banner-detik

skin care

Belum Kesampaian Beli Foreo? Cek 3 Silicone Brush Cleanser yang Affordable Ini!

seo-img-article

foreo luna 3 099

Terkadang cleansing routine sehari-hari yang kita lakukan saja nggak cukup untuk benar-benar membersihkan sisa-sisa kotoran membandel yang bersarang di dalam pori-pori. Sekali-kali kamu perlu melakukan deep cleansing dengan pilihan silicone brush cleanser ini!

Biasanya, face cleansing tools seperti silicone brush cleanser sering digunakan untuk membantu proses deep cleansing pada wajah. Tapi, sillicone brush cleanser tools yang terkenal seperti Foreo memang punya harga yang bisa dibilang cukup pricey dan belum tentu bisa diakses oleh banyak beauty enthusiast. Selain rajin double cleansing, deep cleansing juga tetap diperlukan agar kulit bisa terbebas dari sisa makeup, debu, polusi dan sebum yang terperangkap dan menyumbat pori. Sebab, kalau dibiarkan berlama-lama stay di kulitmu, kotoran-kotoran ini lah yang bakalan jadi cikal-bakal whiteheads, blackheads dan yang terburuk cystic acne.

Nah, biar kulit jadi benar-benar bersih tapi kamu nggak punya silicone brush cleanser khusus, kamu tetap bisa mendapatkan manfaat yang serupa dengan menggunakan produk-produk cleanser di bawah ini yang sudah langsung dilengkapi dengan silicone brush buat bantu kamu melakukan deep cleansing! Apa saja produknya?

Baca juga: Rekomendasi Beauty Tools untuk Self-Care di Rumah 

N’pure Marigold Deep Cleansing Foaming Face Wash

Screenshot (1078)

Sudah kenal belum dengan skincare lokal yang satu ini? Kalau belum kenal, N’pure ini punya rangkaian skincare Claendula versi Indonesia, yakni dengan kandungan bunga Marigold. Kalau kamu ingin tahu lebih banyak soal N’pure Marigold Series ini, intip aja artikel berikut ini

Salah satu produk dari Marigold Series ini yang cukup mencuri perhatian adalah face wash-nya ini. Untuk skincare lokal, face wash ini packaging-nya extra banget! Sudah dilengkapi dengan silicone brush cleanser pada mulut pump yang dapat membantu proses cuci muka mu jadi lebih bersih. 

Selain tentunya mengandung bunga Marigold yang punya manfaat antiaging, face wash ini juga diperkaya collagen dan niacinamide, lho! Harganya Rp129.000,- dan bisa dibeli di Beauty Studio by Female Daily!

Baca juga: 5 Facial Scrub Sekaligus Masker yang Layak Kamu Coba

Pixy White Aqua Pore Cleanse Micellar Foam

Screenshot (1079)

Facial foam terbaru dari Pixy ini memadukan physical dan i dalam satu produk. Selain karena cleansing brush-nya yang dapat membantu proses physical exfoliation kulitmu, facial foam ini juga mengandung AHA dan BHA berupa lactic acid dan salicylic acid dalam konsentrasi rendah. Jadi, nggak usah khawatir kamu bakal overexfoliated. Asal nggak digunakan terlalu sering dan berbarengan dengan scrub atau peeling gel lainnya. 

Face wash ini juga diklaim dapat membantu membersihkan kulit sekaligus mencerahkan. Harganya pun sangat ramah di kantong! Hanya Rp48.000,00 untuk face wash 110 ml ini.

Erto’s Facial Treatment

Screenshot (1081)

Di masa pandemi seperti sekarang, rasanya nggak leluasa banget buat melakukan treatment kecantikan di klinik atau salon. Produk dari Erto’s ini diklaim dapat memberikan sensasi facial dari rumah buat kamu yang doyan facial. Jika dua produk sebelumnya adalah foaming wash, cleanser satu ini justru berbasis gel dengan busa yang minimal. Erto’s Facial Treatment bisa digunakan 2 hingga kali seminggu sebagai physical exfoliant agar kulit lebih bersih, nggak kusam dan terhindar dari komedo. Cleanser ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp120.000,00.

Baca juga: FDN First Impression: FOREO BEAR, Anti-Aging Device untuk Kulit Wajah Lebih Glowing

Sebelum mencoba, perlu diingat, bahwa menggunakan cleansing tools layaknya silicone sponge seperti yang ada di kemasan ketiga produk cleanser di atas termasuk kedalam physical exfoliation. Artinya, penggunaannya pun sebaiknya tidak rutin setiap hari. Dianjurkan untuk cleansing menggunakan silicone brush semacam ini dua hingga tiga kali seminggu saja untuk menghindari iritasi di kulit.

Cleanser dengan silicone brush ini praktis banget kan. Nah, kalau kamu belum kesampaian beli Foreo Luna Mini, cobain tiga cleanser ini dulu aja, yuk!

Gambar: Instagram @npureofficial, pixy.co.id, Instagram @ertos, Dok. Female Daily.

 

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment