banner-detik

ancient of beauty

Seberapa Efektif Kandungan Bengkoang untuk Mencerahkan Kulit?

seo-img-article

Bicara soal brightening, ingredients dalam skincare seperti alpha arbutin, vitamin C, sampai niacinamide seringkali jadi top of mind belakangan ini. Namun ternyata, bengkoang sebagai bahan tradisional juga nggak kalah efektif lho dalam membantu mencerahkan kulit!

 

Apa pun warna kulit kita, jika terawat dan terlindungi dengan baik, tentu akan terlihat lebih bersih, glowing, dan cerah alami. Namun sayangnya, beberapa faktor seperti gaya hidup dan agresor eksternal bisa membuat kulit tampak kusam. Nggak cuma kulit wajah aja, kulit badan juga berpotensi kelihatan belang dan lebih gelap akibat paparan sinar matahari dan polusi.

Baca juga: 7 Rekomendasi Toner dengan Kandungan PHA, Bikin Kulit Glowing Tanpa Iritasi!

Nah, kalau kamu lagi cari solusi yang lebih alami untuk bantu mencerahkan kulit, yuk revisit manfaat bengkoang yang sudah dipercaya sejak zaman kerajaan ratusan tahun lalu untuk perawatan kecantikan perempuan Indonesia!

 

Manfaat bengkoang untuk kecantikan

manfaat bengkoang untuk mencerahkan kulit

Bengkoang atau yang dikenal secara global sebagai jicama memiliki berbagai manfaat untuk kulit, di antaranya adalah:

Melindungi kulit dan mencegah penuaan dini

lotion untuk mencerahkan kulit

Kaya akan vitamin C dan B6 yang tinggi antioksidan, bengkoang efektif dalam membantu melindungi kulit dari efek buruk radikal bebas serta polutan yang merupakan penyebab utama premature aging. Selain itu, bengkoang juga kaya akan kolagen sehingga membantu menjaga kekenyalan dan keremajaan kulit.

Menjaga hidrasi kulit

Baca juga: 5 Beauty Technology Tercanggih yang Memudahkan Hidupmu!

Bengkoang memiliki kadar air yang tinggi, sehingga ketika produk skin atau body care yang mengandung bengkoang diaplikasikan ke kulit, akan membantu menjaga hidrasi dan kelembapannya. Kulit yang selalu terjaga kelembapannya juga berpotensi awet muda lebih lama lho.

Meregenerasi sel kulit mati – hello bright and glowing skin!

tips mencerahkan kulit badan

Serat prebiotik yang ada di dalam bengkoang membantu menjaga keseimbangan bakteri baik (microbiome) pada kulit, sehingga kondisi kulit tetap balanced dan segar. Selain itu, bengkoang juga membantu memperlancar regenerasi kulit mati, inilah yang akan membuat tampilan kulit semakin cerah seiring waktu!

 

Body care berbahan bengkoang yang bisa kamu coba untuk bantu mencerahkan kulit!

Happy banget karena baru-baru ini, tim FD berkesempatan untuk menghadiri acara The Miraculous Story of Citra’s Natural Potent. Buat yang sudah kenal Citra, pasti tau dong ya kalau produk ikonis mereka identik dengan ingredient bengkoang.

Dari kiri ke kanan: Telisiah Utami (RnD Citra), dr. Yessica Tania (dermatologist), Prof. M. Silalahi (ahli botani), dan Melisa Caroline (Senior Brand Manager Citra)

Berkreasi sejak tahun 1985, Citra sudah menjadi sahabat setia perempuan Indonesia yang meyakini bahwa bahan alami bisa diandalkan sebagai solusi kecantikan dari masa ke masa. Melaui event ini, Citra ingin membuktikan potensi luar biasa dari kandungan bahan alami seperti bengkoang untuk merawat kecantikan dan kecerahan kulit.

Baca juga: Tren Treatment Kecantikan yang Bakal Ramai di 2024 Menurut Dermatologist!

Pada acara ini, perwakilan dari Citra bersama dengan dr. Yessica Tania dan ahli botani terkemuka, secara rinci memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang keunggulan produk Citra Bengkoang Natural Glow UV, dan 7 varian Citra Body Lotion lainnya!

Prof. M. Silalahi sebagai ahli botani menjelaskan, “Tanaman menyimpan berbagai manfaat yang seringkali tidak disadari oleh manusia. Kandungan-kandungan berharga pada tanaman tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh, tetapi juga berperan penting untuk kesehatan kulit. Terutama, tanaman seperti bengkoang yang mengandung berbagai nutrisi penting seperti vitamin C, vitamin E, kolagen, probiotik, dan antioksidan.”

Penasaran nggak sih seperti apa formula Citra Bengkoang Body Lotion yang makin inovatif dan masih eksis sampai sekarang?

 

First impression

Selain menyaksikan demo produk, saya sendiri juga mencoba mengaplikasikan Citra Bengkoang Natural Glow UV di satu lengan. Feel-nya nyaman banget di kulit, melembapkan tapi cepat menyerap dan nggak greasy.

citra bengkoang review

Ketika dibandingkan dengan lengan sebelahnya yang belum menggunakan apa-apa, noticeable juga kalau lengan yang sudah menggunakan Citra Bengkoang Natural Glow UV kelihatan lebih bright.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Cantik Citra (@cantikcitra)

Sepertinya dengan pemakaian rutin, lengan saya yang lagi belang dan menggelap akibat banyak aktivitas outdoor, bisa kembali cerah nih!

 

Images: Dok. iStock, Dok. Instagram/@cantikcitra

Slow Down

Please wait a moment to post another comment