banner-detik

style

THR Sudah Cair? Ini 5 Rekomendasi Baju Lebaran Lokal yang Bisa Kamu Beli!

seo-img-article

Gimana, senang kan, THR nya cair? Jadi, inilah saatnya untuk kamu berburu baju lebaran! Ini dia sederet rekomendasinya!

Akhirnya, waktu yang dinantikan telah tiba! Nggak lain dan nggak bukan yaitu momen cairnya THR lebaran. Tentu semua orang menunggu-nunggu momen ini, kan? Bukan hanya untuk menabung dan berbagi THR ke saudara, tetapi juga untuk belanja baju lebaran. Nah, kalau masih bingung mau beli baju Lebaran yang seperti apa, coba deh intip sederet rekomendasi berikut ini!

Baca juga: 5 Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta, Mulai dari 100 Ribuan!

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Haidee & Orlin (@haideeorlin)

Haidee Orlin

Suka penampilan yang feminin dan chic? Outfit dari Haidee Orlin bisa jadi pilihanmu! Penggunaan bahan dan pilihan warnanya pun memberikan kesan ‘fairy’ dan ‘dreamy’, karena sering pakai bahan lace dan organza, serta mengombinasikan warna yang soft seperti pink, baby blue, pastel yellow, dan lainnya. Selain itu, ada juga dress dengan pattern floral yang nggak kalah indah. Plus, harganya juga masih affordable, mulai dari 200 ribuan!

Tavia The Label

Perpaduan outer see-through dengan kaftan ikat berbahan silk memang sangat cantik! Nah, di Tavia The Label ada banyak pilihan outer yang bisa dipadu-padankan ketika Lebaran nanti. Nggak hanya itu, ada pula vest berbahan organza yang super cakep. Cocok buat kamu yang suka style casual, namun tetap ada statement-nya. Produk-produk Tavia The Label juga dibanderol dengan harga 100 ribu sampai 200 ribu saja, lho.

Baca juga: 5 Tempat Bukber di Bandung dengan Menu Lezat, Mulai dari 50 Ribuan!

 

View this post on Instagram

 

A post shared by THENBLANK (@thenblank)

Thenblank

Tampil casual saat Lebaran? Why not! Tampil lebih ‘santai’ pas Lebaran bukan berarti nggak presentable, lho. Salah satu yang bisa kamu lirik adalah Thenblank! Brand lokal ini menghadirkan raya series yang menarik banget, salah satunya series Nostalgia. Ada knit vest, obi belt, kain ikat, shirt, serta tunik yang cakep. Menariknya lagi, semua motif pada outfit tersebut diadopsi dari jajanan zaman dulu, seperti permen kacamata, cokelat payung, mie kremes, dan lainnya. Lucu banget, kan? Untuk harganya mulai dari 200 ribuan, ya!

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Mera and Jenar (@meraandjenar)

Mera and Jenar

Rekomendasi baju Lebaran selanjutnya yaitu Mera and Jenar! Style outfit-nya yang klasik ini cocok banget untuk menemani lebaran kamu. Gabungan antara bahan brokat dan warna putih jadi komponen utama dari pakaian milik Mera and Jenar, sehingga bikin tampilan kamu terlihat lebih anggun. Pokoknya kalau kamu pakai outfit tersebut, auto dipuji tante yang datang ke rumah, deh. Oh iya, harganya mulai dari 400 ribu untuk top dan 500 ribu untuk skirt.

Baca juga: 5 Rekomendasi Food Hampers Lebaran yang Super Yummy!

 

View this post on Instagram

 

A post shared by shopatvelvet (@shopatvelvet)

Shop at Velvet

Sering jadi pakaian untuk sehari-hari, Shop at Velvet ternyata juga meluncurkan baju Lebaran, lho. Ada beberapa model pakaian yang mencuri perhatian, misalnya embroidery shirt dengan motif floral, outerwear dengan pattern etnik, tunik dengan detail embroidery, see-through dress, dan masih banyak lagi. Pilihan warnanya juga bervariasi dan sudah pasti bagus, mulai dari putih, cream, mint, sage green, dust blue, hingga nude yang netral. Untuk harganya mulai dari 300 ribuan!

Itu dia lima rekomendasi baju Lebaran lokal yang bisa kamu beli. Jadi, sudah siap untuk berburu baju Lebaran pakai uang THR, belum?

 

Image: Dok. Brands

Slow Down

Please wait a moment to post another comment