ic-fd

Fakta Menarik SM Universe, Sekolah Calon Talent K-Pop Buatan SM Entertainment!

lifestyle
author

diaan_acil・24 Oct 2022

detail-thumb

Jadi talent K-Pop lewat jalur dalam kini sudah ada formulanya, yaitu masuk SM Universe! Mau coba? 

Cita-cita jadi artis di bawah naungan salah satu agensi Big 4, SM Entertainment kini bukan hanya sekadar mimpi belaka. Jika memiliki tekad yang kuat dan niat yang serius, kamu bisa saja menjadi bagian dari murid SM Universe, bahkan jadi trainee SM Entertainment. SM Universe (SMU) sendiri merupakan sekolah K-Pop yang didirikan oleh SM Entertainment sejak April 2022, dengan fokus mengembangkan bakat anak muda untuk menjadi bintang K-Pop. Sekolah K-Pop yang berlokasi di Apgujeong-dong, Seoul, ini dibuat dengan tujuan mencari bibit-bibit unggul yang bisa dijadikan idola K-Pop baru. Sebagai salah satu agensi terbesar di Korea Selatan, tentunya seleksi masuk SMU ini juga cukup ketat. 

Baca juga: Jadi Drama Moodbooster, Simak 3 Fakta Menarik Drama ‘Cheer Up’ yang Nggak Banyak Orang Tahu!

Terbuka untuk global 

Nggak hanya didedikasikan untuk warga Korea saja, kamu yang memiliki potensi terbaik untuk bergabung di SM Entertainment, serta memiliki vibe yang serupa dengan SM juga bisa banget masuk SMU. SM Universe ini dibuka untuk global dengan persyaratan yaitu mereka yang duduk di kelas 3 SMP hingga 1 SMA. Usia tersebut dibutuhkan karena nantinya akan ditempa lebih dulu untuk menjadikan selebritas di industri hiburan. 

Ada 4 kelas yang bisa dipilih

Bekerja sama dengan Jongno Academy dan Esteem, kamu bisa memilih empat kelas yang tersedia, yaitu Vocals and Dance, Producing, Modeling, dan Acting. Nantinya, setiap kelas hanya akan berisi 60 murid. Ketika pendaftaran pre-launch pada bulan Mei lalu, sebanyak 1.200 orang telah mendaftar dan hanya 59 orang yang terpilih. Mereka juga telah menyelesaikan 8 minggu pendidikan, sejak 9 Mei hingga 1 Juli lalu. 

Baca juga: Jaga Kulit Tetap Cerah dan Glowing, Ini 5 Essence yang Cocok untuk Usia 40-an ke Atas!

Akan ada 5 orang terpilih untuk jadi trainee 

Audisi jalur orang dalam kini benar-benar bisa terjadi. Melansir dari JoongAng Daily, menurut Kepala Sekolah SMU sekaligus produser SM Entertainment, Hong Jong Hwa, mengatakan ada lima orang teratas yang terpilih. Tadinya ia menginginkan hanya 1 dari 59 murid yang menjadi trainee. Namun, SM Casting Center meminta kelimanya untuk bisa melakukan audisi. 

Kurikulum yang lebih berat dari SMP dan SMA umum

Jika di SMP atau SMA biasanya pelajaran musik hanya sekadar meniup seruling atau praktek memainkan alat musik, di SMU terdapat kurikulum yang jauh lebih berat dari itu. Bahkan, nantinya kamu akan ditantang untuk membuat lagu sendiri. Hong Jong Hwa awalnya mengaku khawatir dengan murid karena materi yang diberikan lebih berat dibanding SMP dan SMA umum. Namun, ternyata para murid yang terpilih tersebut sudah memiliki dasar-dasar tentang musik yang kuat dan keinginan yang bulat, sehingga mengikuti kurikulum terberat pun nggak masalah. 

Baca juga: Kim Go Eun Tampil Memukau sebagai Bintang dari 3 Brand Ini!

Miliki tenaga pengajar profesional 

Selain bekerja sama dengan Jongno Academy dan ESteem, SMU juga mempersiapkan tenaga pengajar profesional pada bidangnya, seperti lulusan dari Seoul Institute of the Arts dan Dong-A Broadcasting Arts University yang sudah terkenal prestasinya. Selain itu, para murid juga akan mendapatkan kesempatan dibimbing oleh guru tamu yang berasal dari figur publik dan juga talent dari SM Entertainment. 

Untuk melakukan pendaftaran, kamu bisa mengunjungi smuniverse.com, ya! Selamat mencoba semoga sukses! 

 

Image : SM Universe