banner-detik

haircare

Hairstyle Playful ala Hanni NewJeans Curi Perhatian, Contek Caranya di Sini!

seo-img-article

Member NewJeans Hanni tampil dengan hairstyle yang super playful di MV lagu New Jeans bisa dijadikan inspirasi gaya rambut terbaru!

Grup k-pop fenomenal NewJeans akan segera comeback lagi pada tanggal 21 Juli mendatang! Setelah sukses besar dengan lagu OMG dan Ditto yang viral di mana-mana saat comeback sebelumnya, gak heran jika banyak para Bunnies (sebutan untuk penggemar NewJeans) dan k-popers lain pun menantikan karya terbaru mereka. Seperti comeback sebelumnya, mereka juga sudah meluncurkan dua lagu pre-release yang berjudul New Jeans dan Super Shy pada minggu lalu.

Selain lagu yang catchy, penampilan mereka pun gak kalah eye-catching! Salah satunya yang paling menonjol adalah hairstyle Hanni di MV New Jeans. Rambutnya dikuncir dua dengan hiasan jepit kupu-kupu di penempatan yang gak biasa dilakukan oleh orang-orang pada umumnya. Tata rambutnya ini membuatnya terlihat playful dan bisa banget dijadikan inspirasi hairstyle untuk hang out atau menghadiri party. Beauty enthusiast harus siap-siap karena jepit rambut bentuk kupu-kupu bisa jadi tren baru nih!

Baca juga: Intip Produk Makeup Taylor Swift selama The Eras Tour yang Anti Longsor!

Rambut dengan Kupu-Kupu ala Hanni NewJeans

Apabila ingin mencatok rambut dulu supaya lurus seperti rambut Hanni di MV-nya, pastikan kamu telah menggunakan produk yang dapat melindungi rambutmu dari panasnya alat styling untuk mencegah kerusakan. Panas akibat alat styling bisa menyebabkan rambut jadi kering, rapuh, bercabang, dan frizzy, lho! Salah satu produk lokal yang bisa kamu coba untuk melindungi rambutmu adalah Houri Haircare Heat Protectant & Detangling Primer.

Kemudian belah rambutmu menjadi dua bagian dengan sisir agar lebih rapi. Untuk keperluan styling rambut, kamu bisa memilih sisir yang pipih untuk memudahkan proses penataan. Contohnya adalah Tangle Teezer Back Combing yang memang dirancang khusus untuk keperluan styling rambut sehari-hari serta bisa dipakai oleh semua jenis dan panjang rambut. Lalu, lanjutkan dengan mengikat kedua bagian rambut menggunakan ikat rambut yang karetnya masih bagus dan gak kendor.

Baca juga: Gampang Diikuti! Ini 3 Tips Biar Rambut Lembut dan Nggak Kusut Seharian!

Apabila rambut jadi berantakan karena proses ikat, sisirlah kembali. Kemudian jepit rambut dengan jepitan rambut berbentuk kupu-kupu di tampak depan sepanjang rambut. Kamu bisa mencontoh posisi penempatan persis seperti hairstyle Hanni atau berkreasi sesuai keinginanmu sendiri.

Nah, gampang banget kan kalau mau punya hairstyle seperti Hanni di MV New Jeans. Apakah kamu tertarik untuk mencobanya?

 

Images: Dok. Instagram/@houri.official, @tangleteezer, Dok. YouTube/HYBE LABELS

Slow Down

Please wait a moment to post another comment