banner-detik

makeup

Review Dear Me Beauty X Sasa Perfect Matte Lip Coat

seo-img-article

 Bagaimana hasilnya ketika brand kosmetik berkolaborasi dengan penyedap masakan legendaris?


DearMe x Sasa review - Arum (2) - Copy

Tahun 2019 kemarin, ada beberapa beauty brand lokal yang berkolaborasi dengan brand makanan ringan. Dear Me Beauty adalah salah satu brand yang beberapa kali berkolaborasi dengan brand makanan ringan tahun 2019 lalu. Yang pertama adalah kolaborasi Dear Me Beauty x Nissin Wafers, yang sudah ada review lengkapnya. Lalu yang kedua, Dear Me Beauty berkolaborasi dengan permen Yupi, dan membuat Dear Me Beauty x Yupi Perfect Matte Lip Coat dengan kemasan bernuansa Yupi yang lucu.

Baca juga: Review Dear Me Beauty x Nissin Wafers Perfect Matte Lip Coat

Nah, di awal tahun ini, Dear Me Beauty kembali berkolaborasi, namun kali ini dengan salah satu merk bumbu masak legendaris, yaitu Sasa. Suda bisa ditebak sih reaksi beauty enthusiast, rata-rata heboh menantikan kolaborasi ini. Saya sendiri menerima banyak permintaan swatch dari teman-teman, khusus untuk produk Dear Me Beauty X Sasa Perfect Matte Lip Coat ini. Karena saya memang punya produk lipstiknya lengkap empat shades, jadi nggak ada salahnya sekalian saja saya review, karena memang banyak sekali yang berminat dengan review-nya.

DearMe x Sasa review - Arum (4)

Packaging

Bentuk, ukuran, dan material tabung lipstiknya, sama persis dengan bentuk dan material Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat seri regular. Aplikatornya juga sama persih, doe foot applicator yang empuk dan mampu pick up produk dan mendistribusikannya ke permukaan bibir dengan baik.

Yang membedakan adalah warna dan design gambar kemasannya. Untuk Dear Me Beauty X Sasa Perfect Matte Lip Coat ini, tabung lipstiknya berwarna putih bersih, dengan sedikit aksen garis merah. Simpel, namun sangat khas Sasa. Yang sedikit mengganggu saya adalah tempelan stiker nama di bagian bawah kurang sesuai dengan warna produk di dalamnya.

Aroma

Jangan khawatir, lip coat ini tidak beraroma MSG, kok! :D. Aromanya tetap aroma Vanilla, seperti produk Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat yang biasanya. Aromanya manis tapi soft dan nggak mengganggu ketika produknya dipakai.

 DearMe x Sasa review - Arum (1)

Formula

Formulanya juga masih sama persis dengan Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat yang biasanya. Formula Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat adalah salah satu formula lip cream favorit saya. Teksturnya creamy, namun kekentalannya pas dan sangat ringan dipakai. Formulanya juga nggak bikin bibir kering, nggak gampang cracking, dan nggak mempertegas garis-garis halus di permukaan bibir. Pendek kata sih, formulanya sama bagusnya dengan yang biasanya, dan saya sudah sangat puas dengan performanya.

Warna

Dear Me Beauty X Sasa Perfect Matte Lip Coat ini mengeluarkan empat pilihan warna. Langsung saja saya swatch satu persatu di bibir:

 DearMe x Sasa review - Arum

Dear Sannie

Warna nude beige dengan bias peach. Ini adalah warna nude yang cenderung aman untuk semua skintone. Pigmentasinya tidak begitu bagus, namun cocok untuk base ombre lips.

Dear Sandra

Nude beige dengan sedikit sentuhan peach, yang sedikit lebih muda dan lebih pale daripada Dear Sannie. Namun bila dilihat sekilas Dear Sannie dan Dear Sandra ini hampir mirip. Warnanya nggak langsung rata menutupi warna alami bibir, tapi menurut saya cocok untuk warna dasar ombre lips.

Dear Safia

Ini favorit saya di seri ini. Warnanya merah, namun sedikit muted. Jadi warna merah yang tidak terlalu mencolok. Cocok untuk yang ingin mencoba warna merah, namun tidak ingin terlalu jadi pusat perhatian. Warna ini menurut saya juga cocok untuk semua skintone. Pigmentasinya bagus.

Dear Sasha

Nah, akhirnya Dear Me Beauty mengeluarkan Perfect Matte Lip Coat dengan warna yang berani. Dear Sasha ini warnanya adalah true red, atau merah. Dear Sasha ini cocok bila di-combine dengan Dear Sandra, dipakai dengan tehnik ombre ala Korea. Pigmentasinya bagus.

 DearMe x Sasa review - Arum (5)Dear Sannie – Dear Sandra – Dear Safia – Dear Sasha

Kesimpulan

Sebenarnya saya cukup puas dengan kolaborasi Dear Me Beauty X Sasa Perfect Matte Lip Coat. Menurut saya formula lipstiknya bagus, dan design kemasan serta pilihan warnanya juga sesuai dengan warna dan design Sasa. Jadi nggak sekedar comot nama Sasa saja.

Hanya saja mungkin sedikit masukan untuk Dear Me Beauty, bila akan ada kolaborasi-kolaborasi selanjutnya, mungkin bisa dipertahankan pemilihan warna yang sesuai dengan brand yang diajak kolaborasi. Karena dari kolaborasi sebelumnya  (Nissin Wafer dan Yupi), pilihan shade lipstiknya lagi-lagi tetap warna-warna nude yang aman.

Lagi pula, produk Dear Me Beauty Perfect Matte Lip Coat ini sudah sangat banyak pilihan warnanya. Jadi kalau hanya bermain di warna aman, akan sayang sekali dan kesannya banyak warna yang mirip-mirip. Dear Sannie dan Dear Sandra adalah salah satu contohnya. Saya sih berharap kedepannya Dear Me Beauty mengeluarkan shade lipstik dengan range warna yang lebih luas.

Tapi untuk koleksi kali ini, secara keseluruhan saya sudah cukup puas, dan saya memberikan rating 4/5 bintang!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment