banner-detik

podcast

5 Night Skincare yang Bikin Kulit Glowing Ini Bisa Dibeli di Beauty Studio! (With audio)

seo-img-article

TIPS TIDUR NYENYAK DI MALAM HARI - 550

Mau bangun tidur dengan kulit glowing? Coba deh sederet night skincare berikut ini!

5 Skincare Routine Malam untuk Kulit Glowing di Beauty Studio - audio version

Rahajeng Prandiena

Regenerasi kulit terjadi di malam hari selama kita tidur. Makanya penting banget untuk nggak skip skincare routine malam. Saya personally menikmati banget sih mengaplikasikan skincare sebelum tidur. Seperti me-time tersendiri setelah beraktivitas seharian. Biasanya steps-nya juga lebih panjang dari morning routine, meskipun nggak jarang saya juga suka pakai skipcare. Kamu team skincare routine panjang atau simple? Either way, supaya bangun tidur esok harinya kulit kita glowing, yang terpenting adalah memperhatikan ingredients-nya.

Di Beauty Studio By Female Daily kamu bisa coba lima produk skincare lokal yang sudah dikurasi berikut!

Baca juga: Baru Pertama Kali Coba Retinol? Ini Tips & Trik Pemakaiannya

Dear Me Beauty 30 Seconds Meltaway Balm

30-second-meltaway-balm-

Nggak bersihin wajah sebelum tidur is a big no, no, no! Sama seperti nggak pakai sunscreen di pagi/siang hari, skip membersihkan wajah akan bikin skincare routine kamu jadi sia-sia karena masih banyak kotoran dan minyak yang menempel di wajah. Sebagai first cleanser, coba Dear Me Beauty 30 Seconds Meltaway Balm. Formulanya yang sherbet bikin mudah diaplikasikan ke wajah dan di-emulsify. Jadi setelah dibilas nggak ada residu tertinggal. Tersedia dalam dua varian, Honey dan Peach, dengan aroma yang relaxing!

Mad For Makeup Pore Clarifying Treatment Essence

MAD FOR MAKEUP 3 IN 1 pore CLARIFYING ESSENCE - 2

Eksfoliasi rutin pun penting banget untuk mendapatkan kulit glowing dan sehat. Mad For Makeup Pore Clarifying Treatment Essence mengandung galactomyces yang bisa membantu regenerasi kulit dan menjaga keseimbangan moisture barrier. Diperkaya juga dengan aloe vera dan rose extract yang memberikan hidrasi dan efek soothing selama kita tidur. The cute packaging doesn’t hurt either!

Avoskin Miraculous Retinol Toner

avoskin retinol toner

Buat yang baru mencicip pakai retinol, Avoskin Miraculous Retinol Toner ini pilihan yang tepat. Mengandung 1% Actosome Retinol dengan 0.03% retinol aktif yang efektif, namun minim efek kering. Ditambah juga Niacinamide yang memang dikenal sebagai kuncinan kulit glowing serta peptide. Pagi harinya kulit jadi terasa lebih kenyal.

Votre Peau Collagen Booster Night Cream

Team Skipcare wajib coba night cream yang satu ini! Teksturnya gel-cream yang nyaman. Ringan dan nggak lengket, tapi kelembapan yang diberikan tetap oke lho. Kenapa cocok buat skipcare? Di dalamnya sudah ada kandungan glycolic acid (AHA) yang bisa membantu mengeksfoliasi lapisan kulit atas sehingga kulit kusam terangkat. Jadi night skincare ini bisa kamu pakai saat lagi pingin skip pakai exfoliating toner. 

Everpure Rose Hip Oil

100-organic-cold-pressed-rosehip-oil

Lebih suka pakai face oil? Rose Hip Oil sudah lama jadi andalan banyak orang. Masih turunan vitamin A, oil yang satu ini lebih dari sekadar melembapkan, tapi juga bisa membantu membuat rona kulit lebih cerah dan membantu memudarkan hiperpigmentasi di wajah. Everpure Rose Hip Oil pun teksturnya nyaman di wajah.

The Bath Box Rose Hydrating Mask

rose-hydrating-mask

Dua kali dalam seminggu, kamu bisa memasukkan masker ke dalam skincare routine sebagai weekly treatment sekaligus pick me up. Kandungan Bulgarian Rose Water dan Edelweiss di dalamnya kaya akan antioksidan yang membantu me-rejuvenate kulit. Aromanya yang calming juga cocok banget dipakai saat me-time sambil nonton Netflix!

Baca juga: 3 Essential Oil Lokal yang Bisa Membantu Kamu Tidur Nyenyak

Dari kelima produk ini ada yang bikin kamu penasaran? Atau justru sudah jadi staple di night skincare routine mu? On top of everything, don’t forget to get enough rest! Beauty sleep indeed works!

 

Foto: Dok. Female Daily, Freepik.com, Courtesy of brands.

 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment