Tapi sebenarnya yang terpenting adalah skin barrier yang sehat, serta keseimbangan kadar air dan minyak yang selalu terjaga. Nah, kamu bisa meraihnya dengan rangkaian skincare Azarine Herbal Essential . Yuk, kenalan dengan skincare lokal satu ini!
Azarine Cosmetics adalah brand lokal yang memiliki berbagai produk mulai dari skincare hingga aromatherapy yang bisa melengkapi ritual perawatan diri sehari-hari. Nah, Azarine Herbal Essential Series adalah rangkaian mereka yang kemasannya bernuansa tosca dan memiliki empat produk mulai dari micellar water sampai sleeping mask. Kita ulas satu per satu, yuk!
Azarine Cleansing Moist Micellar Water
Micellar water mampu mengangkat kotoran, debu, dan sisa makeup, bahkan waterproof makeup. Produk ini diperkaya oleh bahan-bahan alami seperti aloe vera, mentimun dan kelapa, untuk melembapkan dan menenangkan kulit, dilengkapi dengan ekstrak bengkuang juga untuk mencerahkan kulit. Diformulasikan tanpa alkohol dan bebas minyak, Azarine Cleansing Moist Micellar Water bisa dipakai oleh semua jenis kulit. Aplikasikan sehari dua kali ya sebelum kamu menggunakan facial wash!
Baca juga: 8 Micellar Water Lokal yang Layak Dicoba!
Azarine Fresh Radiant Brightening Scrub
Agar kulit bersih maksimal, kamu bisa mengaplikasikan Azarine Fresh Radiant Brightening Scrub yang mengandung berbagai ingredient pilihan yang efektif mengangkat sel kulit mati dan membantu membuat kulit tampil lebih cerah. Ada AHA dari perpaduan lemon dan pepaya untuk membuat kulit tampak lebih bersih dan memperbarui sel kulit, BHA untuk merawat pori-pori agar terhindar dari masalah komedo dan jerawat, PHA yang mengangkat sel kulit mati secara lembut, aloe vera yang menyejukkan dan menenangkan kulit, sampai Niacinamide yang terkenal bisa mengurangi noda-noda gelap bekas jerawat. Facial scrub ini aman buat berbagai jenis kulit karena mengandung surfaktan yang lembut dan bebas alkohol.
Baca juga: 10 Skincare Supermarket yang Bisa Dipakai untuk Kulit Berjerawat
Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum
Kamu tahu dong kalau serum adalah jenis skincare yang paling potent karena berbentuk konsentrat? Makanya, jangan ketinggalan step serum dalam skincare routine-mu ya! Azarine Miracle Herbal Peeling Serum teksturnya sangat cair dan mudah meresap. Diformulasikan sebagai Active Skince Booster, serum ini bisa memaksimalkan fungsi dari skincare yang dipakai setelahnya. Kandungan utamanya adalah Centella Asiatica dari Madagaskar, Galactomyces dari Korea, berbagai AHA (Glycolic Acid, Lactic Acid, Citric Acid, Desert Lime & Tomato), Salicylic Acid, dan Chamomile dari Jerman. Perpaduan bahan-bahan tersebut bisa meningkatkan pertumbuhan sel kulit baru, memperbaiki tekstur kulit, bikin kulit lebih cerah, tapi tetap lembap dan minim iritasi.
Untuk pemakaiannya, bisa setiap malam hari sebelum kamu mengaplikasikan serum wajah lainnya. Tapi, bagi kamu pemilik kulit sensitif, 2-3 kali dalam seminggu saja sudah cukup. Jangan lupa, saat pagi harinya kamu wajib mengaplikasikan sunscreen ya!
Baca juga: 5 Rekomendasi Skincare yang Bikin Kulit Glowing dan Lebih Kencang
Azarine Cooling Water Sleeping Mask
Kulitmu sering terasa “ketarik” saat malam hari? Artinya kamu butuh kelembapan ekstra! Kamu sebaiknya pakai sleeping mask setelah menggunakan moisturizer (night cream) untuk memberi hidrasi lebih. Sekarang ini sudah ada banyak sleeping mask lokal yang bisa kamu coba, misalnya Azarine Cooling Water Sleeping Mask yang memiliki kandungan Hyaluronic Acid, Kakadu Plum, Niacinamide, Norway Spruce, dan aloe vera. Kelembapan kulitmu akan terjaga semalaman, kulit jadi lebih kenyal dan segar, sehingga pagi harinya jadi tampil lebih glowing dan cerah! Jangan khawatir kulit akan terasa lengket saat tidur, produk ini formulanya ringan dan bebas minyak kok!
Baca juga: 5 Rekomendasi Serum Korea untuk Bikin Kulit Glowing dan Cerah
Nah, seru kan ingredients dari produk-produk Azarine Herbal Essential Series? Kini skincare lokal lebih aware dengan berbagai kandungan yang baik untuk kulit lho! Serunya lagi, berbagai produk Azarine punya harga di bawah 100 ribu, sehingga cocok buat kamu yang pingin punya kulit lebih sehat terawat tapi tetap budget-friendly! Apakah kamu sudah mencoba salah satunya?
Foto: Dok. Female Daily/Poppy Septia