banner-detik

tools

Bedanya Face Brush Murah Dengan yang Mahal

seo-img-article

Sekarang banyak banget brush makeup dengan harga murah, yang awet dan punya standar kualitas yang terjamin. Jadi, masih worth it nggak nih beli makeup brush mahal?

Di artikel Umur Brush Makeup Murah VS Mahal, Netta pernah membahas bahwa face brush murah keluaran E.L.F, ternyata cukup awet dan bisa digunakan sampai dengan empat tahun. Lalu, kenapa kita terkadang masih memilih brush yang mahal? Saya punya alasan sendiri kenapa memilih untuk beli brush yang mahal, berikut penjelasannya.

Baca juga: Beli Makeup Brush Mahal, Why Not?

Koleksi makeup brush saya cukup banyak, ada yang brand mahal dan tentunya yang murah pun ada. Kali ini saya ingin membandingkan dua brush, yaitu Sigma F80 Flat Kabuki Brush dengan face brush murah seperti Real Techniques Buffing Brush. Memang sih, secara bentuk permukaan keduanya berbeda. Sigma F80 punya ujung kuas yang rata, sedangkan Real Techniques Buffing Brush sedikit membulat. Namun keduanya punya fungsi yang sama, yaitu untuk blending foundation atau bedak.

sigma vs RT brush (3)

Dari harganya, Sigma F80 di Sephora Indonesia dibanderol dengan harga 400 ribuan. Sedangkan Real Techniques Buffing Brush ini, ada di dalam sebuah set yaitu Real Techniques Core Collection. Harga set Real Techniques ini juga 400 ribuan, namun dalam satu bundle berisi empat buah kuas. Jadi bila dijual secara terpisah, saya perkirakan Real Techniques Buffing Brush ini harganya masih di bawah 200 ribu.

Secara desain, kuas Sigma juga tampak lebih elegan dan ‘mahal’ dibandingkan Real Techniques. Tapi ada beberapa hal yang bikin saya lebih suka dengan desain tangkai kuas Real Techniques ini. Yang pertama karena materialnya lebih ringan, kokoh dan nggak gampang rusak, lalu yang kedua, kuas Real Techniques punya ujung bawah yang datar, jadi bisa diberdirikan. Menurut saya sih, lebih rapi kalau mau dipajang di meja rias. Sedangkan Sigma sedikit lebih berat dan terasa kokoh.

sigma vs RT brush (4)

Kiri: Sigma F80 – Kanan: Real Techniques Buffing Brush

Untuk bulunya, Sigma F80 lebih padat dan jauh lebih halus daripada Real Techniques. Ketika di aplikasikan ke kulit wajah jelas sangat terasa bedanya. Sigma F80 jelas lebih nyaman. Sementara ketika menggunakan Real Techniques Buffing Brush, masih ada sensasi rasa tertusuk pada kulit wajah.

Kalau dari sisi keawetan sih sama saja. Meskipun murah, Real Techniques kan juga bukanlah kuas abal-abal. Secara kualitas tetap ada standarnya. Baik Sigma maupun Real Techniques, keduanya mampu bertahan lama. Semakin dicuci, bulunya nggak semakin rontok ataupun semakin kasar dan bentuknya juga nggak berubah.

Baca juga: Cara Merawat Makeup Brush Agar Tahan Lama

sigma vs RT brush (6)

Keduanya juga sama-sama bekerja dengan baik untuk meratakan foundation ke seluruh wajah. Namun bila diperhatikan dengan seksama, foundation yang saya baurkan dengan menggunakan Sigma F80 hasilnya lebih halus daripada sisi foundation yang saya baurkan dengan Real Techniques Buffing Brush. Kalau pakai Real Techniques, foundation saya lebih streaky atau lebih banyak garus-garis halusnya.

Sebenarnya, kalau soal streaky-nya saya nggak terlalu masalah. Karena saya biasanya hanya memakai foundation brush untuk mendapatkan coverage foundation yang lebih tinggi. Setelahnya tetap saya tap-tap lagi dengan menggunakan beauty sponge, agar hasilnya lebih halus dan merata.

Namun yang membuat saya lebih memilih Sigma F80 adalah karena rasanya nyaman saat bergesekan dengan kulit saya. Saya benar-benar terganggu dengan sensasi kulit tertusuk (walau hanya sedikit) ketika saya menggunakan Real Techniques Buffing Brush.

Baca juga: 3 Cara Memakai Foundation

Jadi, bisa dibilang, saya masih memilih makeup brush mahal karena faktor kenyamanan. Tapi Real Techniques juga nggak jelek kok, apalagi kalau untuk pemula yang masih sangat mempertimbangkan budget makeup. Jadi sesuaikan saja dengan budget dan kebutuhanmu, ya.

Kalau brush andalan kamu apa, nih? Share di komen ya!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment