banner-detik

makeup

Ingin Bibir Glasting Tapi Nggak Suka Lip Gloss? Coba 5 Lip Tint Lokal dengan Hasil Akhir Glossy Ini

seo-img-article

 

Ingin punya bibir glasting menawan ala K-Pop Idol tapi nggak suka dengan lip gloss? Waktunya mencoba lip tint dengan hasil akhir glossy!

 

Setelah lip tint dengan matte dan velvet finish menjadi favorit di dunia kecantikan selama bertahun-tahun, akhirnya glossy finish mulai banyak diminati lagi oleh para beauty enthusiast. Apalagi banyak K-pop idol yang menampilkan glasting lips dan terlihat fresh!

Semakin maraknya tren ini, semakin banyak juga brand lokal yang menghadirkan lip tint dengan hasil akhir glossy. Jadi, beauty enthusiast pun punya semakin banyak pilihan untuk dicoba. Intip rekomendasi lip tint dengan glossy finish dari brand lokal berikut.

Baca juga: Pipi Terlihat Sehat Merona dengan 5 Cream Blush Lokal Ini!

 

ESQA Slick Drip Serum Lip Tint

Selain ringan, formula Slick Drip Serum Lip Tint dari ESQA juga dirancang agar tahan lama dan memberikan stain yang merata sepanjang hari. Produk ini diperkaya dengan berbagai bahan untuk melembapkan serta menutrisi bibir, seperti sodium hyaluronate, sunflower seed oil, dan jojoba oil. Ada delapan warna ragam warna merah, jingga, pink, dan cokelat yang tersedia, yaitu Cashmere Nude, Rose Souffle, Royal Ruby, Flaming Red, Sienna Sunset, Warm Maple, dan Burnt Chestnut.

 

Dear Me Beauty Serum Lip Tint

lip tint lokal

Berencana untuk pergi seharian? Kamu bisa mengandalkan Dear Me Beauty Serum Lip Tint yang mampu memberikan warna intens hingga 12 jam! Meskipun punya hasil akhir glossy, tapi teksturnya nggak lengket, nggak bikin kulit bibir kering, dan ringan. Terdapat kandungan rosehip oil dan argan oil yang memberikan kelembapan untuk bibir. Ada juga vitamin E yang berguna sebagai antioksidan, niacinamide untuk mencerahkan dan meratakan warna bibir, serta filter UV untuk melindungi bibir dari paparan sinar UV. Produk ini tersedia dalam lima pilihan warna, yaitu jingga, cokelat, merah, pink, dan nude. Nama-namanya pun unik khas Dear Me Beauty, yaitu Dear Elly, Dear Anastasia, Dear Rissa, Dear Vania, dan Dear Kyla.

 

Syca Glow Tint

Beauty enthusiast yang suka dengan lip tint warna cerah bisa coba Glow Tint dari Syca. Delapan pilihan varian yang terdiri dari berbagai warna cerah bernuansa merah, pink, dan peach. Misalnya seperti High Noon, Autumn Maples, Sycamore, Pinot Noir, dan Mulled Berry. Formulanya memberikan stain yang tahan lama dengan satu swipe aja dan bikin bibir terasa lembap. Ditambah lagi ada kandungan sunflower seed oil, jojoba seed oil, dan sodium hyaluronate untuk melembapkan dan memberikan hidrasi lebih.

Baca juga: Memberikan Kelembapan dan Melindungi Bibir, Ini 4 Lip Balm yang Ada SPF-Nya!

 

BLP Lip Gel

blp lip tint

Nggak perlu mengkhawatirkan kenyamanan jika memakai BLP Lip Gel! Lip tint ini langsung memberikan kilau saat pulasan pertama dan kemudian memberikan tint alami yang nggak mudah luntur sehingga nyaman digunakan sepanjang hari. Kandungan jojoba oil dan vitamin E di dalamnya memberikan hidrasi serta nutrisi lebih agar kulit bibir terasa lebih lembut. Bentuk aplikatornya pun dirancang menyerupai kelopak bunga sehingga gampang digunakan. Ada lima pilihan warna bernuansa merah dan cokelat yang tersedia, yaitu Carnation, Magnolia, Marigold, Sweet Pea, dan Daylily.

 

Secondate Milky Gel Lip Tint

lip tint

Yang punya bibir kering perlu coba Secondate Milky Gel Lip Tint. Nggak hanya memberikan tampilan bibir memesona dengan glossy finish yang stain-nya tahan sepanjang hari. Produk ini juga punya banyak kandungan skin loving untuk membantu merawat bibirmu. Mulai dari hyaluronic acid, NMF, squalene, hingga vitamin C dan E. Tujuh ragam warna yang tersedia pun cocok banget untuk kulit wanita Indonesia. Misalnya seperti Cafe yang punya warna caramel nude, Picnic yang berwarna beige-pink, dan Netflixx yang berwarna burgundy berry.

Baca juga: Sudah Saatnya Beauty Brand Asal Indonesia Tidak Hanya Dikenal Sebagai Brand Lokal

Nah, itu dia lima lip tint lokal dengan glossy finish yang patut dicoba. Yang mana yang paling menarik perhatianmu? Tuliskan di comment yaa.

 

Images: Dok. Freepik, Dok. ESQA. Dok. Syca, Dok. BLP, Dok. Secondate, Dok. Dear Me Beauty

Slow Down

Please wait a moment to post another comment