banner-detik

skin care

Kenapa Skincare Malam Hari Sangat Penting?

seo-img-article

KENAPA SKINCARE MALAM HARI SANGAT PENTING 2

Saat malam hari, kulit juga butuh skincare seperti saat pagi, siang, atau sore. Malah, saat malam hari semestinya kulit nggak boleh “polos”. Meskipun kita letih, paling tidak kita harus membubuhkan moisturizer pada wajah yang sudah dibersihkan sebelum tidur. Kenapa sih skincare malam hari sangat penting?

Seperti yang kita tahu, kulit butuh dirawat. Setiap kali ditanya “kenapa?”, saya paling sering menjawab: kulit adalah salah satu indera manusia, dan juga organ tubuh paling luas yang melindungi seluruh organ penting lainnya, sesuatu yang menghubungkan kita dengan dunia luar. Jadi, mestinya kita selalu menjaganya tanpa pikir dua kali. Menurut saya, jago makeup bukan sebuah keharusan, tapi mengenal skincare itu wajib, karena kita semua membutuhkannya.

Pagi, siang, sore, atau malam, kulit perlu dirawat supaya tetap lembut, lembap, dan sehat. Kenapa saat malam hari kita juga harus pakai skincare? Kan kita tidur dan nggak kena paparan debu atau sinar matahari? Nah, justru malam hari adalah saat yang ideal untuk sel-sel tubuh kita rehat dari segala kegiatan, termasuk sel kulit. Ketika kita beristirahat, kulit malah bisa menyerap skincare dengan lebih baik lagi. Saat tidur, wajah kita juga nggak memakai makeup, sehingga aksi skincare lebih optimal.

Baca juga: Skincare Malam Hari yang Bikin Kamu Jadi Sleeping Beauty

Ada lagi fakta penting yang harus diketahui: saat malam hari kulit lebih kering dibanding pagi. Apalagi kalau tidur di ruangan ber-AC. Nggak heran kalau banyak skincare malam hari yang teksturnya lebih creamy atau lebih thick dibandingkan skincare untuk pagi. Dengan rutin mengaplikasikan skincare malam hari, revitalisasi kulit akan terjaga, kulit lebih lembap dan skin barrier juga lebih sehat, penuaan dini bisa dicegah, dan kita bisa bangun pagi dengan kulit yang lebih kenyal dan glowing.

Skincare malam hari apa yang ideal? Sebenarnya sama dengan skincare pagi, semuanya tergantung pada kebutuhan kulit masing-masing dan pada budget yang kamu punya. Jadi, nggak ada ukuran ideal atau tidaknya. Tapi, 5 jenis produk di bawah ini adalah skincare malam hari yang singkat dan padat, namun cukup untuk memenuhi kebutuhanmu. Cek, yuk!

1. Cleanser

Kamu bisa membersihkan wajah dengan cleansing milk, cleansing oil, cleansing balm, atau micellar water terlebih dahulu sebelum menggunakan facial wash supaya wajah lebih bersih maksimal, apalagi kalau kamu seharian pakai sunscreen, makeup, dan keluar rumah. Tapi, kalau kulitmu kering, sensitif, dan seharian memang nggak ke mana-mana atau tampil tanpa makeup, kamu bisa langsung gunakan facial wash saja.

Kalau saya pribadi, tiap malam atau pagi tetap melakukan double-cleansing meskipun nggak ke mana-mana atau nggak pakai makeup. Produk double-cleansing favorit saya: Bioderma Sensibio H2O dan Kiehl’s Calendula Deep Cleansing Foaming Face Wash karena keduanya gentle di kulit.

BIODERMA SENSIBIO H2O

KIEHL'S CALENDULA DEEP CLEANSING FOAMING FACE WASH - SKINCARE MALAM HARI

2. Serum

Serum adalah skincare yang biasanya lebih potent, mengandung ingredients canggih, dan konsentrasinya lebih tinggi dibandingkan dengan moisturizer. Jadi, jangan dilewatkan kalau kamu punya target-target khusus pada kulit, misalnya meminimalkan kerutan, mengurangi dark spots, atau mencerahkan kulit. Aplikasikan pada wajah yang sudah dibersihkan, jangan lupakan area leher. Banyak produk serum yang diciptakan khusus untuk merawat kulit di malam hari dan bikin kulit bercahaya sehat keesokan paginya, misalnya L’Occitane Overnight Reset Serum, Estee Lauder Advanced Night Repair, dan Kiehl’s Midnight Recovery Concentrate. Meskipun begitu, kamu juga tetap bisa menggunakan serum yang biasa kamu gunakan siang hari juga.

