skincare
18 Nov 2022
Nggak Bikin Kulit Kelihatan Kusam, 3 Sunscreen Ini Cocok untuk Para Cowok!
Sunscreen jadi salah satu skincare yang wajib dipakai oleh cowok-cowok. Kalau nggak tahu harus nyobain produk apa, ini dia rekomendasi sunscreen untuk cowok yang nggak bikin kulit tampak kusam!
Mungkin sebagian besar perempuan sudah kenal dengan yang namanya sunscreen. Namun, bagi cowok-cowok yang masih belum paham dengan perawatan kulit, akan bingung ketika disuruh untuk rutin pakai sunscreen. Para cowok juga akan melontarkan pertanyaan seperti “Sunscreen tuh apa sih?”, “Kenapa harus pakai sunscreen?”, “Memang apa sih fungsi sunscreen?”, dan berbagai tanda tanya lain. Buat cowok-cowok, sini saya bisikin sedikit tentang sunscreen!
Baca juga: Mencerahkan Kulit Kusam dan Bikin Glowing, Ini 4 Sabun Cuci Muka Cowok yang Wajib Dicoba!
Pentingnya pakai sunscreen
Yup, sunscreen merupakan salah satu produk skincare yang sangat penting dan wajib dipakai. Kalau skincare seperti serum bisa kamu skip penggunaannya, sunscreen sama sekali nggak boleh di-skip kecuali saat malam hari. Itu semua karena sunscreen punya manfaat yang sangat baik untuk menjaga kulit dari paparan sinar UVA & UVB. Kalau kamu nggak pakai sunscreen, kulit bisa berpotensi terbakar, tampak kusam, mengalami penuaan dini seperti muncul flek hitam, keriput, kendur, hingga bisa memicu kanker kulit. Nggak mau hal itu terjadi pada kamu, kan?
Nah, pemakaian sunscreen juga harus dilakukan secara rutin. Kamu wajib memakainya setiap hari, apalagi kalau beraktivitas di luar ruangan. Eitss, tapi kalau kamu berkegiatan di dalam ruangan pun harus tetap dipakai ya sunscreen-nya! Dalam kondisi mendung, bekerja di indoor, maupun outdoor, kamu wajib memakai sunscreen serta melakukan ‘reapply’ sunscreen setiap 2 jam sekali. Plus, pilihlah produk sunscreen yang kandungan SPF nya tinggi, seperti SPF 50. So, daripada kamu bingung mencari produk yang tepat, yuk intip rekomendasi sunscreen cowok yang nggak bikin kulit terlihat kusam!
Baca juga: Bikin Kulit Tampak Cerah dan Berseri, Sederet Skincare untuk Usia 40-an Ini Wajib Dilirik!
Whitelab UV Shield Tank Sunscreen Gel SPF 50++ PA++++
Whitelab UV Shield Tank Sunscreen Gel SPF 50++ PA++++ jadi salah satu sunscreen yang cocok buat cowok! Teksturnya gel yang ringan dan nggak bikin kulit terasa gerah. Sunscreen ini pun nggak meninggalkan residu yang bikin kulit terlihat abu-abu. Jadi, kamu nggak perlu khawatir karena kulit nggak bakal kusam. Kandungannya juga bagus, ada niacinamide 2% untuk mencerahkan kulit, Raykami ™ yang kaya antioksidan untuk mengatasi penuaan dini, hyaluronic acid untuk melembapkan, serta mugwort yang bisa menenangkan kulitmu. Oh iya, sunscreen Whitelab ini juga nggak memicu timbulnya komedo di kulit, ya!
Baca juga: Ringan seperti Moisturizer, Ini Review Lengkap Sunscreen Under 100 Ribu Milik True to Skin!
Azarine Hydramax-C Sunscreen Serum SPF 50 PA++++
Punya formula yang ringan dan cepat meresap, sunscreen ini pas buat para cowok! Yes, Azarine Hydramax-C Sunscreen Serum SPF 50 PA++++ ini terasa nyaman di kulit karena teksturnya seperti moisturizer yang melembapkan, tetapi nggak lengket sama sekali. Bahkan ketika dipakai pun ada cooling effect yang bikin kulit terasa adem. Diperkaya vitamin C dan E, sunscreen ini tinggi antioksidan yang bagus untuk mengatasi tanda-tanda penuaan. Selain itu, ada hyaluronic acid yang bikin kulit kamu lembap seharian dan lebih sehat. Tentunya, sunscreen milik Azarine ini nggak membuat kulit tampak kusam dan berminyak. Serunya lagi, ukurannya yang kecil bakal mempermudah kamu untuk membawanya ke manapun.
Biore UV Aqua Rich Watery Essence SPF 50+ PA++++
Seperti namanya, sunscreen Biore ini memiliki tekstur yang watery, alias cair seperti air. Dengan tekstur yang cair, Biore UV Aqua Rich Watery Essence Cool SPF 50+ PA++++ ini jadi terasa ringan di kulit dan lebih gampang menyerap. Produk ini juga dilengkapi hyaluronic acid untuk melemapkan kulitmu, serta citrus essence yang kasih efek segar di kulit. Yup, saat kamu mengaplikasikannya ke kulit, akan ada sensasi sejuk dan nggak gerah sama sekali. Sunscreen yang satu ini juga cocok banget dipakai oleh para cowok yang aktif berkegiatan outdoor karena formulanya nyaman dan nggak bikin kulit terlihat kusam.
Yes, itulah sederet sunscreen untuk para cowok yang nggak bikin kulit kelihatan kusam. Kamu tinggal memilih saja, ingin yang formulanya gel atau watery, yang penting terasa ringan dan nyaman dipakai seharian. Plus, ketiga sunscreen yang saya rekomendasika di atas juga nggak meninggalkan residu yang bikin kulit terlihat abu-abu dan kusam, lho! Untuk pemakaiannya, Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI) merekomendasikan untuk memakai sunscreen sebanyak 1 sendok teh pada area wajah dan leher. Kalau kamu sulit mengukurnya, kamu juga bisa menggunakan sunscreen sebanyak 2 jari tanganmu, lalu diaplikasikan ke wajah, serta leher.
Gimana nih cowok-cowok, sudah nggak bingung lagi kan mencari produk sunscreen yang nyaman dan nggak bikin wajah kusam? Kira-kira, produk mana nih yang ingin kamu coba terlebih dahulu? Comment di bawah, ya!
Buat cewek-cewek yang sempat membaca artikel ini, jangan lupa untuk share artikelnya ke pacar, suami, kakak, adik, atau temanmu, ya! Biar mereka semua aware tentang pentingnya sunscreen dan makin glowing kaya kamu!
Image: Freepik, Dok. Brands