Tanda penuaan sudah muncul ketika memasuki usia 40-an? Tenang saja, kamu bisa mengatasinya dengan sederet skincare yang pas buat usia 40-an ini!
Penuaan kulit memang bisa terjadi sejak usia 20-an. Namun, seiring bertambahnya usia tentu penuaan kulit akan semakin terlihat, apalagi ketika kamu menginjak usia 40-an. Tanda-tanda penuaan seperti kulit yang kendur, muncul kerutan, timbul flek hitam, dan lain sebagainya akan semakin terlihat. Meski nggak bisa diatasi dalam waktu yang singkat, upaya memakai skincare anti-aging secara rutin tetap nggak bisa disepelekan, lho. Yup, kamu tetap perlu memakai skincare dengan kandungan yang dapat memproduksi kolagen, mencerahkan kulit, hingga menyamarkan fine lines. Kalau gitu, simak beberapa skincare untuk usia 40-an yang patut dicoba!
Baca juga: Elegan dengan Busana Bali, Intip Penampilan Mahalini di Upacara Dharma Suaka!
Diformulasikan dengan retinol yang gentle, Azarine Retinol Smooth Glowing Serum bisa jadi pilihan skincare untuk usia 40-an! Serum ini mengombinasikan beberapa kandungan, mulai dari retinol 1%, ceramide, dan resveratrol yang bekerja sama secara efektif untuk menyamarkan kerutan dan noda hitam. Plus, tekstur kulit yang nggak rata juga bisa teratasi. Satu hal yang perlu diingat, serum retinol ini hanya bisa dipakai saat malam hari, ya.
Pada usia 40-an, eye treatment wajib jadi sahabatmu supaya kulit area mata terlihat lebih fresh dan kencang. Nah, kamu bisa mencoba DR+EAM Eye Cream Treatment Complete! Kandungannya ada acetyl peptide untuk meningkatkan elastisitas kulit, carrot extract untuk mengencangkan kulit area mata, lalu caffeine yang kaya antioksidan, serta orobanche rapum extract untuk mencerahkan mata panda. Agar hasilnya maksimal, kamu harus rutin memakainya saat pagi dan malam hari!
Baca juga:Kulit Kering tapi Budget Terbatas? Ini 5 Moisturizer di Bawah 100 Ribu untuk Jaga Skin Barrier!
Semakin bertambahnya usia, penggunaan sunscreen juga harus makin rutin! Supaya nggak malas pakai sunscreen, coba carilah produk yang formulanya nyaman kaya Innertrue Always Aqualite Sunscreen SPF 45 PA+++. Menariknya, sunscreen yang satu ini juga lagi ada potongan harga, lho. Bicara soal tekstur, sunscreen Innertrue ini ringan dan nggak lengket. Sudah gitu, nggak meninggalkan whitecast sama sekali. Meskipun teksturnya nggak lengket, sunscreen ini nggak bikin kulit terasa kering karena diperkaya hyaluronic acid di dalamnya. Kamu yang berusia 40-an wajib coba, sih!
Salah satu skincare yang cocok buat usia 40-an adalah skincare dengan kandungan bakuchiol! Digadang-gadang sebagai alternatif retinol, kamu bisa melirik Lacoco Bakuchiol Night Cream. Mengandung bakuchiol 2%, moisturizer ini tinggi antioksidan dan mampu mengurangi fine lines, wrinkle, hingga flek hitam di kulit. Jadi, kulit tampak lebih cerah dan berseri. Teksturnya juga ringan dan gampang menyerap, namun kemampuan melembapkannya oke banget.
Baca juga: Ini 5 Cushion Foundation High End yang Patut Dicoba!
Kira-kira, produk mana nih yang paling menggoda untuk dicoba? Comment di bawah, ya!
Image: Dok. Female Daily, Brands