lifestyle
03 Sep 2023
Wow! Ternyata Ini Pendapat V BTS Tentang Film Barbie
Film Barbie sukses menarik perhatian banyak orang sejak dirilis karena topik yang diangkatnya. Anggota BTS V alias Kim Taehyung pun turut mengungkapkan pendapatnya tentang film tersebut!
Feminisme dan patriarki memang menjadi sorotan setelah banyak orang menonton film Barbie. Dibintangi oleh Margot Robbie dan Ryan Gosling sebagai tokoh utama Barbie dan Ken di film tersebut, film ini sukses membuka pikiran banyak orang tentang topik tersebut. Tanggapan setiap orang memang berbeda-beda. Salah satu yang ikut mengungkapkan pendapatnya mengenai film tersebut adalah anggota BTS, Kim Taehyung atau yang dikenal juga dengan nama V.
Baca juga: Simak 4 Fakta Menarik TWICE yang Akan Mampir ke Jakarta untuk Konser!
Pendapat V BTS tentang film Barbie
View this post on Instagram
V yang akan segera meluncurkan album solo perdananya bertajuk Layover pada bulan ini telah terpilih untuk membintangi cover majalah W Korea edisi September. Dalam wawancaranya bersama majalah tersebut, ia menceritakan banyak hal. V mengungkapkan bahwa Barbie adalah salah satu film bagus yang ditontonnya akhir-akhir ini. Menurutnya film tersebut adalah yang paling impactful di antara film-film lain yang ditontonnya belakangan ini.
Film Barbie sendiri menceritakan tentang petualangan stereotypical Barbie ke dunia manusia bersama Ken. Seiring dengan pengalaman yang mereka alami selama di dunia manusia, mereka pun menyadari banyak hal baru. Namun, hal-hal tersebut justru berbanding terbalik dengan saat mereka masih berada di dunia Barbie.
View this post on Instagram
Baca juga: Bikin DIY Kit Perfume untuk CARAT, Ini Aroma Pilihan Joshua SEVENTEEN!
Pengemasan film Barbie memang mengangkat topik berat dengan visual yang super eyecandy dan bahasa yang mudah dimengerti. Nggak heran jika film ini memberikan kesan tersendiri untuk para penontonnya. Alhasil, banyak orang termasuk anggota BTS V menganggap film ini sebagai film yang bagus.
Film yang sukses mencetak rekor bersejarah
View this post on Instagram
Film arahan Greta Gerwig ini sukses mencetak banyak rekor sejak ditayangkan di bioskop pada akhir Juli lalu. Salah satunya adalah menjadi film dengan pendapatan tertinggi pada tahun ini. Film ini berhasil mendapatkan 575 juta dolar di Amerika sendiri dan 1.3 miliar dolar di seluruh dunia. Barbie juga merupakan film rilisan Warner Bros dengan pendapatan tertinggi saat ini dan berhasil mengalahkan pemegang rekor sebelumnya, yaitu The Dark Knight yang berhasil meraup 536 juta dolar.
Baca juga: Jajan Subway Bisa Dapetin Photocard Cha Eun Woo! Yuk, Simak Caranya
Film ini memang sudah hampir nggak mempunyai jadwal tayang lagi di bioskop. Tapi rencananya film ini akan ditayangkan mulai musim gugur di layanan streaming milik Warner Bros, Max (sebelumnya dikenal sebagai HBO Max). Sayangnya layanan streaming tersebut memang belum secara resmi tersedia di Indonesia. Namun, rencanya film ini juga akan dapat dibeli di layanan pembelian film digital seperti Apple TV, Amazon, dan Google TV.
Images: Dok. Instagram/@bts.bighitofficial, @thv, @barbiethemovie
ydeayu
-