banner-detik

makeup

Hadir dengan Formula Baru, Chanel Les Beiges Healthy Glow Sheer Powder Diperkaya Jasmine Infused Oil!

seo-img-article

 

Jadi salah satu ‘holy grail’ dari Chanel yang dicintai oleh banyak orang, Les Beiges Healthy Glow Sheer Powder saat ini memiliki formula baru yang jauh lebih nyaman digunakan untuk daily makeup!

 

Sudah lama menjadi favorit beauty enthusiast, Chanel melakukan reformulasi pada koleksi Les Beiges Healthy Glow Sheer Powder. Kandungan jasmine infused oil yang menjadi highlight dari reformulasi compact powder ini, akan memberikan kamu pengalaman menggunakan bedak yang terasa ringan, diikuti dengan hasil akhir yang sheer dan memancarkan healthy glow di kulitmu.

Baca juga: Tetap Jaga Kulitmu dari Paparan Sinar Matahari, Ini Tips Mudah Reapply Sunscreen!

Kalau sebelumnya shades-nya terbatas, kini Chanel menambahkan 4 shades baru pada koleksi Les Beiges Healthy Glow Sheer Powder, menjadi total 12 shades. Jadi kemungkinan besar kamu akan menemukan satu shade yang cocok dengan warna kulitmu!

Chanel Les Beiges Healthy Glow Sheer Powder

Lalu, kamu juga bisa berkreasi dengan compact powder ini, lho. Dengan banyaknya shade yang hadir, kamu bisa menggunakan yang lebih gelap dari kulitmu sebagai bronzer. Menarik bukan?

Baca juga: Punya Permasalahan Kulit Kepala? Ini 5 Scalp Serum yang Layak Dicoba!

Chanel Les Beiges Healthy Glow Sheer Powder

Ditambah, compact powder ini juga memiliki brush yang berbentuk seperti setengah bulan, memberikan kemudahan untuk mengaplikasikannya sebagai face powder maupun bronzer. Sesuai namanya, produk ini akan memberikan efek natural glow di kulit wajahmu. Untuk melihat bagaimana hasilnya kalau digunakan di atas kulit, kamu bisa mengunjungi Instagram Chanel Beauty dan melihat beberapa unggahan yang menampilkan model yang mengenakan powder ini!

Baca juga: Kulit Kenyal dan Glowing di Usia 40-an, Ini 3 Serum Anti-Aging Lokal yang Wajib Dicoba!

Oh ya, Chanel juga menyediakan wadah bedak yang sudah bisa diisi ulang untuk edisi terbaru powder ini. Membantu sekali bukan untuk mengurangi sampah dari wadah makeup

So, apakah kamu tertarik untuk membelinya? Tulis ya pendapatmu di kolom komentar!

 

Images: Dok. Chanel

Slow Down

Please wait a moment to post another comment