ic-fd

Jadi Lawan Main IU, Berikut Beberapa Fakta Mengenai Park Seo Joon! (With Audio)

lifestyle
author

reginabraham・16 Jul 2020

detail-thumb

IKLAN YANG DIBINTANGI PARK SEO JOON - LANEIGE HOMME

Fakta Mengenai Park Seo Joon

Regina Abraham

Kembali bermain drama bersama dengan IU, berikut beberapa fakta mengenai Park Seo Joon yang perlu kamu tahu!

Setelah booming dari drama Itaewon Class, akhir-akhir ini nama Park Seo Joon kembali lagi jadi perbincangan. Hal ini dikarenakan Park Seo Joon akan bermain dalam upcoming drama ‘Dream’, bersama dengan IU dan Lee Hyun Woo sebagai lawan main! Nah, sedikit hint-nya sih, dalam drama yang sudah mulai diproduksi bulan Mei ini, Park Seo Joon terlihat semakin buff dan fit. Sebetulnya, siapa sih sosok Park Seo Joon ini? Berikut beberapa fakta tentang Park Seo Joon yang perlu kamu ketahui!

1. Seorang Introvert

Walaupun terlihat sangat berkharisma dan tampil PD di setiap drama, Park Seo Joon sebetulnya adalah seorang introvert dan pemalu. Dalam sebuah interview, Park Seo Joon bahkan menjelaskan bahwa salah satu hal yang membuatnya memulai akting justru karena dirinya terlalu introvert.  Semasa sekolah Park Seo Joon mengikuti klub animasi, bahkan beberapa kali ikut event cosplay supaya jadi lebih outgoing. Hingga saat ini, Park Seo Joon masih menganggap dirinya seorang introvert dan cenderung pendiam walau lagi hangout sama teman-temannya!

2. Hits Belakangan

Kalau artis-artis lain melakukan debut di umur belasan tahun, Park Seo Joon debut di umurnya yang 24 tahun, pada seri Dream High 2. Jadi, bisa dibilang, kariernya mulai meningkat di usia yang cenderung dianggap ‘terlambat’ dibandingkan dengan aktris atau aktor lainnya. Tapi, hal ini bukan masalah baginya, karena Park Seo Joon merasa bersyukur sempat melakukan kebiasaan anak muda pada umumnya. Hal ini membantunya memainkan beberapa peran seperti di seri ‘Fight for My Way’ sebagai ‘Ko Dong Man’.

IKLAN YANG DIBINTANGI PARK SEO JOON

Baca juga: 7 Bintang Drama Korea yang Jadi Brand Ambassador Produk Kecantikan

3. Workout 8 Jam dalam Sehari

Waktu memainkan peran sebagai ‘Yong-Hoo’ di film horor ‘The Divine Fury’, Park Seo Joon sempat melakukan workout 8 jam dalam sehari! Di seri ini, Park Seo Joon bermain sebagai atlit boxing professional. Itu sebabnya tubuh yang dimiliki juga harus mendukung perannya sebagai atlit. What a dedication, huh? But his hard work paid off!

4. Sudah Menyelesaikan Kewajiban Militer

Salah satu hal yang ditakuti fans K-pop adalah ketika bias mereka harus mengikuti wajib militer. Itu berarti, idola mereka harus hiatus selama beberapa saat. Tapi untungnya Park Seo Joon sudah menyelesaikan kewajiban militernya! Kewajiban ini sudah dilakukan semenjak dirinya masih berumur 19 tahun, sebelum dirinya melakukan debut di tahun 2011. Saat itu, nggak banyak kegiatan yang harus dilakukan, jadi dirinya mendaftar bersama dengan teman-temannya.

5. Lagunya Dimainkan di Spotify

Park Seo Joon adalah salah satu aktor Korea yang nggak cuma pintar akting, tapi juga menyanyikan OST untuk beberapa dramanya sendiri. Walaupun, Park Seo Joon nggak mau memamerkan hal ini karena dirinya merasa suaranya nggak begitu bagus. Nah, buat kamu yang penasaran, go ahead and check on your Spotify now!

00305072

 6. Punya Youtube Channel & ASMR Video

Kalau kamu nggak puas dengan aksi Park Seo Joon cuma dari drama aja, kamu bisa cek official Youtube Channel-nya! Di mana dirinya mendokumentasikan dan membagikan berbagai macam sneak peek kehidupannya off-set maupun on-set.  Kamu juga bisa coba google ‘Park Seo Joon ASMR’ buat dengerin berbagai macam ASMR buatannya!

7. Orang yang Murah Hati

Di tahun 2019, ketika ada kasus Sokcho Wildfire, Park Seo Joon secara diam-diam mendonasikan charity di bawah nama aslinya, Park Yong Kyu. Nggak satu orangpun, bahkan manajemennya, Awesome Ent., mengetahui tentang hal ini! Park Seo Joon juga jadi salah satu artis yang mendonasikan banyak uang untuk bantu melawan corona virus. How generous of him!

fbbe3142-4e58-4b72-8067-dd4eae81c336_43

Baca juga: Inilah 7 Iklan yang Pernah Dibintangi Park Seo Joon

8. Punya Tipe Ideal

Masih single, Park Seo Joon beberapa kali digosipi berhubungan dengan lawan mainnya, Park Min-Young (“What’s Wrong With Secretary Kim”) dan Kim Ji Won (“Fight For My Way”). Walaupun kedua rumor tersebut dibantah oleh Park Seo Joon. Di sebuah interview, Park Seo Joon mengakui tipe idealnya adalah seorang perempuan yang memiliki pretty hands, senyum yang charming, bisa memulai conversation dengan baik, dan bisa membuatnya feel excited!

So, berikut adalah beberapa fakta mengenai Park Seo Joon. Gimana menurut kamu? Jadi penasaran nggak sama drama terbarunya dengan IU? Komen di bawah ya!