entertainment
02 Apr 2023
Serba Serbi Etika Nonton Konser K-Pop yang Wajib Kamu Tahu!
Aturan ini tidak tertulis dalam agensi maupun promotor, tapi etika ini bisa kamu terapkan untuk membuat pengalaman nonton konser jadi nyaman.
Memasuki tahun 2023, semakin banyak festival maupun konser K-Pop tunggal yang diadakan di Jakarta. Mungkin bagi sebagian K-Popers sudah memahami etika ini. Tapi di sisi lain, masih banyak penikmat musik K-Pop awam, yang baru pertama kali nonton konser K-Pop dan belum memahami beberapa aturan dan etika yang seharusnya dipelajari lebih dulu. Nah, beberapa etika ini saya rangkum berdasarkan pengalaman dan habit teman-teman K-Popers yang berada di venue saat konser. Supaya pengalaman nonton konsernya jadi lebih nyaman dan maksimal, yuk simak beberapa etika ini!
Baca juga: Datang ke Indonesia, Lee Je Hoon Sukses Bikin Para Fans Terpukau dengan Pesonanya!
Angkat kamera hp sejajar dengan mata
Nggak perlu angkat hp setinggi ekspektasi orang tua! Kamu cukup merekam penampilan menggunakan hp yang diletakkan sejajar dengan mata. Kamu tetap bisa mendapatkan gambar yang jelas, kok. Dengan posisi seperti ini, kamu bisa memberikan rasa nyaman untuk penonton di belakangmu dan membuat tangan jadi nggak begitu pegal, karena harus mengangkat hp terus menerus. Foto di atas adalah salah satu foto saya yang diambil menggunakan POV sejajar dengan mata, sedikit mengambil gambar dari celah-celah kepala orang supaya terlihat jelas. Saya juga dibantu dengan sepatu dengan sol setinggi 5cm, agar bisa mendapatkan gambar yang bagus.
Hindari menggunakan atribut yang mengganggu saat nonton
Pada dasarnya, segala hal yang berada di atas kepala akan mengganggu pandangan orang lain yang ada di belakangmu. Selain nggak mengangkat hp tinggi-tinggi, perlu juga kesadaran diri untuk menekan ego supaya nggak merugikan orang lain. Biasanya, di venue sering ada freebies maupun pernak-pernik K-Pop berupa bando dengan hiasan wajah para member. Jika kamu mengenakan ini di dalam venue, jelas akan mengganggu pandangan orang lain. Meski bandonya lucu, kamu bisa menyimpannya dan menggunakannya hanya ketika ingin foto di holding area, atau saat acara belum dimulai. Begitu juga dengan kipas wajah, ketika kamu mengangkatnya terlalu tinggi, maka akan mengganggu pandangan orang lain.
Baca juga: Sebelum Datang Fanmeet, Ketahui 8 Fakta Menarik Kim Seon Ho!
Angkat handbanner pada waktu yang telah ditentukan
Beberapa konser akan menerapkan project dari para penggemar. Biasanya, ketika masuk venue akan diberi handbanner. Handbanner ini bisa kamu angkat pada waktu yang telah ditentukan yang tertera di belakang handbanner. Sama seperti benda yang lainnya, ketika mengangkat handbanner pun jangan sampai melebihi kepala. Cukup angkat setinggi dada atau mulut, karena member akan tetap melihatnya dari panggung.
Tertib menikmati konser yang sudah kamu bayar
Salah satu pengalaman buruk saya adalah ketika nonton NCT 127 The Link in Jakarta. Di hari pertama, konser dibubarkan karena beberapa oknum yang nggak mematuhi protokol untuk menjaga jarak dan menikmati konser secara tertib. Hal ini jelas akan mengganggu hari-hari bahagia yang sedang dibentuk oleh orang lain. Ketika nonton konser, sebisa mungkin untuk meredam ego supaya pengalaman nonton konser bisa rata dan sama-sama menyenangkan bagi semua penonton. Lupakan memaksakan diri untuk konten “Boys at school never look at me, but my bias did”, karena semua penggemar akan tetap sama di mata idola.
Baca juga: Makeup ke Konser? Siapkan 5 Produk Lokal Ini untuk Tampil Lebih Playful!
Itulah beberapa etika nonton konser K-Pop yang bisa kamu pelajari. Semoga, hal ini juga bisa diterapkan dalam beberapa konser lokal, supaya penonton bisa saling merasakan pengalaman menyenangkan yang sama!
Image: Dok. Female Daily/diaanacil