lifestyle

Terpikat dengan Yeon Woo Jin di 'Daily Dose of Sunshine'? Ini 4 Drakor yang Pernah Ia Bintangi!

seo-img-article

“Tersihir” dengan akting dan ketampanan Yeon Woo Jin di drakor ‘Daily Dose of Sunshine’? Nah, agar kamu semakin terpikat, tonton juga 4 drakor yang pernah ia bintangi ini!

Salah satu drama Korea yang lagi masuk ke dalam daftar trending saat ini adalah ‘Daily Dose of Sunshine’. Selain dibintangi oleh Park Bo Young, drakor ini juga menghadirkan aktor-aktor tampan yang membuat penonton penasaran mencari tahu siapa mereka. Yup, kamu bisa melihat kepiawaian akting dari Yeon Woo Jin dan si ganteng Jang Dong Yoon! Nah, setelah melihat betapa kerennya akting Yeon Woo Jin, kamu jadi ingin tonton drama lain yang ia bintangi nggak sih? Kalau iya, simak terus artikel ini untuk tahu ada drakor apa saja yang sudah ia bintangi!

Baca juga: Mengenal Yeon Woo Jin, Aktor yang Menarik Perhatian di Drakor ‘Daily Dose of Sunshine’

 

Thirty Nine

yoon woo jin

Thirty Nine dibintangi oleh aktor papan atas Korea Selatan seperti Son Ye Jin, Jeon Mi Do, dan Kim Ji Hyun. Drakor ini sebenarnya menceritakan kisah perjalanan dari tiga sahabat yang sudah memasuki usia tiga puluh tahun namun memilih untuk fokus pada karier mereka dan enggan untuk melepas masa lajang. Sampai datanglah sosok pria yang diperankan oleh Yeon Woo Jin yang menjadi tambatan hati untuk karakter Son Ye Jin. Drakor ini cukup digemari oleh banyak orang saat pertama kali rilis, yaitu tahun lalu di Netflix.

I Wanna Hear Your Song

yoon woo jin

Di drakor ini kamu akan melihat adu akting keren antara Kim Sejeong dan si aktor tampan! Kisahnya seputar seorang pemain timpani bernama Yi Young (Kim Sejeong) yang kehilangan ingatannya. Ia bertemu dengan Jang Yoon yang diperankan oleh Yeon Woo Jin, seorang pianis di orkestra yang suara kurang bagus. Namun, keduanya bertemu dan saling terikat dengan Jang Yoon yang selalu bernyanyi untuk Yi Young agar ingatannya kembali dan memecahkan misteri yang ada di kehidupannya.

Baca juga: Penuh Pelajaran Berharga, Ini Alasan Drakor ‘Daily Dose of Sunshine’ Wajib Ditonton!

Priest

yoon woo jin

Selain membintangi drakor yang romantis, ia juga pernah lho bermain di drakor yang bergenre menyeramkan seperti ‘Priest’. Ini adalah drakor yang mengisahkan mengenai bagaimana kerja sama yang terjalin antara dokter dan pendeta dalam mengusir roh jahat. Dalam drakor ini, kamu akan melihat bagaimana akting Woo Jin bersama dengan Jung Yoomi dan Park Yong Woo.

My Shy Boss

yoon woo jin

Terakhir, ada ‘My Shy Boss’ dan drakor ini sempat hits pada masanya! Drakor ini menggambarkan bagaimana seorang CEO dari perusahaan sukses memiliki sifat yang sangat malu dan tertutup. Di sini, si tampan Woo Jin berperan sebagai Eun Hwan Ki dan beradu akting dengan Park Hye Soo yang berperan sebagai Chae Ro Woon, seorang gadis energetik yang akhirnya bisa membawa perubahan pada Hwan Ki yang sangat introvert. Akhirnya ia mulai membuka diri ke banyak orang.

Baca juga: Di Luar Ekspektasi, D.O EXO dan Ji Chang Wook Bakal Beradu Akting di ‘Sculptured City’!

Nah, itu dia 4 drakor yang pernah dibintangi oleh si aktor tampan yang berhasil membuat banyak orang salah fokus di ‘Daily Dose of Sunshine’. Apakah drakor di atas pernah kamu tonton atau kamu ada rekomendasi drakor lainnya yang dibintangi oleh Yeon Woo Jin? Comment, di bawah ya!

Images: Dok. Instagram/@wj_yeon, Dok. IMDb

armeliafarah

armeliafarah

I love a lot of things, from rom-com movie, book, and K-Pop. Red is my signature color, but I like to collect the same color of lipstick and I can't live without blush on and mascara.

COMMENT

You must be logged in to post a comment
please Login or Sign up now!

undefined Comments

Sister Sites Spotlight

article

lifestyle

26 Mar

Anti Kusam di Bulan Puasa, Jaga Kelembapan Kulit dengan Rekomendasi Skincare Berikut

article

lifestyle

26 Mar

8 Rekomendasi Kue Kering Favorit untuk Lebaran, Enak dan Tahan Lama

article

Lifestyle

21 Jan

10 Bahasa Tubuh ketika Seseorang Tidak Percaya Diri, Yuk Hindari!

article

All-Things Career

01 Mar

Mau Buat Fake Project untuk Portofolio Kerja? Pakai 9 Website Ini!

Slow Down

Please wait a moment to post another comment