banner-detik

lifestyle

September Jadi PCOS Awareness Month! Yuk, Ketahui tentang Penyakit Ini!

seo-img-article

Sudah tahu belum, kalau bulan September jadi PCOS awareness month? Kalau belum tahu, yuk, kenalan lebih jauh dengan penyakit yang satu ini!

Yup, bulan September menjadi bulan peringatan untuk PCOS. PCOS awareness month ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang risiko PCOS. Nggak cuma itu saja, adanya PCOS awareness month juga bisa membantu memberi support untuk para perempuan pengidap PCOS. Supaya kamu lebih tahu lagi tentang penyebab dan gejala PCOS, simak artikelnya, ya!

Baca juga: Ini 4 Mitos tentang Menstruasi yang Sering Dipercaya! Seperti Apa Faktanya?

Apa itu PCOS?

PCOS atau Polycystic Ovarian Syndrome adalah kondisi yang terjadi ketika sel telur nggak mampu berkembang secara matang sampai tahap ovulasi atau karena ketidakseimbangan hormon. Kondisi ini dipicu oleh kadar hormon androgen yang berlebih, sehingga memproduksi banyak kantong berisi cairan atau kista.

Di Indonesia sendiri, tercatat bahwa 105 kasus pasien PCOS di Indonesia, 45,7% pasien ini merupakan perempuan berusia sekitar 26-30 tahun. Jadi, angka ini menunjukkan bahwa kondisi tersebut mengkhawatirkan.

Baca juga: Kenapa Menstruasi Dianggap Tabu?

Gejala yang dirasakan

Berhubung September merupakan PCOS awareness month, kamu juga perlu mengetahui beberapa gejalanya agar lebih aware ketika hal tersebut terjadi. Beberapa gejala yang terjadi yaitu menstruasi yang nggak teratur, tumbuhnya rambut yang lebat di wajah dan tubuh, mudah tumbuh jerawat, kulit di area lipatan mengalami penggelapan, serta meningkatnya pertumbuhan kista ovarium.

Penyebab PCOS

Selain ketidakseimbangan hormon, PCOS juga bisa terjadi karena produksi hormon insulin yang berlebihan. Banyak ditemukan dari perempuan penderita PCOS yang ternyata tubuhnya nggak bisa mengolah insulin dengan baik, sehingga hormon insulin menumpuk dan akhirnya memicu peningkatan kadar androgen.

Selain itu, genetik pun jadi salah satu penyebab terjadinya PCOS. Meskipun bukan menjadi penyebab utama, namun banyak pasien PCOS yang juga memiliki saudara perempuan dan Ibu dengan kondisi yang sama.

Baca juga: Siklus Menstruasi Jadi Panduan Rotasi Skincare? Ini Hasilnya!

Ini dia alasan kenapa kamu harus peduli sama kondisi ini!

Yes, kondisi PCOS adalah kondisi yang harus kamu perhatikan dengan baik. Hal ini nggak boleh dibiarkan karena bisa merembet ke hal lainnya, seperti meningkatkan risiko diabetes tipe dua, penyakit jantung, hingga kemandulan. Penelitian dari National Institute of Health pada tahun 2022 juga menyatakan bahwa penderita PCOS memiliki risiko yang lebih tinggi untuk terkena kanker endometrium.

Nah, itu dia pembahasan tentang PCOS. Mumpung masih ada dalam PCOS awareness month, saatnya kamu untuk lebih mengetahui tentang penyakit ini dan melakukan tindakan preventif!

 

Baca juga: iStock

Slow Down

Please wait a moment to post another comment