ic-fd

Bikin Pangling, Ini Cara Rina Nose Melakukan Contour agar Hidungnya Tampak Mancung!

beauty
author

armeliafarah・18 Oct 2023

detail-thumb

Pernah melihat video makeup tutorial Rina Nose di TikTok? Penasaran nggak, kira-kira bagaimana ia bisa achieve look yang tampak manglingi? Yuk, intip caranya!

Baru-baru ini, Rina Nose membagikan video tutorial makeup di sosial medianya. Bisa tebak nggak sih, makeup tutorial tersebut terlihat mirip siapa? Yup, mirip dengan salah satu anggota Blackpink yaitu Lisa. Video ini juga berhasil menembus penonton sampai 8,9 juta di TikTok! Tapi, hal ini nggak mengherankan karena beberapa video tutorial makeup miliknya selalu berhasil menembus penonton lebih dari 1 juta. Keren, ya?

Baca juga: Intip Produk Baru dari Brand Lokal di Bulan Oktober! Mana yang Kamu Suka?

Nah, kamu sadar nggak sih, kalau hasil makeup Rina Nose selalu berhasil membuatnya tampak manglingi? Lalu, salah satu fitur di wajahnya yang terlihat sangat berbeda dan berdimensi ada pada bagian hidungnya! Kalau diperhatikan lebih baik, dalam setiap video tutorialnya, ia memiliki teknik sendiri untuk contour bagian hidungnya. Penasaran kan, bagaimana tekniknya? Simak artikel ini, ya!

Menggunakan liquid contour

rina nose

Yup, dalam setiap video makeup tutorialnya, kamu bisa melihat kalau Rina selalu menggunakan liquid contour untuk membuat bagian hidungnya tampak lebih berdimensi. Biasanya, ia menggunakan liquid contour dari Mizzu yaitu Hide’EM Contour and Concealer. Kalau kamu ingin menghasilkan wajah yang tampak lebih berdimensi saat menggunakan makeup, kamu bisa cobain liquid contour yang sama!

Baca juga: Ingin Makeup Sendiri untuk Wisuda? Ini Tipsnya Agar Terlihat Flawless dan Anti Longsor!

Teknik contour ala Rina Nose

Nah, saatnya spill teknik contour ala Rina Nose! Usai menggunakan foundation di seluruh wajah, ia mulai memoleskan liquid contour di beberapa titik wajahnya. Untuk membuat wajahnya lebih lifted dan berdimensi, ia mengaplikasikan pada cheek bone, bagian atas pelipis, dan untuk bagian hidung, ia mulai menarik garis dari bagian bawah alis sampai garis hidung. Tapi, ada yang sedikit berbeda pada teknik contour ini, lho. Kamu lihat kan, bagian cuping hidungnya nggak diaplikasikan liquid contour? Yup, ia meninggalkan cuping hidungnya bersih dari contour dan mengoleskan contour pada di seluruh area lubang hidung dan bagian bawahnya. Lalu, ia juga kerap mengoleskan contour di area garis bibirnya, untuk memberikan efek bibir yang terlihat lebih full.

rina nose

Kemudian, Rina akan membaurkan seluruh liquid contour ini dengan beauty blender. Tetapi, untuk blend bagian hidung, ia menggunakan beauty blender yang berukuran kecil. Tentu saja, ia memilih beauty blender berukuran kecil agar mudah mengontrol saat nge-blend setiap garis di bagian hidung. Untuk lebih jelasnya, kamu bisa melihat beberapa video tutorial makeup miliknya, salah satunya seperti video di bawah ini:

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Rina Nose (@rinanose16)

Baca juga: 4 Eye Cream dengan Kandungan Retinol untuk Bikin Tampilan Lebih Awet Muda

Nah, itu dia cara contour dari Rina Nose untuk achieve look yang berhasil membuat wajahnya lebih berdimensi dan hidungnya yang tampak mancung! Apakah kamu tertarik untuk mencoba tekniknya? Tulis ya di kolom komentar!

 

Edited by Salma Nur Hanina

Images: Dok. Instagram/@rinanose16, Dok. TikTok/@rinanose_josscy