Berbalut kebaya Bali berwarna cokelat, penampilan Mahalini benar-benar bikin semua mata tertuju padanya!
Meski sudah lama berpacaran, berita tentang rangkaian prosesi pernikahan yang dilakukan Mahalini dan Rizky Febian tetap bikin netizen kaget. Yup, beberapa hari lalu tepatnya pada tanggal 5 Mei 2024, keduanya melaksanakan upacara dharma suaka dan mepamit di Bali. Acara tersebut merupakan bentuk ramah tamah antara kedua keluarga calon mempelai, serta dilanjutkan dengan acara mepamit sebagai bentuk permintaan izin secara sekala dan niskala kepada para leluhur.
Tak hanya melangsungkan acara dengan khidmat, pasangan dengan suara merdu ini juga tampil serasi dengan baju khas Bali berwarna cokelat. Terlebih lagi untuk Mahalini, ia tampil sangat anggun dengan kebaya Bali dan aksesori yang menghiasinya. Yuk, intip detail penampilannya berikut ini!
Baca juga: Tampil Manis dan Feminin, Lirik Penampilan Beby Tsabina di Hari Lamaran!
Busana kebaya berwarna bronze ini menyulap penampilan Mahalini jadi sangat elegan! Bagaimana tidak? Kebaya ini didesain oleh Asky Febrianti dengan detail payet yang menyebar di seluruh bagian baju yang membuatnya kelihatan sangat mewah. Nggak cuma itu saja, cuttingannya juga pas banget di tubuh Mahalini, sehingga siluetnya tampak sangat cantik. Plus, detail payet yang membentuk pura di bagian punggung juga memberikan sentuhan Bali yang begitu kental.
Untuk bagian bawahannya, sang fashion stylist yaitu Ferry Oktavianus memadukan dengan kamen atau kain bawahan berwarna senada, serta obi belt dengan nuansa fuschia agar tetap eye catching.
Baca juga: Tampil Anggun dalam Balutan Kebaya Putih, Intip Penampilan Nessie Judge saat Menikah!
Meski sudah sering makeup-in Mahalini, sang MUA yaitu Rossy Pramita tetap ingin membuat makeup look yang berbeda dari biasanya. Untuk acara adat dharma suaka yang dilakukan, Lini tampak menggunakan warna-warna yang senada dengan kebayanya yaitu seperti warna peach, nude, serta cokelat. Kemudian, bagian matanya juga dibuat lebih bold dengan smoky eyes dan winged eyeliner yang on point. False lashes yang dipilih Ochi untuk Mahalini juga tampak panjang dan lentik, sehingga membuat tampilan matanya jadi statement di keseluruhan makeup look.
Kalau pakai adat Bali, sudah pasti akan ada sederet aksesori pelengkapnya, beserta headpiece yang amat cantik untuk dipakai. Kali ini, Mahalini memilih Cahya Dewi Bali untuk mengerjakan hair do dan aksesori untuk prosesi adat yang ia laksanakan. Untuk hair do, rambut Lini ditata dengan sanggul gelung moding, kemudian dihiasi dengan aksesori berupa bunga kompyong, 7 sasak lepas, dan 21 bunga kenanga emas. Penampilan Mahalini langsung tampak seperti gadis Bali yang menawan!
Baca juga: Sangat Elegan, Intip 5 Outfit Kim Ji Won di Drama ‘Queen of Tears’!
Itu dia detail penampilan Mahalini di upacara dharma suaka dan mepamit. Gimana, sangat memukau, kan? Kalau kamu sendiri, paling suka lihat detail busana, makeup, aksesori, atau hair do-nya? Comment di bawah, ya!
Image: Instagram @mahaliniraharja @askyfebrianti @ochiipramita