lifestyle
08 Apr 2024
Perjalanan Mudik Makin Seru Sambil Dengerin 5 Podcast Ini!
Perjalanan mudik yang jauh dan menghabiskan waktu berjam-jam bisa jadi nggak ngebosenin kalau kamu dengerin podcast, lho. Cek rekomendasi podcast seru di sini yuk!
Akhirnya libur panjang menyambut Lebaran tiba! Siapa nih yang bakal pulang ke kampung halaman dan bersilaturahmi dengan keluarga besar? Buat yang melakukan perjalanan jarak jauh dan nggak mau bosan di jalan, kamu bisa coba mendengarkan podcast.
Dengerin podcast akan lebih menghemat penggunaan baterai smartphone-mu karena nggak perlu menampilkan video seperti saat menonton sesuatu. Jadi, cocok banget buat kamu yang takut baterai smartphone habis sebelum sampai di tujuan.
Baca juga: Belum Sempat Beli Baju Lebaran? Kunjungi 4 Toko Offline Ini!
Salah satu platform yang nyaman untuk mendengarkan podcast adalah Spotify. Yup, nggak hanya layanan streaming musik saja, platform tersebut ternyata juga punya banyak koleksi podcast seru untuk didengarkan, lho! Baca terus untuk tahu sejumlah podcast ter-update yang ada di Spotify untuk didengarkan selama perjalanan mudik ya.
Rapot
Kalau kamu podcast yang ramai dan berasa lagi mendengarkan obrolan tongkrongan, kamu bisa mendengarkan Rapot. Podcast ini punya empat host, yaitu Reza Chandika, Ankatama Ruyatna, Radhini Aprilya, dan Nastasha Abigail. Topik yang dibawakan biasanya seputar hal-hal yang sedang happening. Selain itu, mereka juga punya serial yang tematik. Misalnya seperti Buka Pakai Apa Kak! yang dibuat spesial selama bulan puasa.
Podcast Raditya Dika
Siapa yang nggak kenal Raditya Dika? Komika tersohor ini punya podcast eksklusif di Spotify yang berjudul Podcast Raditya Dika yang menghadirkan episode baru setiap minggu. Topik yang diangkat cukup beragam dan relatable dengan kehidupan banyak orang. Mulai dari cerita tentang liburan, sakit pinggang, hingga kejadian horor. Setiap episode memiliki durasi rata-rata 40-50 menit sehingga obrolannya pun nggak terlalu cepat tapi juga nggak terlalu lama.
Podcast Kebanyakan Teori
Salah satu podcast terbaru di Spotify adalah Podcast Kebanyakan Teori oleh Firu Designer dan Priyagung. Episodenya pun belum terlalu banyak. Namun, setiap episode membahas topik yang dikemas dengan menarik dan bisa dinikmati dengan santai selama perjalanan mudik. Misalnya seperti teori kenapa orang Indonesia semakin malas menikah dan teori manusia akan selalu selingkuh. Meskipun teori seolah terkesan berat, tetapi obrolannya dibawakan dengan ringan sehingga nggak membosankan untuk didengar.
Baca juga: Lebih Praktis Bersihkan Makeup saat Mudik dengan 6 Face Cleansing Wipes Ini!
Podcast Malam Kliwon
Jika kamu penggemar horor, Podcast Malam Kliwon bisa jadi pilihan yang tepat untuk kamu dengarkan selama perjalanan mudik. Podcast yang dibawakan oleh Bimoky dan Dhanu ini membicarakan berbagai cerita horor secara fun sehingga nggak bikin terlalu tegang. Rata-rata durasinya berkisar 30-40 menitan sehingga nggak perlu ketakutan terlalu lama ketika mendengarkannya!
GJLS
Buat yang nggak suka dengerin obrolan yang terlalu panjang, kamu bisa coba dengerin podcast GJLS. Menghadirkan komika Rigen, Rispo, dan Hifdzi, beberapa episode podcast mereka ada yang punya durasi kurang dari 10 menit. Jadi, cocok banget buat jadi selingan lagu-lagu yang didengarkan selama perjalanan mudik. Topik yang dibawakan pun menghibur karena memang dibawakan dengan jenaka. Beberapa di antaranya seperti april mop, pengaturan secara shio, hingga pemilu.
Baca juga: Rekomendasi Makeup Baru di Sephora untuk Tampil Fresh Seharian saat Lebaran!
Nah, itu dia lima podcast yang seru untuk didengarkan selama perjalanan mudik. Apakah ada yang menarik perhatianmu? Atau kamu sudah punya podcast favorit tersendiri? Tuliskan di comment yaa.
Images: Dok. Freepik, Dok. Spotify