ic-fd

Kenalan dengan Choi Min Sik, Aktor Veteran yang Kembali Lewat Film 'Exhuma'!

celebrity
author

armeliafarah・13 Mar 2024

detail-thumb

The legend is back! Yup, Choi Min Sik adalah aktor chungmuro yang kembali ke layar kaca melalui film ‘Exhuma’!

Selain Lee Do Hyun dan Kim Go Eun, ada satu aktor yang membuat masyarakat terpukau dengan aktingnya di ‘Exhuma’. Yup, dia adalah Choi Min Sik yang berperan sebagai Kim Sang Deok, seorang kakek yang bisa merasakan energi dari suatu makam melalui tanah yang ia cicipi. Scene ini pun menjadi salah satu yang membuat banyak orang mengacungkan jempol karena melihat ekspresi yang ditampilkan olehnya. Di balik kepiawaiannya dalam berakting, ternyata Choi Min Sik adalah seorang aktor veteran yang juga mendapat julukan ‘chungmuro aktor’, lho! Kalau kamu ingin mengetahui lebih lanjut soal dirinya, simak artikel ini terus, ya!

Baca juga: 4 Drama Populer Kim Go Eun Dukun Cantik di Film ‘Exhuma’ yang Wajib Ditonton!

Ia memulai debutnya pada tahun 1982

choi min sik exhuma

Yes, aktor kelahiran 22 Januari 1962 ini memulai debutnya di tahun 1982 menjadi aktor teater dan bergabung dengan perusahaan bernama ‘Ppuri’. Kemudian, di tahun 1988, ia mendapatkan tawaran untuk bermain di film ‘Kuro Arirang’. Namun, namanya mulai dikenal setelah ia bermain dalam drakor ‘The Moon of Seoul’, ‘Taxi Driver’, dan membintangi salah satu film Korea Selatan berjudul ‘Shiri’, yang membuat ia akhirnya memiliki nama di industri film Korea Selatan.

Meraih 3 penghargaan bergengsi melalui film ‘Oldboy’

choi min sik exhuma

Setelah menuai kesuksesan pada ‘Shiri’, ia kembali menggapai kesuksesan baru melalui film ‘Oldboy’ yang rilis pada tahun 2003. Melalui film ini, ia berhasil membawa pulang 3 penghargaan bergengsi seperti Best Actor Prize at The 40th Baeksang Art Awards (2004), Best Actor at 49th Asia Pacific Film Festival (2004), dan Best Actor at 245h Korean Association of Film Critics Awards (2004). Setelah menuai kesuksesan di film ‘Oldboy’, ia mulai membintangi banyak judul film yang hits, mulai dari ‘Springtime’, ‘Crying First’, ‘I Saw The Devil’, dan masih banyak lagi!

Baca juga: Pianis YIRUMA Siap Sapa Penggemar di Indonesia untuk Pertama Kalinya!

Membintangi ‘The Admiral: Roaring Currents’ film terlaris di Korea Selatan

choi min sik exhuma

Menjadi film paling laris dan banyak ditonton sepanjang masa di Korea Selatan, The Admiral: Roaring Currents’ berhasil membawa Choi Min Sik menjadi aktor terkenal di dalam dan luar negeri. Hal ini juga membuat dirinya semakin digadang-gadang menjadi ‘chungmuro actor’ yang sukses. Ditambah, ia ia juga berhasil melakukan debut pertamanya di Amerika Serikat melalui film Lucy bersama dengan Scarlett Johansson!

Baca juga: Segera Hadir di Indonesia, Bose Ultra Open Earbuds Layak Jadi Pilihan TWS Terkini!

Itu dia rangkuman dari karier cemerlang Choi Min Sik, nggak heran gimana ia sangat keren di film ‘Exhuma’ ya. Gimana, sudahkah kamu menonton film Choi Min Sik yang lainnya? Comment di bawah, ya!

 

Edited by Salma Nur Hanina

Images: Dok. IMDb