banner-detik

entertainment

3 Fakta Tentang Kai EXO, Seleb Korea Pertama yang Jadi Brand Ambassador Gucci

seo-img-article

 

Nggak cuma BTS yang punya banyak sekali penggemar di Indonesia, EXO juga punya! Apa saja tentang Kai EXO yang harus kamu tahu?

Kim Jong In atau yang akrab disapa Kai, adalah penari utama di grup EXO. Ia adalah brand ambassador global pertama dari Korea untuk Gucci, lho. Nggak heran kalau sampai awal tahun ini, ia dipilih sebagai artis pertama Korea Selatan yang bisa berkolaborasi dan membuat koleksi produk kapsul yang sifatnya ekslusif.

Saking jagonya menari, Kai EXO sampai dijuluki “dancing machine”. Kai ini juga memiliki taste fashion yang bagus dan sejak pertama kali ia aktif di akun Instagramnya, ia sering mengenakan berbagai brand fashion ternama seperti Gucci, makanya nggak heran kalau keloyalitasannya membuahkan hasil yang menyenangkan. Bagi kamu yang belum tahu banyak tentang idol korea satu ini, yuk simak fakta-faktanya berikut ini!

Mengikuti audisi SM Entertainment demi console game

KAI 5

Saat kecil, kamu pasti sering mendapat perintah dari orang tua lalu mendapat iming-iming hadiah. Kai EXO juga begitu! Saat itu, Kai masih berusia 13 tahun, usia yang masih cukup muda untuk memulai debut di sebuah agensi hiburan. Kai mengungkapkan rahasianya dalam acara Knowing Brothers, “Mendiang ayahku dulu menyuruhku ikut audisi SM Entertainment, tapi aku nggak mau. Tapi kemudian ayahku bilang bahwa dia mau membelikan aku Nintendo sebagai hadiah, jadi aku ikut,” paparnya sambil tertawa kecil.

Karena dia akan mendapatkan Nintendo idamannya, maka ia ikut audisi SM Entertainment yang menaungi EXO hingga saat ini. Kai pun menjadi satu-satunya member yang audisi, berbeda dengan member lainnya yang menjadi trainee SM setelah di-casting.

Baca juga: Tips Makeup ala Lisa Blackpink di Foto Campaign MAC Cosmetics

Belajar balet sejak usia 8 tahun

KAI 2

Siapa sangka, Kai yang sekilas terlihat badboy ini ternyata suka banget menari balet. Bahkan di dalam koreo beberapa lagu EXO, ia mendapatkan bagian menari yang harus berputar-putar layaknya penari balet. Tarian yang kemudian disebut ‘tornado’ juga sempat dipamerkan di acara Knowing Brothers, yang dapat banyak pujian dari seniornya, salah satunya Heechul Super Junior yang nggak berhenti menganga ketika menontonnya.

Mendiang ayahnya memang punya misi yang kuat untuk mendukung bakat anaknya. Oleh karena itu, Kai diperbolehkan untuk mengikuti latihan balet sejak 8 tahun. Nggak heran kalau ayahnya kemudian menginginkan ia masuk SM Entertainment. Terbukti dengan pencapaiannya hingga saat ini yang menjadi main dancer, dan mendapat banyak sorotan seluruh dunia. Karena kecintaannya dengan balet, ia bahkan sempat berkata kalau tidak jadi selebriti, ia akan menjadi ballerino.

Baca juga: 7 Bintang Drama Korea yang Jadi Brand Ambassador Produk Kecantikan

Dijuluki beruang oleh para fans

KAI 4

Cikal bakal Kai x Gucci Capsule Collection yang bergambar beruang ternyata bermula dari celetukan fans yang menjulukinya beruang. Dalam wawancara ekslusifnya bersama Esquire Korea, ia mengatakan kalau penggemar menjulukinya beruang karena gerakannya lambat seperti beruang. “Awalnya aku berpikir aku bukan beruang, tapi kemudian aku mulai menggunakan lebih banyak hal yang berkarakter beruang. Sampai akhirnya aku menjadi suka beruang, dan secara kebetulan aku memiliki banyak kesamaan dengan beruang,” tuturnya.

Ia juga mengatakan kalau dalam kolaborasi ini, ia membuat Gucci terasa lebih kasual dibandingkan koleksi biasanya. Gambar beruang itu bikin koleksinya lebih cute, dan beruang bisa masuk ke berbagai rentang usia, bisa juga digunakan sebagai pakaian sehari-hari. Menariknya dari kolaborasi ini, beberapa EXO-L, penggemar EXO, kerap antri dan banyak yang melakukan jastip untuk mendapatkan produknya yang ekslusif itu.

Baca juga: 8 Bintang Drama Korea yang Jadi Ambassador Brand Fashion

Member EXO paling penakut

KAI

Memang kita nggak bisa judge seseorang berdasarkan cover-nya saja. Kai ini terlihat badboy di luar, ternyata paling penakut di antara teman-temannya di EXO. Pada beberapa adegan di variety show yang menampilkan Super M, grup lain buatan SM Entertainment, Kai dan Baekhyun berkesempatan untuk membersihkan mobil pelanggan. Namun di tengah kegiatan, lampu bengkel tiba-tiba mati total dan muncul cosplay hantu dari jok belakang serta di luar kaca. Hal itu sontak membuat Kai berteriak kencang dan ketakutan.

Namun ternyata nggak cuma penakut aja, ternyata Kai juga punya sisi “anak baik-baik” yang patut diacungi jempol: dia nggak pernah minum minuman alkohol dan suka banget baca buku. Di antara member lain yang suka keramaian, dan minum-minum ketika berkumpul, Kai memilih untuk nggak minum karena dia nggak suka dengan rasanya, dan dia paling nggak suka dengan pesta yang dipenuhi dengan orang minum-minum.

Wah, pantes saja banyak yang menjadikannya idola! Selain ganteng, bertubuh semampai, jago menari dan menyanyi, orangnya juga nggak neko-neko. Gimana menurut kamu? Apakah kamu salah satu yang menyukai Kai EXO?

 

Image: Dok. Instagram Kai

Slow Down

Please wait a moment to post another comment