female daily network
14 Nov 2022
Voting Female Daily Best of Beauty Awards Ditutup! Ini Sederet Panelis yang Akan Hadir!
Yup, voting Female Daily Best of Beauty Awards sudah ditutup. Sekarang saatnya para panelis turut mempertimbangkan, siapa pemenangnya?
Periode voting Female Daily Best of Beauty Awards resmi ditutup pada 6 November lalu. Semua vote yang sudah kamu submit tentunya sudah masuk ke dalam perhitungan, nih. Gimana, kamu nggak lupa untuk vote produk favoritmu agar menang pada salah satu kategori di FD Best of Beauty Awards 2022 sponsored by Lazada, kan? Nah, setelah periode voting ditutup, inilah saatnya FD melakukan penjurian. Berbeda dengan tahun lalu, kali ini penjurian FD Best of Beauty Awards akan dilakukan oleh panelis yang lebih banyak. Kira-kira, ada siapa saja ya?
Editorial Female Daily
Masih berada dalam lingkup Female Daily, para tim editorial FD juga menjadi panelis di Female Daily Best of Beauty Awards 2022 sponsored by Lazada. Keempat tim editorial yang akan terlibat yaitu Arinda Christi, Shella Sanjaya, Rahajeng Prandiena, dan Salma Nur Hanina. Selain itu, akan ada beberapa kategori yang dipilih secara langsung oleh para beauty editor ini dalam ‘Editor’s Choice’, lho.
Baca juga: Belum Vote Produk Favoritmu? Coba Intip Sederet Kategori di FD Best of Beauty Awards 2022!
Beauty KOL
Ini dia salah satu yang jadi perbedaan dengan FD Best of Beauty Awards tahun lalu! Kali ini, para beauty KOL akan terlibat secara langsung dalam penjurian. Tentunya, para KOL yang dipilih juga memiliki expertise pada masing-masing bidang, misalnya skincare, makeup, dan lain-lain. Penasaran kan, siapa saja beauty KOL yang akan jadi panelis? Ada Gyanda Agtyani, Danang Wisnu, serta Agustine Gozali.
FD Members
Tahun ini, para FD Members yang sudah setia dengan Female Daily juga akan menjadi panelis pada FD Best of Beauty Awards 2022! FD Members yang dipilih tentunya merupakan loyal member yang aktif di platform Female Daily. Menariknya, nggak hanya FD Members perempuan saja yang akan jadi panelis, tetapi ada FD Members cowok juga lho yang dipilih jadi panelis. Itu semua dilakukan agar penjurian bisa terlaksana secara objektif. Menarik, kan?
Baca juga: Ingin Beauty Products Kesayanganmu Menang? Intip Cara Voting di FD Best of Beauty Awards 2022!
Nah, itulah sederet panelis yang akan terlibat dalam penjurian Female Daily Best of Beauty Awards 2022 sponsored by Lazada. Gimana nih, apakah kamu sudah nggak sabar menantikan siapa pemenang pada setiap kategori di FD Best of Beauty Awards? Comment di bawah, ya!
Image: