banner-detik

fitnfab

Selain Melegakan Pernapasan, Ini Manfaat Lain dari Tidur Tanpa Bra

seo-img-article

Kesalahan Dalam Memilih Bra-3

Setelah seharian beraktivitas menggunakan bra, melepasnya disaat malam dapat membuat pernapasan terasa lebih melegakan. Sehingga banyak perempuan yang memilih nggak menggunakan bra saat tidur. Namun, banyak juga yang memilih menggunakan bra disaat tidur dengan alasan nggak nyaman. Selain alasan dapat melegakan pernapasan, tidak sedikit juga yang takut dengan adanya mitos kanker payudara.

Hal tersebut berawal dari sebuah buku yang berjudul Dressed to Kill: The Link Between Breast Cancer and Bras yang dipublikasikan pada 1995. Di dalam buku tersebut menyebutkan bahwa tidur menggunakan bra dapat menghentikan kerja kelenjar getah bening saat tidur. Sebenarnya belum ada penelitian lebih lanjut mengenai tidur menggunakan bra dapat menyebabkan kanker payudara. Namun, menurut American Cancer Society, saat tidur cairan tubuh bergerak naik dan masuk ke kelenjar getah bening yang berada di ketiak, bukan menuju ke kelenjar payudara.

Terlepas dari itu semua, masih banyak kok manfaat tidur tanpa bra. Nah, simak yuk manfaatnya di bawah ini!

1. Meningkatkan sirkulasi darah

Kesalahan Dalam Memilih Bra-2

Terlalu lama menggunakan bra justru dapat menekan payudara, terlebih jika kamu menggunakan bra dengan kawat. Hal ini bisa membuat aliran darah di sekitar payudara terganggu. Oleh karena itu, jika kamu tidur tanpa menggunakan bra, maka pembuluh darahmu benar-benar terbebas dari tekanan. Sirkulasi darah akan menjadi lancar dan darah pun bisa mengalir dengan baik.

Baca juga: Tips Mengatasi Jerawat di Dada

2. Meningkatkan kualitas tidur

TIPS TIDUR NYENYAK DI MALAM HARI - 550

Salah satu penyebab tidur menjadi nyenyak adalah seberapa nyaman dirinya ketika terlelap. Memakai bra yang ukurannya ketat tentu dapat membuat tidur menjadi nggak nyaman. Selama tidur kamu akan merasa gelisah, kegelisahan tersebut dikarenakan rasa gatal, tertekan, dan lainnya. Akibatnya kamu tidak mendapatkan waktu istirahat yang berkualitas sehingga energi tidak bisa sepenuhnya pulih. Makanya tidur tanpa bra dapat menjadi solusi untuk kamu.

Baca juga: Gejala Awal Kanker Payudara yang Perlu Kamu Ketahui!

3. Mengurangi risiko cedera

Screenshot (139)

Saat ini bra memiliki banyak sekali desain, dan kebanyakan desain bra disesuaikan dengan kebutuhan aktivitas sehari-hari. Tidak jarang bra juga menggunakan kawat dan berbahan karet. Hal ini bisa menimbulkan cedera jika kawat atau karet tersebut bergesekan pada kulit saat tidur. Pergesekan itu bisa terjadi tanpa disadari. Maka dari itu manfaat tidur tanpa bra dapat meminimalisir risiko cedera tersebut.

Baca juga: 8 Produk untuk Menjaga Kekencangan Kulit Payudara

4. Mengurangi keringat

Kesalahan Dalam Memilih Bra yang Perlu Kamu Ketahui

Seperti yang telah saya tulis di atas, kalau sekarang ini bra sudah memiliki banyak sekali desain. Bahkan jenis bahan yang digunakan pun beragam. Nah, beberapa jenis bra seperti yang terbuat dari bahan sintetik dapat membuat anda mengeluarkan keringat berlebih. Pada dasarnya suhu tubuh memang menurun ketika tidur, melepas bra dapat menjaga suhu tubuh tetap rendah. Inilah mengapa tidur tanpa bra direkomendasikan agar tubuh tetap terasa nyaman dan bebas keringat selama tidur.

Baca juga: Sheet Mask untuk Payudara? Ini 4 Produk yang Bisa Kamu Coba!

5. Mencegah pigmentasi dan iritasi

Screenshot (138)

Memakai bra seharian penuh dapat mengganggu sirkulasi udara pada pori-pori kulit yang tertutup. Sehingga daerah disekitar payudara menjadi lembab dan bakteri dapat berkembang biak. Infeksi bakteri ini dapat menyebabkan kemunculan jamur kulit dan  kulit terasa gatal sehingga terjadi iritasi. Selain itu, bra yang ketat dapat memberikan garis hitam di lingkaran dada. Melepaskan bra saat tidur akan menghindari perubahan warna gelap tersebut.

Jadi, itulah dia manfaat tidur tanpa bra. Tapi jika kamu merasa kurang nyaman tidur tanpa bra, kamu bisa menggunakan sleep bra . Karena jenis bra tersebut memang dibuat khusus untuk di malam hari dan meminimalisir efek negatif yang akan terjadi.

 

Foto: freepik.com

Slow Down

Please wait a moment to post another comment