
entertainment
25 Sep 2023
Berlangsung Meriah Selama 4 Jam, Inilah Keseruan SMTOWN LIVE 2023 SMCU PALACE di Jakarta!
Setelah 11 tahun, akhirnya para artis SM Entertainment kembali menyapa para penggemar di Stadion Utama Gelora Bung Karno lewat SMTOWN LIVE 2023!
SMTOWN LIVE 2023 SMCU PALACE @JAKARTA with KB Bank yang ditunggu-tunggu penggemar akhirnya datang juga setelah 11 tahun lamanya. Meski nggak lengkap tanpa SHINee, BoA, EXO, hingga SNSD, namun beberapa artis SM Entertainment yang datang, seperti TVXQ!, SUPER JUNIOR, Red Velvet, NCT 127, NCT DREAM, WayV, aespa, dan RIIZE setidaknya cukup untuk menghibur hati para penggemar yang ingin menyaksikan lagu ‘Hope’ secara langsung.
Baca juga: Wangi Cowok Ganteng, Ini 7 Koleksi Parfum The8 SEVENTEEN!
Ketika saya masuk ke dalam venue, rasanya benar-benar seperti di acara hajatan keluarga besar yang didominasi oleh penggemar NCT dan Super Junior. Meski hanya segelintir lightstick Red Velvet, aespa, dan TVXQ yang bisa saya lihat, namun hal ini nggak membuat keseruan acaranya berkurang. Setiap lagu yang dinyanyikan para artis pun disambut meriah dan dinyanyikan bersama secara lantang oleh ribuan pink blood.
WayV nyanyikan lagu ‘It’s Only Me’
Artis internasional menyapa dalam bahasa Indonesia nampaknya sudah biasa. Tapi, apakah pernah melihat ada artis internasional yang membawakan lagu Indonesia? Walaupun sudah pernah dibawakan ketika fanmeeting beberapa waktu lalu di Jakarta, namun WayV kembali menyanyikan lagu hits dari Kaleb J berjudul ‘It’s Only Me’. Unit yang dibentuk untuk target pasar China tersebut, membawakan lagu Indonesia dengan fasih. Sontak ketika Kun, Winwin, Yangyang, Ten, Xiaojun, dan Hendery menyanyikan lagu, para penggemar yang hadir juga turut menyanyikan lagunya.
Haechan request The Dream Show 3 di GBK
Di tengah penampilan NCT Dream, para member memiliki waktu untuk berbicara masing-masing. Saat itu, saya sendiri melihat begitu banyaknya lightstick NCT yang mengisi setiap tempat duduk. Nampaknya, ini menjadi simulasi dan pertanda baik jika penggemar NCT mampu menduduki GBK sebanyak itu. Bahkan, Haechan memberi kode untuk tur konser NCT Dream selanjutnya, agar diadakan di GBK. “Saya senang sekali melakukan pertunjukan di sini, dan saya sempat berpikir sepintas, gimana kalau The Dream Show 3 diadakan di sini?” ujarnya. Hal ini tentu disambut meriah oleh penggemar.
Baca juga: Weekend Ini, Bersiap Nonton NCT 127 1st Tour Neo City: Seoul-The Origin di Bioskop!
Perkenalan member dengan nama Indonesia
Jika dilihat dari track record artis Korea yang datang kesini paling sering, sudah pasti artis SM Entertainment. Bahkan, sudah ada kantor cabangnya di FX Sudirman dan membuka toko offline Kwangya Store di Lotte Shopping Avenue. Lucunya, ketika perkenalan diri, sebagian besar member tidak lagi memperkenalkan nama asli, melainkan nama Indonesia.
Dari Super Junior yang sudah jadi sesepuh K-Pop, Eunhyuk memperkenalkan diri sebagai Eko, Leeteuk sebagai Kadir, dan Donghae sebagai Dimas. Sementara di NCT 127, Jaehyun dengan bangga memperkenalkan diri sebagai Jamal dan Jisung NCT Dream memperkenalkan dirinya sebagai Icung. Bahkan, ia sempat mengganti nama bubble nya jadi Icung, ketika mau ke Indonesia.
Panggung pertama RIIZE di Indonesia
Baru saja melakukan debut di bulan ini, RIIZE menjadi new boy group SM Entertainment yang turut memeriahkan panggung dengan dua lagu barunya, yaitu ‘Get A Guitar’ dan ‘Memories’. Walaupun terhitung baru debut, namun ketika RIIZE manggung, semua ikut bernyanyi seakan sudah berada di industri musik selama bertahun-tahun. Hal ini turut menjadi pengalaman baru yang menyenangkan bagi Sungchan, Shotaro, Wonbin, Eunseok, Seunghan, Anton, dan Sohee untuk pertama kalinya menyapa penggemar di Indonesia.
Baca juga: Memikat di Drakor ‘Numbers’, Simak Peran Choi Jin Hyuk di Beberapa Drama Hits Ini!
“Suatu kehormatan bisa bergabung dengan para senior SM di panggung besar bernama SMTOWN, di mana musik dan penampilan menjadi satu. Momen bertemu kalian semua juga sangat berharga. Ke depannya, kami akan bekerja keras untuk menunjukkan penampilan yang bagus kepada kalian,” ujar RIIZE.
Itulah beberapa keseruan selama SMTOWN LIVE 2023 SMCU PALACE di Jakarta. Kalau ada kesempatan lagi, saya sih sudah pasti akan nonton. Semoga next time lebih lengkap line up nya, ya!
Edited by Salma Nur Hanina
Image: dok. SMTOWN & femaledaily/diaanacil