lifestyle
06 Sep 2024
Vredeburg Fair 2024 Resmi Dibuka, Bikin Momen di Jogja Makin Berkesan!
Tinggal di Jogja atau lagi liburan ke sana? Vredeburg Fair bisa kamu kunjungi untuk bikin agenda weekend makin seru!
Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta, salah satu unit museum dari Indonesian Heritage Agency, kembali menyelenggarakan kegiatan Vredeburg Fair tahun 2024 ini. Festival sejarah ini berisi berbagai kegiatan pameran serta program publik yang menarik di museum, dan akan berlangsung hingga 29 September 2024.
Baca juga: Semarang X Beauty 2024 Semakin Dekat, Cek Deretan Brand yang Patut Kamu Lirik!
Sejalan dengan tema Vredeburg Fair 2024 yaitu WANI, Museum Benteng Vredeburg menyelenggarakan pameran di Ruang Sultan Agung yang menampilkan narasi sejarah perjuangan di Yogyakarta dalam perjalanan sejarah Indonesia yang memperkaya memori kolektif bangsa.
Gambaran sejarah 3 periode
Pameran ini dibagi ke dalam tiga periode sejarah. Pertama, periode Perang Jawa (Wani Raga) yang menampilkan perjuangan Pangeran Diponegoro. Kamu bisa menyaksikan 2 koleksi Pangeran Diponegoro di zaman perang milik Museum Nasional Indonesia, yaitu Tombak Kiai Rondhan dan Tongkat Kiai Cokro dari abad ke-16.
Kedua, periode revolusi (Wani Sukma) yang mengisahkan keberanian rakyat dalam perang gerilya yang dipimpin oleh Jenderal Sudirman. Lalu ketiga, ada periode reformasi (Wani Jiwa) yang mengisahkan perjuangan rakyat untuk perubahan konstitusional dalam bidang politik, sosial, ekonomi, hukum, dan budaya. Setiap periode ini memberikan interpretasi unik terhadap tema WANI.
Ikuti rangkaian acara menarik!
Beragam pelatihan dan edukasi dapat diikuti pada rangkaian agenda Vredeburg Fair 2024, dengan fokus utama untuk meningkatkan ketertarikan generasi muda terhadap seni dan budaya seperti pelatihan lukis keramik, batik tulis, lukis kulit dan merajut. Selain itu, terdapat juga pelatihan yang berfokus pada isu keberlanjutan dan lingkungan, seperti pelatihan Ecoprint dan Workshop Ecobrick. Nggak ketinggalan, tersedia pula pelatihan untuk orang tua dengan hadirnya ruang konsultasi deteksi tumbuh kembang anak dan layanan pendidikan.
Baca juga: Ini Alasan Kenapa Bunga Melati Identik dengan Pernikahan Adat di Indonesia!
Pelaksanaan berbagai program publik tersebut merupakan bentuk komitmen Museum Benteng Vredeburg dan Indonesian Heritage Agency dalam menciptakan ruang yang nyaman dan inklusif bagi semua kalangan.
Selama lima hari hingga 8 September 2024, Vredeburg Fair juga akan dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan dan dialog edukatif, mulai dari penampilan paduan suara, pertunjukan tari, konser keroncong oleh Orkes Rumah Opet yang dipandu oleh MC Ofix Okefix & Dewi Gunarto, sesi dialog dari Pendidikan Luar Biasa UNY, kegiatan Pound Kids Generation oleh Komunitas Poundispat, hingga nonton bareng film dari MSV Studio dan Fairacoustic dari Hoho and Friends.
Bagi kamu yang penasaran, bisa langsung kepoin Instagram @museum.benteng.vredeburg ya!
Image : Dok. Indonesian Heritage Agency