Lebih baik adu gaya, daripada adu fisik. Citayam Fashion Week tuai pujian dari media Jepang!
Siapa sangka stasiun Dukuh Atas BNI jadi tempat nongkrong anak-anak remaja yang saling beradu gaya? Mulanya nggak ada yang menyadarinya, hingga kini semakin banyak yang datang ke SCBD untuk menikmati ‘Citayam Fashion Week’. Ternyata adu tren outfit ini nggak terjadi baru-baru ini lho, bahkan sudah ada sejak tahun 2019! Pasalnya, El seorang pencetus fashion show berpikir untuk menjadikan outfit tongkrongan di Terowongan Kendal jadi sebuah ajang. Kemudian, semakin viralnya Jeje, Bonge, Roy dan kawan-kawannya, menjadikan SCBD sebagai sarana adu outfit tongkrongan paling diminati hingga saat ini.
Sekumpulan orang yang berada di tongkrongan tersebut memang didominasi oleh warga Citayam dan Bojong Gede. Mereka yang ingin terlibat ke keseruan Citayam Fashion Week bahkan rela berangkat jauh, dari daerah asalnya untuk nongkrong di Sudirman.
Julukan Citayam Fashion Week ini sempat diungkap karena mereka ingin tampil seolah model yang berada di Paris Fashion Week. Para remaja yang datang pun banyak yang menggunakan gaya busana yang kasual dan trendy ala street fashion. Mulai dari kemeja flannel oversize, celana lebar ala 90’s, sweater, sneakers warna-warni sampai aksesori yang mendukung. Semua orang yang datang menampilkan gaya masing-masing yang unik. Fenomena ini pun semakin menyebar luas, berkat beberapa konten yang viral, terutama di TikTok.
Baca juga: Hijab Friendly, Intip Daily Outfit Aktris Jung So Min yang Bisa Kamu Tiru!
Fenomena catwalk di Dukuh Atas BNI ini pun tuai sorotan media asing, yakni Tokyo Fashion. Jepang juga memiliki gaya Harajuku, sebagai kiblat dandanan remaja pada masanya yang ingin terlihat bold dan keren. Begitu pula dengan Citayam Fashion Week yang kurang lebih memiliki nuansa yang serupa. Media Jepang tersebut menyampaikan apresiasinya kepada anak muda Indonesia yang berdandan dan membuat jalanan di Jakarta layaknya catwalk. Mereka bahkan meminta sejumlah situs dan akun street snap di Indonesia mendokumentasikan dan mendukung mereka.
Cool thread about thousands of young Indonesian people dressing up and making the streets of central Jakarta come to life as a fashion catwalk, not unlike Harajuku here in Japan. Hope some Indonesian street snap sites/accounts are documenting & supporting the scene! 👍 https://t.co/IN2rF0V9jY
— Tokyo Fashion (@TokyoFashion) July 10, 2022
Media tersebut kemudian membandingkan dengan kelahiran street fashion Harajuku. Tokyo Fashion menyebutkan, kehadiran fashion Harajuku dulunya dianggap menyimpang dan nggak dihargai oleh masyarakat setempat. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, gaya Harajuku pelan-pelan diterima, bahkan jadi kiblat para penggemarnya di seluruh dunia.
Baca juga: Intip 4 Inspirasi Makeup Biar Tampil Cetar Saat Jakarta x Beauty 2022!
Saking terkenalnya Citayam Fashion Week ini, nggak tanggung-tanggung para model profesional turut berpartisipasi dalam ajang adu outfit paling trendi se-SCBD ini. Pada hari Minggu, 17 Juli 2022, penyelenggaraan Citayam Fashion Week semakin meriah di malam hari. Model kembar jebolan ajang Asia’s Next Top Model cycle 5, Valerie dan Veronika, ikut hadir untuk meramaikan. Berbusana kasual dengan denim dan croptop berwarna putih, keduanya beradu catwalk di area zebra cross. Ramainya pengunjung, membuat Veronika mengaku momen ini jadi catwalk paling ramai. “Kayaknya ini fashion show teramai sepanjang sejarah aku modelling deh. Awalnya malu lama-lama seru,” ungkap Veronika di IG Story-nya.
Baca juga: Tembus Pasar Dunia, Inilah 5 K-pop Idol yang Jadi Global Ambassador Label Mewah!
Itulah beberapa hal menarik mengenai Citayam Fashion Week yang tengah viral belakangan ini. Alih-alih berkerumun untuk adu fisik seperti tawuran, berkumpul untuk adu fashion nampaknya lebih menyenangkan dan meningkatkan efek positif juga bagi sekitar kawasan SCBD. Fenomena fashion ala Citayam ini juga bisa dibilang membantu meningkatkan rasa percaya diri para muda-mudi Citayam, serta mencerminkan inklusivitas, karena memang fashion diciptakan untuk semua orang tanpa terkecuali. Bahkan fenomena ini juga bisa menambah pendapatan pedagang keliling yang banyak dibeli oleh anak muda yang nongkrong!
Image : Instagram taufikzamzani & veronika.twns