ic-fd

Kulit Sensitif? Ini 6 Skincare Lokal dengan Kandungan Calendula yang Menenangkan!

skincare
author

Poppy_Septia・23 Aug 2021

detail-thumb

Calendula banyak digunakan dalam produk skincare karena kemampuannya dalam menenangkan dan menyehatkan kulit. Ternyata skincare lokal banyak yang memakai bunga ini juga, lho!

Bunga calendula yang masih satu keluarga dengan chamomile, terkenal memiliki kemampuan soothing dan calming, dengan kandungan antioksidan yang tinggi, sehingga bisa melembutkan kulit, melindungi kulit, mengatasi iritasi dan kemerahan, serta aman bagi kulit sensitif. Dengan kemampuannya tersebut, sejak dulu bunga calendula sering dipakai dalam pengobatan Cina dan Ayurvedic. Kini calendula sering muncul dalam berbagai produk skincare, mulai dari toner, cleanser, masker, hingga multipurose salve.

Nggak cuma berbagai brand internasional saja, kini sudah banyak skincare lokal dengan kandungan calendula dalam berbagai format, dari serum hingga oil! Harganya pun beragam! Kamu bisa menyesuaikan dengan budget dan skincare routine kamu.

Baca juga: Kulitmu Sensitif? Ini 7 Pilihan Face Toner Bebas Alkohol yang Bisa Dicoba!

Skin Dewi Calendula Soothing Gel, Rp594.000

Diformulasikan dengan bahan-bahan yang terkenal ampuh menanangi kulit sensitif: oat extract, chamomile extract, calendula extract, dan lavender oil. Sangat baik untuk menenangkan kulit sensitif, gatal, atau iritasi. Produk bertekstur gel ini sangat versatile, karena bisa digunakan sebagai serum atau sebagai moisturizer. Kalau kulitmu kering, kamu bisa mengaplikasikannya sebagai serum, kemudian ditambah dengan moisturizer atau face oil. Kalau kulit kamu berminyak, kamu bisa menggunakannya sebagai moisturizer, karena teksturnya lightweight. Worth the price!

Biotalk Centella + Calendula Serum, Rp135.000

Skincare lokal satu ini nggak hanya mampu menenangkan kulit berkat perpaduan Centella Asiatica dan calendula, namun juga membantu mencerahkan kulit, membantu menyamarkan noda gelap, dan mengontrol kadar sebum di kulit, berkat kandungan Niacinamide sebanyak 5%. Teksturnya ringan dan mudah meresap. Bisa digunakan oleh semua jenis kulit, namun kandungan utamanya sangat baik dipakai di kulit kusam, sensitif, dan acne-prone. Bebas alkohol, parfum, pewarna, silikon, paraben, phthalates, mineral oil. 

Everpure Calendula Oil, Rp108.000

Mengandung 100% organic cold-pressed calendula oil, produk ini bisa berperan sebagai anti-inflamasi, melembapkan kulit kering dan pecah-pecah, melembutkan kulit, menenangkan kulit, bahkan membantu mengurangi ruam akibat gigitan serangga, dan meredakan jerawat. Vegan, cruelty-free. Akan lebih bagus kalau sebelumnya kamu mengapliksikan rose water terlebih dahulu, kemudian gunakan minyak ini sambil dipijat-pijatkan pada kulit. Produknya akan lebih mudah meresap, kulit sensitif akan jadi lebih rileks.

Baca juga: 5 Skincare Lokal dengan Kandungan Kelopak Bunga Asli!

Bloomka Sugarcane + Calendula Exfoliating Face Toner, Rp115.000

Bloomka, sister brand dari The Bath Box, langsung mencuri perhatian sejak kemunculannya karena punya produk-produk berbahan natural, namun efektif dan mendapat banyak review positif. Kalau sedang mencari exfoliating toner dari brand skincare lokal, kamu bisa gunakan produk ini karena mengandung AHA dari tumbuh-tumbuhan seperti bilberry, sugarcane, orange, lemon, dan sugar maple yang bisa mengangkat sel-sel kulit mati dengan lembut. Ditambah calendula yang kasih efek soothing, exfoliating toner ini nggak bikin iritasi dan aman dipakai setiap hari setelah kamu membersihkan wajah. Jangan lupakan area leher juga ya!

Baca juga: 5 Moisturizer di Bawah 300 Ribu untuk Mengatasi Kulit Sangat Kering

The Aubree Skin Botanical Calendula Toner, Rp95.000

Produk skincare lokal satu ini jenisnya hydrating toner, jadi bisa kamu pakai dengan cara ditepuk-tepuk langsung ke wajah menggunakan tangan, atau diusap menggunakan kapas. Fungsinya untuk melembapkan kulit setelah dibersihkan, dan mempersiapkan kulit supaya bisa menyerap skincare selanjutnya secara maksimal.  Nggak cuma mengandung kelopak bunga calendula, tapi dilengkapi dengan Sodium Hyaluronate, Allantoin, dan Sodium PCA, supaya bikin kulit terasa lebih segar dan kenyal! Review selengkapnya dari Editor Female Daily, Regina, bisa kamu baca di sini.

Baca juga: Kenapa Skincare Malam Hari Sangat Penting?

Skinoia Calendula Light Cleansing Oil, Rp146.oo0

Bagi kamu yang kulitnya sensitif, first cleanser yang oil-based lebih disarankan, karena lebih lembap, dan mengurangi gesekan pada wajah (nggak perlu pakai kapas). Skincare lokal baru ini bisa dicoba karena mampu mengangkat kotoran dan makeup waterproof sekalipun, lembut di kulit, tetap menjaga kelembapan kulit, nggak menyumbat pori-pori, dan aman dipakai bagi kamu yang sedang berjerawat. Selain ekstrak calendula, kandungan utamanya adalah apricot oil, almond oil, soybean oil, dan blackcurrant oil.

Baca juga: 5 Rekomendasi Skincare untuk Mengurangi Bruntusan

Jadi itulah beberapa skincare lokal dengan kandungan calendula yang bisa kamu lirik. Ternyata ada beragam kan produknya? Apakah ada yang pernah kamu pakai? Kalau sudah coba, share di kolom komentar ya!

 

Image: Freepik.com, Dok. brands