banner-detik

beautiful people

Simpel Banget, Inilah Barang Esensial yang Sering Dibawa IU!

seo-img-article

Berbeda dari kebanyakan cewek di luar sana, IU ternyata cuma bawa barang seperlunya saja. Penasaran, apa saja yang ia bawa?

Penyanyi sekaligus aktris Korea Selatan, IU, beberapa minggu lalu menghiasi majalah VOGUE Korea dengan judul ‘I am IU’. Ia melakukan banyak aktivitas, mulai dari pemotretan hingga wawancara. IU kerap membagikan tips perjalanan jauh versinya, karena sering melakukan banyak pekerjaan di luar Korea. Selain itu, IU juga membongkar apa saja yang ada di dalam tasnya. Ternyata nggak seperti apa yang dibayangkan banyak orang, lho. Ketika banyak perempuan yang menjadikan tasnya sebagai kantong doraemon yang bisa mengeluarkan banyak benda yang dibutuhkan temannya, IU hanya membawa beberapa barang seperlunya saja. 

Baca juga: Inilah Artis Korea Usia 40-an yang Terlihat Awet Muda! Apa Rahasianya?

GUCCI Horsebit 1995 Mini Bag

Resmi diangkat jadi global brand ambassador GUCCI pada bulan Maret lalu, membuat IU nggak bisa lepas dari image eksklusifnya GUCCI. Ia memamerkan tas mini yang menjadi favoritnya. Selama satu tahun terakhir, ia sudah menggunakan tas berukuran kecil bernuansa vintage ini. Sentuhan klasik jelas membuat dirinya tampak manis. Ia juga menambahkan gantungan kunci di bagian samping tasnya. “Nggak peduli ada tas baru yang aku lihat, aku suka banget tas ini,” ujarnya dalam wawancara.

GUCCI GG Marmont Leather Card Case Wallet 

Masih dari merek yang sama, IU memamerkan dompet kecil berwarna mint yang didapuk menjadi warna favoritnya. Meski sudah diangkat jadi global brand ambassador, namun IU mengaku membeli dompet yang sudah dipakai 2 hingga 3 tahun ini dengan hasil kerja kerasnya sendiri. “Waktu GUCCI rilis dompet warna mint, yang mana ini warna favoritku. Langsung aku beli, pakai uangku sendiri,” tuturnya. 

Baca juga: Catat Sejarah, Intip 8 Momen Spesial di Konser IU The Golden Hour!

Jepit Rambut 

Bukan cewek kalau nggak ribet dengan masalah rambut, terutama jika memiliki rambut panjang. Seetidaknya harus membawa ikat rambut atau jepit rambut di dalam tas. Begitu juga dengan IU yang sering menyimpan jepit rambut berbulu di tasnya. Ia mengaku sering menggunakannya di rumah, maupun ketika beraktivitas di luar rumah. Bahkan, para penggemar sampai bisa mengenalinya. Menjadi salah satu benda yang paling mudah dijangkau oleh para penggemar, IU mengatakan jepit rambut ini seharga 10 ribu won, atau setara dengan Rp 100 ribu. 

Pollack Roe Seaweed Laver

Bukan permen, bukan cokelat, bukan pula momogi. IU ternyata menyimpan sebungkus snack rumput laut dari merek Hadong Green Tea. Snack ini akhirnya selalu dibawa kemana-mana setelah diberikan hadiah oleh Lee Joo Young berupa jajanan gulma laut sebanyak dua kardus pada saat konser tunggal ‘The Golden Hour’. Mulanya, IU bingung harus bagaimana untuk menghabiskannya. Namun setelah dicicipi, rasanya enak. “Ini bisa dimakan pakai nasi atau tanpa nasi karena rasanya nggak terlalu asin,” paparnya sambil bercanda, memperagakan seperti sales. 

Customized Earplug 

Salah satu barang esensial seorang artis yang jarang diketahui adalah earplug. Sebagai orang awam biasanya hanya akan menemukan benda seperti ini di pesawat, supaya telinganya nggak terganggu ketika mau tidur. Yang berbeda dari earplug IU adalah bentuknya yang terbuat dari silikon dan berwarna biru, warna favoritnya. Ia juga mengaku sering menggunakannya di pesawat atau ketika mau tidur. “Aku sering menggunakan ini di pesawat dan kalau mau tidur. Kalau kamu letakkan seperti ini (di telinga), akan membantu banget. Aku pernah melakukan penerbangan 13 jam, dan ini sangat membantu,” jelasnya. 

Baca juga: Pencinta K-Beauty Harus Tahu, Ini 3 Lipstik Korea Cantik yang Viral!

Buku bacaan

Barang terakhir yang dikeluarkan adalah buku bacaan. Pasalnya, ketika di perjalanan luar negeri, dirinya kerap memulai membiasakan dirinya untuk membaca buku. “Aku nggak bermaksud bawa yang satu ini. Aku mulai membaca ini di pesawat, dan ini bagus. Aku sudah membaca setengahnya,” tutupnya. 

Itulah beberapa barang penting yang sering di bawa IU ketika bepergian. Ternyata, ia tampak nggak membawa beauty products. Apakah ini artinya IU tetap tampil percaya diri, bahkan ketika wajah dan bibirnya tidak dirias? Nah, kalau kamu merupakan tim isi tas simpel seperti IU atau justru tim tas Doraemon yang semua serba ada? Comment di bawah, ya! 

 

Image: VOGUE Korea 

Slow Down

Please wait a moment to post another comment