banner-detik

face oil

Review Glossier Futuredew, Produk Terbaru yang Bikin Glowing!

seo-img-article

Review Glossier Futuredew

Bukan fans Glossier garis keras, tapi begitu melihat iklan Glossier Futuredew, jiwa saya langsung terpanggil untuk beli. Soalnya, produk ini katanya bisa kasih that iconic Glossier girl looks!

Siapa di sini yang tim glowing? Coba tunjuk tangan. Hayo, kalian juga pasti sama kan kaya saya, waktu melihat iklan Glossier Futuredew ini, langsung ngiler dan pingin punya produknya. Klaimnya, ini adalah produk skincare yang nggak hanya melembapkan, tapi juga bisa memberikan efek glowing maksimal, tanpa terasa berat.

Nggak pakai nunggu lama, begitu produk ini tersedia di jastip langganan saya, langsung saya beli. Pingin buktiin, apakah produk ini memang sebagus itu. Kalau kalian juga penasaran, yuk, langsung baca review detilnya di bawah ini:

Packaging

Dari segi kemasan, menurut saya Glossier nggak pernah salah, sih. Pertama dari segi warnanya yang cewek banget, gradasi pink dan putih, jadi kelihatan banget ini produk skincare untuk menarik gen Z. Botolnya sendiri terbuat dari kaca, dan ini menjadi plus poin untuk saya, karena kemasannya nggak menggunakan plastik lagi. Walau pun botolnya kaca, surprisingly, serum ini nggak terasa berat dan masih oke untuk dibawa-bawa traveling kok, mengingat ukurannya yang mini.

Review Glossier Futuredew

Baca juga: Review Glossier Super Bounce, Serum untuk Kulit Kering

Tekstur + warna

Bisa dilihat di foto atas ini, kalau tekstur dari Glossier Futuredew cukup kental. Awal melihat tekstur oil serum hybrid ini, saya cukup kaget, sih, karena terlihat sangat kental dan terasa lengket. Saya kira, Glossier Futur Dew ini memiliki teksur yang ringan, seperti face oil pada umumnya.
Jadi, saat itu yang terpikir oleh saya, rasanya serum ini akan terlalu berat dan berminyak bila digunakan oleh orang yang memiliki jenis kulit oil. Namun, setelah saya coba pakai di wajah, ternyata serum hybrid ini masih tergolong ringan, kok, tapi ada cara pakainya. Nanti kita bahas cara pakai di bawah, ya!

Seperti yang kalian bisa lihat di atas, serum ini memiliki sedikit hint warna pink, nude dan ada pantulan light reflecting mineral untuk kesan glowing. Namun, begitu di-blend ke kulit, warna ini menyatu dengan sempurna pada kulit dan langsung memberikan kesan kulit yang sehat dan glowing secara instan.

Review Glossier Futuredew, Produk Terbaru yang Bikin Glowing!

before-after

Cara penggunaan

Berdasarkan website glossier.com, Glossier Futuredew ini sebaiknya digunakan pada tahapan skincare teakhir, yaitu setelah toner, serum, pelembap dan sunscreen. In a way, memang produk ini bukan 100% skincare sih, tapi hybrid antara skincare dan makeup base.

Untuk takaran penggunaannya, mereka menyarankan menggunakan dua pump. Namun, menurut saya, untuk kita di Indonesia dengan kondisi cuaca yang cenderung lembap, sebaiknya gunakan satu pump saja, that’s more than enough to give you that glowing, healthy and wet look.

Lalu, gimana cara menggunakan Glossier Futuredew tanpa rasa lengket di wajah? Caranya adalah tuangkan satu pump pada telapak tangan, kemudian kamu gosok-gosok atau hangatkan di telapak tangan. Dengan cara ini, tekstur serum yang tadinya kental akan lebih cair, sehingga lebih mudah untuk dibaurkan pada wajah.

Aroma

Saya nggak pernah notice ada wangi atau fragrance dari Glossier Futuredew. Wangi ciri khas face oil pun nggak terlalu tercium, kok. Jadi, kalau kalian yang selama ini enggan menggunakan face oil karena wanginya yang nggak enak, rasanya kamu akan suka deh.

Baca juga: Review Sisleya L’Integral Anti-Age Anti-Wrinkle Concentrated Serum

Suitable for

Karena ini adalah hybrid face oil, dan mengingat teksturnya yang memang cukup thick tadi, saya merasa produk ini lebih cocok dipakai untuk kalian yang memiliki kulit kering dan dehidrasi. Kalau kamu memiliki jenis kulit yang berminyak, takutnya Glossier Futuredew malah terlalu oily di wajah kamu.

Ingredients:

Water/Aqua/Eau, Glycerin, Squalane, Isoamyl Laurate, Polyglyceryl-3 Polyricinoleate, Butylene Glycol, Simmondsia Chinensis (Jojoba) Seed Oil, Propanediol, Isohexadecane, 1,2-Hexanediol, Oenothera Biennis (Evening Primrose) Oil, Olive Oil Polyglyceryl-6 Esters, Vitis Vinifera (Grape) Seed Oil, Rosa Canina Fruit Oil, Polyglyceryl-6 Pentaoleate, Sodium Hyaluronate, Tocopheryl Acetate, Evodia Rutaecarpa Fruit Extract, Rosmarinus Officinalis (Rosemary) Leaf Oil, Ricinus Communis (Castor) Seed Oil, Hydrogenated Castor Oil, Hydroxyacetophenone, Sodium Chloride, Disteardimonium Hectorite, Propylene Carbonate, Tin Oxide, Mica, Titanium Dioxide (CI 77891), Iron Oxides (CI 77491).

Baca juga: Review Somethinc Niacinamide Moisture Beet Serum 

Review Glossier Futuredew, Produk Terbaru yang Bikin Glowing!-2

Overall

Setelah menggunakan produk ini selama sebulan, saya merasa Glossier Futere Dew lebih tepat masuk kedalam kategori makeup dengan skincare benefit. In a way, produk ini lebih pas dibilang sebagai hydrating glowing primer, dibandingkan oil-serum. Kenapa? Karena saya merasa fungsi utama produk ini adalah untuk memberikan efek glowing dan dewy di wajah, sekaligus melembapkan. Selain itu, saya merasa produk ini lebih cocok digunakan di siang hari, karena memiliki light reflecting mineral di dalamnya. I just can’t imagine using this product as a night serum or moisturizer.

So is it worth to buy? Kalau memang tujuannya untuk memberikan kesan kulit super glowing banget dan kamu memiliki jenis kulit kering, menurut saya sih, wajib dicoba. Namun, kalau kamu memiliki kulit normal to oily, ada produk seperti ini yang lebih nyaman dipakai di kulit dan memberikan efek yang kurang lebih sama.

Kalau pendapat saya pribadi, produk ini biasa saja, karena saya nggak terlalu mencari atau merasa wajib menggunakan Glossier Futuredew ini setiap hari atau saat mau pakai makeup. So, ketika produk ini habis, I won’t repurchase it. 🙂

Adakah yang sudah mencoba? Gimana menurut kamu? Buat yang belum coba, semoga review Glossier Futuredew ini bisa membantu kamu ya!

Foto: Dok. Female Daily.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment