banner-detik

hair care

Tips Warnain Rambut Sendiri di Rumah

seo-img-article

Mudah-mewarnai-rambut-di-rumah

Oh hello sobat #DiRumahAja, malam ini sudah ada rencana mau ngapain? Bosen main makeup dan streaming? Yuk, planning buat warnain rambut sendiri di rumah?

Kalau kemarin Andien sudah bikin artikel tentang, Tips Potong Rambut Sendiri di Rumah Biar Nggak Fail!, dan saya sudah share, 5 Hal yang Harus Disiapkan Saat Cat Rambut Sendiri di Rumah, kali ini saya mau share gimana sih caranya, cat rambut sendiri di rumah, tapi hasilnya maksimal seperti cat di salon.

Baca juga: 4 Hal Yang Harus Diperhatikan Sebelum Mewarnai Rambut

Mudah-mewarnai-rambut-di-rumah-dengan-garnier

Cat box

Bisa kok sukses mewarnai rambut dengan menggunakan cat rambut box, yang bisa dibeli di supermarket atau mini mart. Namun, pastikan kamu memilih warna rambut 1 hingga 2 tingkat lebih terang. Kenapa? Karena kalau kondisi rambut kamu hitam dan memilih warna yang nggak terlalu terang, nanti warnanya nggak terlalu keluar. Pastikan juga, kamu cek colour guide yang ada di kemasan cat rambut, karena colour guide tersebut lumayan akurat untuk memprediksikan hasil akhir warna cat rambut yang kamu pilih.

Baca juga: Alasan untuk Nggak Bleaching Rambut di Rumah

Berapa banyak?

Sudah memilih warna dan brand cat yang diinginkan? Sekarang saatnya memutuskan, berapa banyak box cat rambut yang harus dibeli. Kalau rambut kamu tergolong tipis dan dengan potongan rambut bob hingga sepundak, cukup gunakan satu box saja. Kalau rambut kamu tebal A.K.A banyak helaian rambutnya, berarti kamu membutuhkan minimial 2 box. Kalau untuk rambut lebat seperti saya, kamu butuh 3 box cat rambut. Kalau rambut panjang gimana? Kalau rambut panjang, kurang lebih kamu membutuhkan 4-5 box, disesuaikan dengan ketebalan dan panjang rambut kalian.

Baca juga: Beautypedia: Jenis-jenis Pewarna Rambut

Aplikasi yang benar

Suka bingung kenapa kalau cat rambut bagian akar akan lebih terang dibandingkan ujung atau batang rambut? Padahal jumlah produk yang dipakai sama? Hal ini terjadi karena pewarna rambut itu lebih cepat beraksi katika terkana suhu panas. Makanya, saat kalian mau mengaplikasikan cat rambut, sebaiknya mulai dari batang atau pangkal rambut terlebih dahulu. Untuk area akar rambut, bisa kalian aplikasikan 15-20 menit sebelum membilas rambut. Area akar memang membutuhkan waktu yang lebih singkat untuk warnanya lebih terlihat.

Baca juga: Rekomendasi Merek Cat Rambut Ombre

Teknik pijat

Jangan cuma mengoleskan cat ini ke batang rambut, tapi pastikan kamu pijat atau ratakan dengan jari. Hal ini berfungsi untuk memastikan seluruh batang rambut kalian sudah terlapisi dengan cat rambut, sekaligus membantu menyempurnakan proses penyerapan cat ke dalam batang rambut.

Waktu yang dibutuhkan

Kalau kalian menggunakan cat box, biasanya disarankan untuk mendiamkan cat rambut ini minimal selama 20-30 menit. Tapi berapa lama didiamkannya cat rambut ini, tergantung dengan hasil yang kalian inginkan. Kalau mau lebih terang, diamkan cat rambut ini selama 45 menit. Namun, kalau mau hasilnya soft nggak terlalu terang, cukup diamkan selama 20 menit saja.

Mudahkan warnain rambut sendiri di rumah? Selamat mencoba ya.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment