ic-fd

Kekurangan Kolagen di Usia 40-an? Ini Dia Tanda-Tanda yang Akan Terjadi!

skincare
author

salmanrh・20 Jun 2023

detail-thumb

Kolagen berkurang di usia 40-an? Tentu bakal terjadi! Supaya bisa mengatasinya dengan baik, kamu perlu mengetahui tanda-tandanya!

Seiring bertambahnya usia, produksi kolagen akan berkurang. Apalagi ketika kamu memasuki usia 40 tahun, jumlah kolagen di tubuh juga nggak akan sebanyak ketika kamu berusia 20-an. Oleh karena itu, kurangnya kolagen di usia 40-an akan menimbulkan banyak perubahan. Sebelum hal tersebut makin membuat penampilanmu berubah dan kondisi kesehatanmu menurun, coba simak beberapa tanda-tanda yang akan dialami ketika kamu kekurangan kolagen agar kamu bisa mengatasinya dengan baik!

Baca juga: Ini 3 Alasan Kenapa Kamu Nggak Boleh Mencabut Uban!

Kulit wajah kendur dan muncul kerutan

kekurangan kolagen di usia 40-an

Image by Freepik

Salah satu yang populer dan sangat terlihat ketika kamu kekurangan kolagen yaitu penampilan wajah yang kendur dan muncul kerutan. Itu semua terjadi karena kolagen sendiri berperan penting pada elastisitas kulit. Sehingga ketika bertambah usia, kolagen akan berkurang serta mulai pecah dan kaku, yang menyebabkan elastisitas kulit juga berkurang. Alhasil, timbullah tanda-tanda penuaan pada kulit seperti kerutan, garis halus, serta kulit yang kendur.

Baca juga: Bingung Memilih Olahraga yang Aman untuk Usia 40-an? Ini Sederet Pilihannya!

Penipisan rambut

Image by benzoix on Freepik

Jangan salah, kolagen nggak hanya memengaruhi penampilan wajah, tetapi juga bagian tubuh lainnya, seperti rambut. Ketika kamu kekurangan kolagen di usia 40-an, salah satu tanda yang terjadi adalah penipisan rambut akibat rontok. Itu semua bisa terjadi karena kolagen yang mengelilingi folikel rambut berperan untuk membuat rambut tetap sehat, mengantarkan nutrisi, dan melawan radikal bebas. Sehingga ketika kolagen rusak dan berkurang, pertumbuhan rambut juga bakal terhambat dan penipisan rambut pun terjadi.

Nyeri sendi

Image by stefamerpik on Freepik

Yes, bagian sendi juga jadi salah satu bagian yang akan terpengaruh ketika kolagen berkurang. Selain berfungsi untuk menjaga elastisitas kulit, kolagen juga berperan untuk menambah elastisitas pada jaringan ikat dan tulang rawan. Keduanya ini juga berperan pada fleksibilitas persendian kamu, sehingga memudahkan pergerakan. Jadi, ketika kekurangan kolagen, tulang rawan berpotensi mengalami kerusakan dan bisa terjadi nyeri sendi.

Baca juga: Produksi Kolagen Berkurang di Usia 40-an, Coba 5 Makanan ini agar Kulit Tetap Awet Muda!

Nah, itu dia beberapa tanda-tanda yang akan muncul ketika kamu kekurangan kolagen di usia 40-an. Yup, masalah tersebut memang sulit untuk dihindari. Namun, kamu bisa menjaga tubuh agar masalah tersebut nggak muncul terlalu cepat, misalnya dengan cara mengonsumsi makanan yang bikin kulit tetap kenyal, menerapkan lifestyle yang baik dengan nggak merokok, menjaga kulit dari paparan sinar UV, dan masih banyak lagi upaya yang bisa kamu lakukan agar bisa menjaga kolagen di tubuh.

Sekarang sudah tahu kan tanda-tanda kolagen berkurang di tubuh? So, mulai sekarang jangan lupa merawat kulit dan tubuhmu, ya!

 

Image: Freepik