 

L'OCCITANE IMMORTELLE RESET NIGHT SERUM - SKINCARE MALAM HARI

ESTEE LAUDER ADVANCED NIGHT REPAIR - SKINCARE MALAM HARI

 

 

3. Eye cream

Buat kamu yang usianya di atas 25 tahun, saya sarankan mulai pakai eye cream untuk menjaga kelembapan kulit area mata yang sangat halus dan tipis. Rutin pakai eye cream juga akan mencegah fine lines dan wrinkles muncul terlalu cepat, membantu memudarkan puffy eyes dan dark circles akibat kurang tidur gara-gara nonton K-drama! Tepuk-tepuk eye cream pada kulit bawah mata dan kelopak mata dengan jari manis, karena jari manis adalah jari tangan yang punya tekanan paling rendah, sehingga aman untuk kulit area mata yang sensitif.

My personal favorite: Lancome Advanced Genifique Yeux Light Pearl, atau Clinique All About Eyes karena sangat melembapkan, aromanya nggak strong, dan nggak bikin mata perih atau gatal.

LANCOME ADVANCED GENIFIQUE YEUX LIGHT PEARL - SKINCARE MALAM HARI

CLINIQUE ALL ABOUT EYES - SKINCARE MALAM HARI

Baca juga: 7 Eye Cream dengan Harga Terjangkau yang Bisa Kamu Coba!

4. Moisturizer

Moisturizer khusus malam hari atau night cream biasanya punya tekstur yang lebih rich dibandingkan day cream sehingga bisa menghidrasi kulit sepanjang tidur. Kamu bisa coba Antipodes Avocado Pear Nourishing Night Cream atau Sukin Moisture Restoring Night Cream yang bakal bikin kulit super lembap, cocok buat kamu yang kulitnya gampang kering, flaky, atau sering terasa “ketarik”.

Tapi, kamu nggak wajib pakai moisturizer terpisah antara pagi dan malam kok! Kamu bisa memakai 1 moisturizer yang sama untuk pagi dan malam sekaligus, biasanya produknya tidak mengandung SPF. Aplikasikan tepat setelah kamu memakai serum ya!

ANTIPODES AVOCADO PEAR NOURISHING NIGHT CREAM - SKINCARE MALAM HARI

SUKIN MOISTURE RESTORING NIGHT CREAM - SKINCARE MALAM HARI

Baca juga: 5 Sleeping Mask yang Jago Bikin Kulit Kenyal dan Cerah

5. Sleeping mask

Sleeping mask dipakai setelah semua skincare lainnya untuk mengunci kelembapan kulit saat tidur. Berbeda dengan night cream biasanya, tekstur sleeping mask umumnya lebih segar dan “basah”, bukan lengket atau berminyak. Kamu bisa menggunakan sleeping mask 3 kali seminggu, atau setiap malam kalau kulitmu memang butuh kelembapan ekstra.

Saya suka dengan Laneige Water Sleeping Mask, Chanel Hydra Beauty Masque De Nuit, Sulwhasoo Overnight Vitalizing Mask EX, atau dari brand lokal, Lacoco Watermelon Glow Mask.

CHANEL HYDRA BEAUTY MASQUE DE NUIT - SKINCARE MALAM HARI

SULWHASOO OVERNIGHT VITALIZING MASK - SKINCARE MALAM HARI

Baca juga: 5 Kesalahan Memakai Retinol yang Harus Kamu Ketahui!

Itulah alasan kenapa skincare malam hari sangat penting dan beberapa rekomendasi produk yang bisa kamu coba. Mau memakai sheet mask setelah second cleanser dan sebelum serum, boleh banget! Kalau kamu ingin menambahkan toner dan essence sebelum serum juga boleh lho! Kamu juga bisa memakai bahan aktif skincare yang cocok untuk malam hari, yaitu retinol. Saat malam hari kamu justru bisa lebih leluasa layering skincare, karena nggak bakal merasa greasy atau bikin makeupmu jadi berat dan berminyak. Jadi mulai sekarang, jangan skip skincare malam hari ya!

Foto: Freepik.com, courtesy of brands.

Slow Down

Please wait a moment to post another comment