banner-detik

entertainment

Ulang Tahun ke-15, Grup K-pop 2NE1 Reunian!

seo-img-article

Grup K-Pop legendaris yaitu 2NE1 baru saja berulang tahun ke-15! Kira-kira bakal comeback lagi nggak ya?

Penggemar K-Pop yang sudah mengikuti sejak awal tahun 2010-an pasti nggak asing lagi dengan 2NE1 yang beranggotakan CL, Park Bom, Dara, dan Minzy. Grup K-Pop perempuan legendaris yang dulu berada di bawah naungan YG Entertainment ini adalah salah satu yang sering menduduki puncak pertama tangga lagu saat itu.

Mereka memang sudah nggak aktif lagi secara resmi sejak disband karena kontrak mereka berakhir pada 2016 silam. Namun, 2NE1 sempat memberikan kejutan saat CL berkesempatan tampil di festival musik Coachella pada 2022 lalu. Setelah selesai membawakan lagu solonya, Bom, Dara, dan Minzy, muncul di atas panggung dan mereka berempat pun membawakan lagu ‘I am the Best’ yang ikonis.

Baca juga: Berakhir Romantis, Ini Fakta Menarik Konser NCT Dream ‘THE DREAM SHOW 3 in JAKARTA’!

Merayakan ulang tahun ke-15

2NE1 comeback

Setelah dua tahun berlalu, seluruh anggota 2NE1 akhirnya kumpul bersama lagi. Mereka merayakan hari jadinya yang ke-15 pada 17 Mei lalu. Mereka pun membagikan sejumlah hasil photoshoot yang sama di Instagram pribadi masing-masing dengan pesan untuk Blackjack (nama panggilan penggemar 2NE1).

Unggahan mereka pun disambut dengan gembira oleh para penggemar setianya dan pendengar K-Pop lain yang juga merindukan aktivitas mereka sebagai grup. Bahkan, banyak dari mereka yang mengharapkan agar 2NE1 untuk comeback lagi sebagai grup.

Baca juga: Siap-siap Ketemu Byeon Woo Seok di Jakarta! Tiketnya Mulai dari 1 Jutaan

Belum ada rencana comeback

2NE1 comeback

Sayangnya, belum ada berita resmi apakah mereka akan kembali menjalankan aktivitas musik bersama lagi. Keempatnya pun berada di agency yang berbeda-beda dan sibuk menjalani aktivitas dan karier solo masing-masing.

Baca juga: 5 Fakta Menarik ‘Lovely Runner’, Drakor yang Lagi Jadi Hot Topic!

Apakah kamu dulu suka mendengarkan lagu-lagu 2NE1? Apa lagu favoritmu? Tuliskan di comment, ya!

 

Images: Dok. Instagram/@chaelincl

Slow Down

Please wait a moment to post another comment