skincare
22 Aug 2020
8 Skincare dengan Kandungan Jamur untuk Melindungi dan Mengencangkan Kulit!
Jamur nggak cuma topping pizza yang lezat, tapi juga kandungan skincare yang canggih!
Jamur di dalam skincare? Yes, please! Bukan skincare-nya kadaluwarsa lalu berjamur ya, tapi skincare yang mengandung ekstrak jamur pilihan sebagai ingredient utama untuk menyuplai antioksidan ke dalam kulit, menenangkan, dan mengencangkan tampilan kulit. Apa saja sih skincare dengan kandungan jamur yang layak dicoba? Simak yuk, di bawah ini!
1. Jurlique Nutri-Define Multi-Correcting Day Cream
Skincare dengan kandungan jamur ini adalah pelembap untuk pagi hari yang formulanya lightweight dan mengandung silver ear mushroom untuk melindungi kulit dari radikal bebas, melembapkan, melembutkan, dan meminimalkan tampilan garis-garis halus. Bisa dipakai oleh semua jenis kulit.
Baca juga: 5 Skincare dengan Kandungan Wortel Buat Bikin Kulit Glowing dan Awet Muda
2. Shiseido Waso Clear Mega Hydrating Cream
Punya kandungan jamur yang unik, yaitu white jelly mushroom, yang manfaatnya serupa dengan Hyaluronic Acid. Teksturnya adalah gel bening yang mudah meresap, tapi terasa sangat melembapkan dan menyegarkan, karena memiliki banyak ingredient hebat lainnya untuk menjaga kulit tetap dewy dan awet muda, seperti wortel, madu, yuzu, loquat, dan tofu.
3. Origins Mega-Mushroom Relief & Resilience Soothing Treatment Lotion
Skincare dengan kandungan jamur yang satu ini merupakan lotion atau toner yang sangat baik bila dipakai sebelum penggunaan serum dan moisturizer. Pas buat kulit yang sensitif atau mudah iritasi, karena bisa membantu mengurangi kemerahan dan menghidrasi kulit tanpa rasa lengket. Tuangkan langsung di tangan kemudian tepuk-tepuk lembut ke wajah.
Baca juga: 10 Skincare Pilihan dengan Kandungan Centella Asiatica
4. Missha Misa Geum Sul Vitalizing Eye Cream
Mau punya kulit mata yang halus dan kencang? Kamu bisa pakai skincare dengan kandungan jamur yang berbentuk eye cream seperti yang satu ini! Perpaduan jamur Lingzhi untuk membantu mencerahkan kulit, jamur Sanghwang yang bagus untuk merawat sagging skin, dan ginseng yang mampu memberikan energi pada kulit, ini adalah produk ideal untuk kamu yang berusia 30 tahun ke atas.
5. Menard Embellir Liquid
Produk emulsion yang kaya dengan Reishi Mushroom ini bermanfaat untuk menguatkan kulit dan merejuvenasi kulit sampai ke cellular level. Teksturnya perpaduan lotion dan emulsion sehingga sangat menghidrasi dan mampu membuat kulit tetap kenyal.
6. Youth To The People Adaptogen Deep Moisture Cream
Buat kamu yang kulitnya kering dan sensitif, moisturizer ini bisa dicoba karena menenangkan kulit, deep hydrating, dan tanpa pewangi. Teksturnya rich dan sangat creamy, dengan kolaborasi Ashwaganda, Rodhiola, dan Reishi Mushroom yang terkenal berkhasiat dalam Eastern medicine dan Ayurveda.
7. Volition Snow Mushroom Water Serum
Selain serum dengan kandungan strawberry, brand Volition juga punya skincare dengan kandungan jamur! Aplikasikan serum ini di wajah, leher, dan decollete supaya ekstrak jamur, semangka, argan, lentil, dan apelnya meresap dan mengencangkan kulit serta membantu memperbaiki tampilan pori-pori. Semua skincare Volition vegan dan cruelty-free lho!
Baca juga: Wednesday Wishlist: Volition Strawberry-C Serum
8. Blithe Pressed Serum Tundra Chaga
Saya suka banget dengan hasil produk ini di kulit saya, karena benar-benar bikin kenyal, kencang, dan lembap, tapi nggak greasy. Formulanya unik karena ini sebenarnya adalah serum, tapi bentuknya krim ringan yang mudah meresap. Kandungannya adalah ekstrak jamur tundra chaga, ditambah dengan zaitun dan juga argan oil untuk menutrisi dan mencegah penuaan dini.
Menurut kamu, skincare dengan kandungan jamur yang mana yang paling menarik untuk dicoba? Ceritakan pendapatmu di kolom komentar ya!
Foto: Freepik.com, courtesy of brands.