industry news
05 Dec 2023
Intip Keseruan BeYou Festival 2023 yang Menginspirasi Gen Z untuk Lebih Pede dan Melek Finansial!
Dilangsungkan di Plaza Sudirman, yuk intip keseruan BeYou Festival 2023 yang menghadirkan beragam rangkaian acara menarik ini!
Tanggal 26 November 2023 lalu, Beautynesia menggelar BeYou Festival 2023 sponsored by J Trust Bank yang diselenggarakan di Plaza Sudirman. Menariknya, festival ini memiliki tema ‘Embrace Your Beauty, Radiate Wellness’ yang menyediakan beragam rangkaian acara menarik yang diperuntukan untuk para Gen Z. Maka dari itu, nggak menjadi sebuah keheranan bahwa saat berlangsungnya festival ini ada banyak Gen Z yang antusias untuk hadir dan mengikuti seluruh rangkaian acara. Simak terus artikel ini untuk intip ada keseruan apa saja sih di BeYou Festival 2023!
Baca juga: Hadir Lebih Meriah, Berikut Sederet Brand yang Hadir di Jakarta X Beauty 2023!
Talk show inspiratif
Hal yang paling menarik dari acara ini adalah adanya talk show yang berjalan sebanyak beberapa sesi, di mana setiap sesinya memiliki tema masing-masing yang memang didedikasikan untuk memberdayakan Gen Z! Nah, Sebelum berjalannya talk show, acara dibuka dengan morning pound fit bersama dengan Pound Pro Indonesia. Lalu, setelah keseruan melangsungkan morning pound fit, para hadirin bisa menikmati talk show ‘Be YOUr Wellness’ yang membahas mengenai kesehatan, mulai dari edukasi terkait manfaat dari olahraga yang dilakukan secara teratur dan kualitas tidur, pembahasan ini dilakukan bersama dengan dr. Andira Utami, CEO dan Founder of Livewell Indonesia dan seorang Certified Nutrition Science from Standford School of Medicine.
Lalu, setelah mendapatkan insight yang banyak untuk menjaga kesehatan tubuh, peserta juga bisa menikmati ‘Be YOUr Financial Successful Fit Talk Show’ yang membahas mengenai bagaimana menangani persoalan finansial. Karena, saat ini Gen Z sudah mulai masuk ke dalam dunia kerja dan sudah bukan rahasia lagi bahwa di masa kini banyak kaum Gen Z yang memiliki gaya hidup yang impulsive dan FOMO. Dan melalui talk show ini, Kelly Patricia selaku Content Creator dan Founder of Ladyboss Project, Edwina selaku Marketing Communication & Promotion Departement Head PT Bank J Trust Indonesia Tbk. dan Sufu Malinda selaku founder Elmaz Hijab Modelling School and Content Creator membagikan strategi menabung untuk para Gen Z! Seru, kan?
Masih ada talk show seru lainnya yang bertajuk ‘Be YOUr True Self Talk Show’, di mana pada talk show ini kamu bisa mendengar langsung berbagai masukkan dari Amelia Ayu Kinanti selaku Editor in Chief Beautynesia yang berbagi mengenai pentingnya self awareness dan bagaimana menemukan jati dirimu. Serta cara mudah untuk bisa menghilangkan rasa insecure dan mulai untuk mengekspresikan diri dengan lebih confident di media sosial.
Activity booth yang seru
Nah, nggak hanya menyediakan banyak talk show yang inspiratif, di festival ini kamu juga bisa menikmati activity seru yang tersedia di banyak booth. Di antaranya kamu bisa mengeksplorasi booth yang menyediakan beragam produk skincare, crafting, dan kalau kamu butuh tambahan amunisi sebelum mengikuti keseruan cardio dance di sore hari, kamu bisa melipir ke booth F&B juga! Oh ya, kamu juga bisa menikmati kegiatan di booth J Trust Bank, yaitu spin the wheel yang memberikan kamu kesempatan untuk membawa pulang freebies menarik, lho!
Baca juga: Penuh Haru, Ini Sederet Fakta Menarik Seputar Pernikahan BCL dan Tiko!
Penampilan spesial Nadhif Basalamah
Last but not least, para pengunjung bisa menikmati penampilan spesial dari musisi tanah air yang sedang naik daun, Nadhif Basalamah. Yup, selama penampilan spesial dari Nadhif ini, pengunjung yang hadir bisa menikmati 10 lagu yang ia bawakan, mulai dari ‘Penjaga Hati’, ‘Letting Go’, ‘Bitterness’, dan beberapa lagu hits miliknya! Terbayang, sangat seru kan acara festival ini?
Baca juga: Menurut Hair Expert, Ini 6 Model Rambut yang akan Hits di Tahun 2024!
Acara yang berlangsung selama satu hari penuh di hari Minggu ini didukung oleh berbagai brand partner seperti Nature Republic, Livewell Indonesia, Makarizo Hair Energy, Temanmu.CLO, METRO Departement Store Indonesia, Rumah Kopi Rawdee, dan official media partner lainnya seperti Female Daily, Girls Beyond, CXO Media, Wolipop, Insertlive!, Transtv, Trans7, dan HaiBunda. Bagi kamu yang jadi tertarik untuk mengikuti acara ini, doakan semoga tahun depan kembali hadir BeYou Festival yang semakin seru ya!
Images: Dok. BeYou Festival