banner-detik

events

Exhibition SEVENTEEN ‘FOLLOW FELLOW’ Hadir di PIM 3! Bisa Foto Pakai Name Tag Member!

seo-img-article

Meski tur ‘FOLLOW’ nggak mampir ke Jakarta, tapi pamerannya hadir di Jakarta, nih! Yuk, lihat ada apa saja di exhibition SEVENTEEN ‘FOLLOW FELLOW’

Pada Selasa 21 Mei lalu, promotor Mecima Pro mengumumkan bakal ada pameran SEVENTEEN EXHIBITION ‘FOLLOW FELLOW in JAKARTA’ yang akan diselenggarakan selama satu bulan. Pameran ini bakal banyak memperlihatkan proses kerja para member dalam menyuguhkan konser ‘FOLLOW’. Melalui akun Instagramnya, Mecima Pro mengatakan, “CARATs Indonesia, kami mengundang Anda untuk merasakan emosi dari konser ‘Follow’ dan pesan-pesan yang disampaikan para anggota melalui pameran ini,” tulisnya.

Baca juga: Makin Ganteng dan Bertalenta, Ini Dia Transformasi Byeon Woo Seok!

SEVENTEEN EXHIBITION ‘FOLLOW FELLOW’ in Jakarta ini bakal diadain pada tanggal 12 Juli – 4 Agustus 2024 di City Hall, Pondok Indah Mall 3, Jakarta. Berbeda dari pameran pada umumnya yang hanya menampilkan karya seni, para penggemar dapat merasakan euforia mendalam bagaimana perjalanan member menuju konser melalui pameran ini.

exhibition seventeen

Banyak spot-spot menarik untuk dijadikan tempat foto, bahkan kamu bisa foto dengan name tag rehearsal yang biasa digunakan oleh para member ketika latihan di venue. Kamu juga bisa foto ala idol yang sedang di backstage, serta dimanjakan dengan satu ruangan khusus di mana kamu bisa menjadi bagian dari perjalanan member SEVENTEEN.

Baca juga: Ulang Tahun ke-15, Grup K-pop 2NE1 Reunian!

Untuk tiketnya terdiri dari dua kategori yaitu VIP seharga Rp1.000.000 yang akan mendapatkan 13 photocard masing-masing anggota dan tiket masuk pameran. Lalu, ada General Admission seharga Rp450.000, sudah termasuk tiket masuk dan 1 random photocard. Sementara itu, bagi kamu yang ingin photocard saja tanpa tiket masuk yakni seharga Rp250.000, tapi nggak bisa pilih photocard nya, ya!

exhibition seventeen

Pemesanan tiket akan dibuka pada tanggal 27 Mei pukul 14.00 melalui Mecimashop.com dan Tiket.com. Kamu juga bisa memilih sesi yang ingin dikunjungi. Terdapat 10 kali sesi kunjungan setiap harinya, mulai dari jam 10.00 – 20.00 WIB. Setiap kunjungan dibatasi hanya satu jam di pameran dan 30 menit di toko merchandise.

Baca juga: Bikin Rela Antre dari Subuh, Ada Apa Saja di BTS POP-UP: MONOCHROME in Jakarta?

Jadi, sudah siapkah CARATs menyambut kehadiran pameran SEVENTEEN?

 

Image: dok. Mecima, SEVENTEEN

Slow Down

Please wait a moment to post another comment