Kesulitan mengaplikasikan makeup yang flawless? Berikut tips makeup flawless dan mudah untuk pemula yang bisa kamu ikuti!
Aplikasi makeup yang flawless ternyata nggak sulit, lho! Kuncinya, ada di skin-prep dan step makeup yang tepat. Yuk, ikuti tips berikut yang beginner friendly dan bisa jadi step makeup kamu sehari-hari!
Sebelum lanjut ke base makeup, pastikan kulit kamu sudah dipersiapkan dengan baik. Untuk makeupdi pagi hari, jangan lupa pakai sunscreen setelah selesai melakukan skincare routine dan tunggu sampai benar-benar meresap. Oh iya, untuk kulit berminyak tetap disarankan pakai gel moisturizer supaya kulit kamu tetap lembap dan produksi minyak terkontrol.
Baca juga: Lebih Efektif dari Niacinamide, Ini Ingredients yang Bikin Kulit Lebih Cerah dan Glowing!
Setelah menunggu sekitar 5-10 menit sampai skincare benar-benar meresap, kamu bisa mulai mengaplikasikan produk complexion. Untuk pemula, FD menyarankan kamu untuk menggunakan produk seperti skin tint atau cushion supaya lebih nyaman dan hasilnya lebih natural. Kalau ada beberapa area yang perlu coverage lebih, kamu bisa build up coverage-nya menggunakan produk yang sama.
Nah, kamu juga perlu perhatikan pemilihan shade yang tepat juga, nih. FD sarankan untuk datang langsung ke offline store supaya bisa mencoba produknya. Plus, kamu bisa tanya-tanya lebih lanjut dengan Beauty Advisor dari brand yang kamu minati. Supaya lebih pas, kamu bisa cek terlebih dahulu undertone yang kamu miliki. Kamu bisa cek caranya di sini, ya!
Buat yang kulitnya kering, mungkin step powder bisa kamu skip. Tapi, kalau kulit kamu cenderung berminyak, disarankan untuk pakai powder supaya produk complexion yang kamu pakai sebelumnya nggak geser, ya! Kalau nggak mau terlalu medok, kamu bisa pilih translucent powder seperti Microblur Translucent Loose Powder dari Mother of Pearl ini. Rasanya ringan dan bisa memberi blurring effect, jadi hasil makeup kamu lebih flawless.
Baca juga: WAJIB TAHU! Ini Dia 3 Cara Memahami Kandungan dalam Sunscreen!
Supaya hasil makeup-nya nggak flat, jangan lupa tambahkan blush di area pipi, atau biasanya disebut apple on the cheeks. Supaya tahu area apple on the cheeks, kamu bisa tersenyum sebelum menggunakan blush. Nah, area pipi yang lebih menonjol saat kamu tersenyum inilah yang dinamakan apple on the cheeks. Aplikasikan blush di area apple on the cheeks dan baurkan ke atas hingga bagian tulang pipi, supaya hasilnya lebih natural. Jangan lupa untuk ambil produk sedikit demi sedikit. Kalau menurut kamu kurang terlihat, baru di-build up sampai mendapat hasil blush yang diinginkan.
Berbahagialah kalau kamu sudah punya alis yang tebal dan cuma butuh eyebrow mascara untuk mempertegas serat-serat rambut alis. Tapi, kalau alis kamu tipe yang ‘ada dan tiada’, pastikan kamu memilih shade eyebrow product 1 atau 2 shade lebih terang dari warna rambut natural kamu. Selain itu, kunci dari menggambar alis yang sempurna adalah dengan mengikuti bentuk natural alis kamu. Cukup isi bagian alis yang kosong dengan gerakan mengarsir dan mengikuti arah tumbuh alis, setelah itu baurkan menggunakan spoolie supaya lebih rapi.
Kalau nggak mau ribet, kamu bisa pakai tinted lip balm supaya bibir kamu tetap lembap da menghasilkan look bibir yang lebih sehat. Tinted lip balm juga lebih mudah untuk di-reapply dan nggak akan berantakan. Kamu bisa coba Hale Sheen. Tinted Lip Balm shade Cookie, warnanya neutral nude brown yang cocok untuk semua skin tone.
Baca juga: 5 Rekomendasi Lip Product Merah ala Dasiyah di ‘Gadis Kretek’
Last but not least, kunci semua produk makeup kamu dengan setting spray supaya lebih tahan lama dan tetap flawless. Untuk jenis kulit yang cenderung kering, kamu bisa pilih setting spray yang juga hydrating seperti DreamSetter Satin Makeup Setting Spray, yang merupakan kolaborasi Female Daily dengan Studio Tropik! Produk ini juga sudah banyak dicoba juga sama FDN Crew dan dipakai seharian saat X Beauty di berbagai kota. Nah, kalau kulit kamu cenderung berminyak, kamu bisa pakai Luxcrime Ulti-Matte Oil Control yang dapat skor 4.2 di FD Beauty Review dari FD Members.
Baca juga: It’s Time for Glossy Lip Balm! Dapatkan Bibir Lembap Berkilau dengan 5 Produk Ini!
Itu dia tips makeup flawless yang mudah untuk pemula dan bisa dipakai sehari-hari. Kalau kamu, ada tips makeup lainnya juga nggak, nih? Yuk, komen di bawah!
Edited by Salma Nur Hanina
Image: Freepik