celebrity

Bestie Sejak Lama, Ini Alasan Sutradara ‘A Time Called You’ Pasangkan Ahn Hyo Seop dan Rowoon!

seo-img-article

Aslinya masih normal, namun tuntutan pekerjaan membuat Ahn Hyo Seop harus berhadapan dengan skenario boy lover di drakor ‘A Time Called You’.

Drama ‘A Time Called You’ sukses menjadi salah satu drama yang paling banyak diperbincangkan di berbagai sosial media. Walaupun alurnya membuat pusing, namun ceritanya bisa merasuk ke dalam emosi jika menyimaknya secara detail, episode demi episode. Drama yang dibintangi Ahn Hyo Seop, Jeon Yeo Bin, dan Kang Hoon ini mengisahkan tentang seorang perempuan yang nggak bisa move on dari mantannya. Suatu hari, ia kembali ke masa lalu dan masuk ke raga yang mirip dengan wajahnya dan menjalani hari bak dirinya sendiri namun di raga orang lain. 

Baca juga: 3 Fakta Pilu Lagu ‘Gather My Tears’ yang Sering Diputar di Drakor ‘A Time Called You’

Di dalam drama tersebut, ada salah satu adegan yang memperlihatkan Yeon Jun (Ahn Hyo Seop) yang memiliki masa lalu sedikit plot twist dengan Tae Ha (Rowoon). Adegan boy lover (BL) ini kemudian mengundang kritik para penonton. Walaupun hanya beberapa detik saja, adegan ini memang diadaptasi dari karya aslinya yang memperlihatkan kisah BL. 

rowoon dan ahn hyo seop di a time called you

Ketika penonton merasa geli, begitupun juga dengan aktornya yang saling nggak percaya apa yang telah dilakukannya bersama. Pemilihan pemeran pun telah didiskusikan bersama Ahn Hyo Seop dengan Sutradara, Kim Jin Won. Sebelum syuting, Jin Won ingin memastikan Hyo Seop bisa nyaman dengan lawan mainnya. “Aku bertanya pada Ahn Hyo Seop, siapa aktor yang dekat denganmu? Dan dia menyebutkan nama Rowoon saat itu juga,” ujarnya. 

Baca juga: Siap-Siap Nangis, ‘A Time Called You’ Rilis 8 September di Netflix!

Sutradara juga memastikan jika Rowoon nggak masalah dengan karakter yang diperankan. Tanpa banyak syarat, Rowoon langsung menyetujuinya. “Aku harap hal ini ditulis di artikel, Rowoon tidak menerima bayaran. Rowoon cuma punya syarat kirim food truck atas namanya untuk Ahn Hyo Seop,” ujarnya mengutip dari Joynews 24. 

“Setelah akting emosional, mereka berdua langsung teriak karena geli, setelah akting pegangan tangan mereka langsung melempar tangan satu sama lain,” papar Kim Jin Won saat ceritakan adegan lucu setelah syuting. 

Begitu juga dengan Ahn Hyo Seop, ia mengaku dirinya merasa geli. “Aku ingat saat syuting, kami saling marah-marah ke satu sama lain, tapi tentu saja hanya bercanda. Namun, kami langsung fokus saat kamera menyala dan akting dimulai. Terus, pas sudah di-cut, kami merasa kesal sendiri kenapa tadi sangat mendalami peran,” ujarnya mengutip dari OSEN. 

Baca juga: Fakta Menarik Laura Basuki yang Jadi Perhatian di Film ‘Sleep Call’

Rowoon sendiri muncul sebagai Tae Ho di episode 8 ‘A Time Called You’, yang sudah bisa kamu tonton secara penuh di Netflix. 

 

Edited by Salma Nur Hanina

Image: Netflix, W Korea

diaan_acil

diaan_acil

-

COMMENT

You must be logged in to post a comment
please Login or Sign up now!

undefined Comments

Sister Sites Spotlight

article

lifestyle

14 Mar

30 Menu Serba Ayam untuk Berbuka Puasa, Ada Tahu Bakso hingga Pangsit

article

parenting mommies

14 Mar

Rahasia Rambut Keren si Kecil: Pomade Water Based yang Wajib Dicoba!

article

Lifestyle

22 Feb

Sulit Ditebak! 5 Tipe MBTI Paling Misterius yang Bikin Penasaran

article

Lifestyle

01 Mar

10 Hotel untuk Tempat Bukber di Bogor 2025, Harga Mulai dari 100 Ribuan!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment