banner-detik

beauty school

3 Rekomendasi Warna Rambut yang Nggak Ngebosenin!

seo-img-article

Bukan cuma nggak ngebosenin, tapi 3 rekomendasi warna rambut ini juga low maintanance, tapi dijamin bikin tampilan kamu selalu on point setiap saat.

 

Mewarnai rambut memang seru banget kok, mulai dari tampilan yang berubah, aura yang kita keluarkan berbeda, otomatis bikin kita lebih percaya diri. Apalagi kalau warnanya tuh terang, seperti blonde, ash blonde atau warna cokelat caramel yang terang. Selain memang lebih percaya diri dan aura keluar banget, punya warna rambut fashion seperti ini juga bikin kita nggak perlu makeup yang terlalu bold.

Cuma memang malasnya tuh, kalau mewarnai rambut adalah mainatenace-nya yang ribet. Misalnya kalau kalian mewarnai rambut jadi pirang, harus banget ke salon tiap 3 bulan sekali untuk touch up akar rambut, atau butuh di toning supaya nggak jadi kuning. Nah, buat kalian yang enggan untuk merawat warna rambut secara rutin, kali ini saya mau share 3 warna rambut yang nggak kalah bagusnya. Pastinya warna-warna rambut ini juga nggak ngebosenin, jadi kalian nggak harus sering bolak-balik ke salon.

Baca juga: L’Oreal French Glossing, Layanan Pewarna Rambut untuk Rambut Berkilau dan Berdimensi

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Shella Sanjaya (@chellsanjaya)

Beige Brown

Buat kalian yang pingin punya warna rambut terang, tapi tetap subtle, cobain deh warna yang satu ini. Secara warna memang cukup terang ya, tapi tetap terlihat soft dan nggak mencolok seperti blonde. Warnanya juga cocok untuk semua skintone, dan bakalan bikin kulit kalian terlihat lebih cerah dan glowing. Karena warna nggak terlalu terang, kamu nggak perlu terlalu sering ke salon untuk touch up warna. Biar warnanya nggak jadi brazzy atau kuning, cukup gunakan shampo ungu.

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kiefer Lippens ® (@kieferlippens)

Warm chocolate

Warna rambut cokelat memang cocok banget buat kulit perempuan Asia. Selain mudah didapatkannya, warna rambut ini bakalan bikin tampilan kalian terlihat lebih muda dan inocent. Bakalan lebih bagus lagi, kalau kamu juga menambahkan baby light, atau highlight yang kecil untuk memberikan dimensi rambut kalian. Kalau ingin terlihat lebih bervolume dan mononjolkan tekstur rambut, nggak ada salahnya sekalian kalian tambahkan potongan layer.

Baca juga: Inspirasi Model Rambut Pendek untuk Wajah Chubby dari Diana Hadisuwarno!

 

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Kiefer Lippens ® (@kieferlippens)

Burgundy red

Warna rambut merah memang lagi hits banget ya beberapa bulan terakhir ini? Apalagi ditambah dengan Tasya Farasya yang juga ikut meramaikan tren rambut warna merah. Namun kalau kalian belum berani mewarnai rambut jadi merah yang menyala, cobain deh warna burgundy red ini. Warnanya standout tapi lebih gelap, jadi kalian nggak akan merasa mencolok banget. Enaknya lagi untuk mendapatkan warna ini, kamu nggak perlu melakukan proses bleaching!

Nah, ini adalah tiga warna rambut yang nggak ngebosenin dan bakalan cocok banget dipakai buat skintone Indonesia. Kira-kira mana nih warna rambut yang akan kamu pilih?

Image source: Kiefer Lippens

Slow Down

Please wait a moment to post another comment