Selain jago akting, ternyata Nana juga berbakat dalam dunia tarik suara lho. Pasalnya ia pernah menjadi anggota girl group After School. Yuk, intip fakta menarik seputar pemeran utama Mask Girl ini!
Siapa yang salah fokus dengan paras Kim Mo Mi setelah melakukan operasi plastik? Tampak sangat cantik dan elegan ya, karena yang memerankan Kim Mo Mi setelah operasi plastik adalah Nana. Ia adalah idol yang memilih melanjutkan kariernya di dunia akting.
Yup, Nana merupakanK-Pop idol dari generasi ke-2. Kalau kamu sudah mengikuti K-Pop sejak saat itu, pasti sudah nggak asing lagi dengan wajah Nana yang selalu menghiasi variety show dan music show di Korea Selatan beberapa tahun silam.
Baca juga: Ganteng dan Karismatik, Berikut 4 Fakta Taecyeon 2PM yang Bakal Gelar Fanmeeting di Jakarta!
Sebelum akhirnya terkenal menjadi seorang aktris yang berbakat melalui drama ‘Glitch’ dan yang terbaru ‘Mask Girl’, Nana merupakan anggota girl group After School yang terkenal dengan lagu-lagu ‘Shampoo’, ‘Bang!’, dan ‘First Love’.
Tanpa berlama-lama lagi. Yuk, kita kenalan lebih dekat dengan Nana!
Ternyata nama Nana yang dikenal oleh publik saat ini adalah nama panggungnya, lho. Karena nama asli dari Nana adalah Im Jin Ah dan ia lahir di Cheongju, Korea Selatan pada 14 September 1991.
Sebelum dikenal sebagai aktris yang berhasil merebut hati penonton melalui drama yang ia bintangi, Nana pernah menjalani kehidupan sebagai seorang idol! Pertama kali melakukan debut dengan After School di tahun 2009, Nana menempati posisi sebagai main dancer, lead rapper, visual, dan face of the group.
Nggak hanya menempati banyak posisi, Nana juga diikutsertakan dalam 2 sub-unit After School. Yang pertama adalah AS Red, di sub-unit ini ia juga menempati posisi lead dancer dan face of the group. Lalu di sub-unit Orange Caramel ia menempati posisi vocalist dan lead rapper. Wah, Nana memang sudah berbakat ya sejak aktif di After School.
Baca juga: 4 Rekomendasi Film Terbaru di Netflix yang Bisa Jadi Teman Nonton Kamu di Weekend!
Setelah After School hiatus di tahun 2013, Nana mulai terjun ke dalam dunia akting. Film pertama yang ia bintangi adalah ‘Fashion King’ di tahun 2014, dan semenjak saat itu ia mulai fokus dengan karier aktingnya dengan muncul di beberapa drama seperti ‘The Good Wife’, ‘Justice’, dan ‘Memorials’.
Melalui drama ‘Justice’ yang tayang di tahun 2019, Nana berhasil mendapatkan penghargaan Excellent Actress di acara KBS Drama Awards. Satu tahun kemudian ia kembali mendapatkan penghargaan yang sama melalui drama ‘Memorials’.
Siapa sangka seorang aktris seperti Nana juga memiliki lisensi makeup artist? Lisensi ini ia dapatkan karena mengambil jurusan kecantikan di Institut Kesenian Seoul, keren ya. Jadi, nggak usah heran lagi kalau Nana membagikan foto di media sosialnya dan makeupnya tampak flawless dan stunning, padahal sedang nggak menghadiri acara formal.
Baca juga: Menghibur Sekaligus Misterius, Ini 3 Alasan Kenapa ‘My Lovely Liar’ Menarik untuk Ditonton!
Setelah mengetahui sederet fakta kerennya, Nana memang patut dinobatkan sebagai all rounded actress ya. Dari banyak judul drama yang dibintangi oleh Nana, mana yang jadi favorit kamu?
Images: Dok. Pledis Entertainment, Dok. Instagram/@jin_a_nana