Setelah sukses bikin penggemar ngiler lewat masakan di ‘Jinny’s Kitchen’, Park Seo Joon, V BTS, hingga Choi Woo Shik bakal temani kamu melalui variety show terbaru!
Beberapa waktu lalu, sempat menjadi perbincangan di sosial media ketika Wooga Squad yaitu V BTS, Park Seo Joon, dan Choi Woo Shik tergabung dalam sebuah acara masak-masak yang menyajikan hidangan Korea Selatan untuk turis asing di luar negeri. Kabar gembiranya, spin off dari ‘Jinny’s Kitchen’ ini akan hadir dengan judul baru yakni ‘Visiting God of Communication: Jinny’s Kitchen’.
Baca juga: Layak Dinantikan, Go Yoon Jung Diperkirakan Bintangi Drama dengan Kim Seon Ho
Teaser dari acara tersebut juga sudah tayang. Reality show ini menyatukan kembali kelima bintang ‘Jinny’s Kitchen’ sebagai karyawan restoran. Namun, kali ini mereka akan memperkuat kerja sama tim dan komunikasi melalui kegiatan rekreasi. Keseruan ini akan diisi oleh CEO Lee Seo Jin, direktur Jung Yu Mi, manajer eksekutif Park Seo Joon, serta anak magang Choi Woo Shik dan Taehyung atau V BTS.
Baca juga: Beragam Gaya Rambut David Beckham yang Bikin Kamu Bernostalgia
Dalam cuplikan yang diunggah channel fullmoon, terlihat keseruan para pemain sedang melakukan berbagai kegiatan, salah satunya lompat tali yang dilakukan secara bersamaan. Di waktu-waktu seperti ini, kamu akan melihat secara natural bagaimana sikap seorang aktor maupun aktris hingga K-Pop idol yang merasa nggak adil dalam permainan, maupun mengeluh secara terang-terangan.
Baca juga: Tampil Maskulin, Ini Gaya DK SEVENTEEN Jadi Global Ambassador Bally!
Acara ini sendiri akan tayang di tvN mulai 12 Oktober 2023. Bagi kamu yang ingin melihat beberapa cuplikannya, bisa nonton di akun youtube milik Na Young Seok PD nim.
Siapa nih yang excited?
Edited by Salma Nur Hanina
Image: tvN