ic-fd

Mengenal Boh Gaca, Tradisi Kecantikan Aceh untuk Pengantin Perempuan sebelum Menikah!

burts bees
author

salmanrh・28 Jun 2024

detail-thumb

Pernikahan adat Aceh memang selalu tampak indah dan bermakna. Salah satu tradisi kecantikan khas Aceh yang masih dilestarikan hingga saat ini adalah Boh Gaca!

Siapa yang nggak tahu sih pernikahan Beby Tsabina beberapa waktu lalu? Yes, pernikahan yang diselenggarakan pada 23 Juni ini mendapat banyak perhatian karena setiap detail pernikahan tersebut sangat cantik, mulai dari penampilan pengantin perempuan, dekorasi, hingga tradisi yang dijalankan. Nggak cuma itu saja, sederet ritual yang dilakukan Beby Tsabina pun mencuri perhatian netizen dan bikin penasaran. Nah, salah satu yang menarik adalah tradisi kecantikan khas Aceh yaitu Boh Gaca. Penasaran, seperti apa ritual dan maknanya?

Baca juga: Tampil Manglingi dengan Adat Aceh, Lirik Penampilan Beby Tsabina saat Akad Nikah!

Seperti apa tradisinya?

tradisi kecantikan aceh di pernikahan beby tsabina

Penasaran kan, seperti apa tradisi Boh Gaca? Nah, Boh Gaca ini merupakan tradisi kecantikan yang dilakukan oleh pengantin perempuan dengan membuat ukiran inai di jari, tangan, serta kakinya. Gaca sendiri dalam bahasa Indonesia artinya inai dan Gaca yang dipakai untuk ritual ini berasal dari sari daun pacar yang dihaluskan menggunakan batu giling.

tradisi kecantikan aceh di pernikahan beby tsabina

Menariknya, calon pengantin perempuan atau yang disebut juga Dara Baro akan mendapat motif ukiran yang berbeda-beda sesuai dengan asal daerah masing-masing. Motifnya pun beragam, lho, mulai dari motif pintu Aceh, bungong ue dari Kota Sabang, bungong awan sion, bungong meucanek, pucuk daun nilam dari Aceh Jakay, rumpun biluluk dari Kabupaten Aceh Barat, dan masih banyak lagi.

Baca juga: Anggun Layaknya Princess, Ini Gaya Beby Tsabina di Acara Resepsi Pernikahannya!

Sejarah Boh Gaca

tradisi kecantikan aceh di pernikahan beby tsabina

Beberapa tradisi khas Aceh memang banyak mengadopsi sunah rasul, ajaran Islam, serta budaya Arab. Pada zaman dahulu, Aceh juga menjadi jalur perdagangan rempah dunia, sehingga banyak orang dari berbagai negara yang datang ke Aceh. Makanya, terjadi asimilasi budaya di daerah Aceh, salah satunya budaya India. Nah, Boh Gaca sendiri juga cukup erat kaitannya dengan budaya India, tetapi juga tetap mengikuti ajaran Islam, dengan menjadikan shalawat dan doa sebagai pembuka dari tradisi ini.

Boh Gaca punya makna penting bagi masyarakat Aceh!

Boh Gaca bukan sekadar tradisi sebelum menikah saja, tetapi punya makna yang penting juga, lho. Menurut masyarakat Aceh, tradisi kecantikan Boh Gaca ini dilakukan untuk menambah pesosa pada setiap pengantin perempuan yang akan melangsungkan pernikahan. Jadi, memang tujuannya agar membuat pengantin terlihat cantik dan berbeda dengan hari-hari biasa.

Baca juga: Bongkar Ritual Kecantikan Pengantin Bali sebelum Menikah!

Yup, itulah tradisi kecantikan adat Aceh yang saat ini masih tetap dilestarikan, salah satunya juga diterapkan oleh Beby Tsabina yang menikah baru-baru ini. Ternyata, Boh Gaca bukan sekadar tradisi turun-temurun saja, tetapi juga punya sejarah dan makna yang penting!

Gimana nih, kamu jadi lebih tahu tentang tradisi kecantikan Indonesia, kan? Kira-kira, tradisi kecantikan mana lagi yang pingin kamu tahu? Comment, ya!

 

Image: Instagram @bebytsabina