lifestyle
03 Oct 2020
6 Produk untuk Mengatasi Kulit Stres Selama Pandemi!
Kulit bisa stres? Iya, dong! Dengan dihantam polusi, sinar matahari, overthinking, dan kurang tidur, kulit manusia bisa stres juga. Makanya, jangan pernah mengabaikan kekuatan skincare.
Apalagi saat pandemi seperti ini, kita rentan stres dan banyak pikiran, ditambah kurang bersosialisasi dan nggak pernah liburan. Jadinya, efeknya bisa ke kulit juga! Kusam, kering, dan berjerawat akibat pemakaian masker (maskne!) adalah beberapa masalah kulit yang paling umum ditemui selama pandemi. Gimana caranya biar kulit stres jadi pulih dan berkilau lagi?
Kamu bisa pilih skincare yang mampu menenangkan kulit, teksturnya mudah meresap dan terasa ringan, jadi tetap nyaman dipakai sehari-hari dan nggak berat kalau di-layer dengan makeup. Beberapa produk dari Sulwhasoo sangat bisa diandalkan. Simak yuk, 6 produk dari Sulwhasoo yang bisa membantu mengatasi kulit stres selama pandemi!
1. Sulwhasoo Gentle Cleansing Oil
Double-cleansing sangat baik dilakukan setiap hari supaya kulit bersih maksimal. Cleansing oil adalah first cleanser yang akan mengangkat kotoran dan makeup lebih cepat, tanpa mengiritasi kulit, karena nggak perlu pakai kapas. Produk Sulwhasoo Gentle Cleansing Oil ini sesuai namanya, gentle, nggak bikin kulit kering, tapi bisa membersihkan sampai ke pori-pori.
Baca juga: Review Sulwhasoo Overnight Vitalizing Mask EX, Sleeping Mask yang Bikin Glowing!
2. Sulwhasoo Gentle Cleansing Foam
Lanjutkan proses pembersihan ke produk second cleanser supaya kulit lebih segar dan residu dari first cleanser terangkat tuntas. Sulwhasoo Gentle Cleansing Foam ini merupakan facial wash favorit saya karena setelah memakainya, kulit jadi sangat halus, terasa banget kalau kulit sudah dirawat sejak tahap cleansing. Buasanya lembut dan aromanya menenangkan.
Baca juga: MUA Sulwhasoo Jamie Yoon Berbagi Trik Makeup Natural Korea
3. Sulwhasoo First Care Activating Serum
Hero product dari Sulwhasoo ini memang nggak main-main bagusnya! Sangat ringan dan mudah meresap, tapi langsung bikin kulit lebih lembap dan halus. Ini adalah langkah pertama perawatan kulit sebelum menggunakan serum dan moisturizer, supaya microbiome dan skin barrier tetap terjaga, dan kinerja produk yang dipakai setelahnya jadi lebih maksimal.
Baca juga: Kenapa Skincare Malam Hari Sangat Penting?
4. Sulwhasoo Bloomstay Vitalizing Serum
Rich dan sangat hydrating, tapi nggak lengket. Mengandung Plum Blossom yang kaya antioksidan dan mampu memberikan vitalitas pada kulit yang tampak kusam, sehingga kulit stres dapat teratas dan jadi glowing kembali! Aromanya lebih floral dan lembut, nggak akan mengganggu buat kamu yang kulitnya sensitif terhadap fragrance.
Baca juga: 7 Skincare Malam Hari yang Bikin Kamu Jadi Sleeping Beauty!
5. Sulwhasoo Hydro-aid Moisturizing Soothing Cream
Moisturizer adalah tahap yang sangat penting dalam skincare routine. Produk ini bisa kamu coba karena memberi efek sejuk dan menenangkan kulit, berkat kandungan Birch Sap yang bisa bikin kulit stres jadi lebih segar. Ditambah dengan Liriope Platyphila dan Ginseng Sprouts untuk menguatkan skin barrier dan memberi kelembapan yang tahan lama, produk ini cocok banget buat kulit kering dan sensitif.
Baca juga: 5 Serum Wajah Ini Ampuh Buat Bikin Kulit Glowing!
6. Sulwhasoo Clarifying Mask EX
Jangan lupa pakai masker 2 kali dalam seminggu ya! Masker peel-off ini nggak bikin kulit kering, bisa mengontrol kadar sebum, mengangkat sel-sel kulit mati secara lembut, dan membantu mengencangkan tanpilan pori-pori. Kulitmu akan tampak lebih glowing dan halus!
Jadi, itulah beberapa produk skincare Sulwhasoo yang bisa kamu andalkan untuk mengatasi kulit stres. Ada nggak yang sudah pernah kamu coba? Share di kolom komen ya!
Foto: Sulwhasoo, Dok. Female Daily.