makeup
15 Jun 2023
Review ESQA Slick Drip Serum Lip Tint! Lip Product dengan Kandungan Skincare yang Kece!
Lip tint nya ESQA lagi berkeliaran terus di sosmed belakangan ini. Yuk intip review lengkapnya di sini!
Yup, lip tint lokal memang sudah ada banyak banget pilihannya. Ada yang bertekstur jelly, liquid, hingga produk dengan tekstur yang milky. Finish yang tersedia pun beragam banget pula, mulai dari yang finishnya satin, matte, hingga glossy. Dari banyaknya pilhan tersebut, kualitas yang ditawarkan pun juga bersaing, alias memang bagus-bagus. Meski ada banyak lip tint lokal yang sudah diluncurkan, tetap saja kita bakal excited kalau ada produk terbaru, kan? Sama halnya ketika dengar ESQA punya lip product baru yang namanya Slick Drip Serum Lip Tint. Dilihat dari foto saja sudah menarik buat dicoba. Rasanya, pingin langsung beli dan cobain kan? Eitss, sebelum kamu memutuskan buat membelinya, lebih baik simak review-nya dulu, yuk!
Baca juga: Kupas Tuntas Makeup Nikahan Adinia Wirasti yang Super Memukau!
Packaging dan aplikator
Packaging produk ESQA tuh memang cakep-cakep sih, termasuk juga newest drop mereka yaitu Slick Drip Serum Lip Tint! Kemasannya didesain berwarna peach kecoklatan dengan material doff transparan yang membuat warna asli dari lip productnya bisa terlihat. Nggak cuma itu saja, yang jadi keunggulan dari produk ini adalah ukurannya yang cukup kecil. Jadi, bisa masuk ke dalam makeup pouch, tanpa memakan space yang besar. Plus, bisa kamu kantongin juga, lho. Nah, untuk apliaktornya, bentuknya meruncing dan cukup fleksibel sehingga memudahkan kamu mengaplikasikan produk ke bagian pojok bibir.
Tekstur dan formula
Menurut saya, teksturnya seperti percampuran tesktur jelly dan lip gloss. Jadi, ada sedikit sensasi ‘lengket’, dibanding lip tint yang formulanya lebih liquid. Nggak cuma itu saja, lip tint ini formulanya rich, tapi bukan yang membuat bibir terasa berat saat dipakai. Nah, salah satu yang menarik dan formulanya adalah kandungan vitamin A, C, and E, dan jojoba oil yang bisa bantu melembapkan dan jaga barrier bibir kamu.
Baca juga: Tampil Manis dengan Nuansa Blushy Pink, Lirik Gaya Adinia Wirasti saat Menikah!
Pilihan shades
Pilihan warnanya nggak sedikit kok, karena ada 8 shades yang tersedia. Mulai dari warna yang bernuansa nude, peach, brown, berry pink, hingga red juga ada. Berikut ini details shade dan penjelasannya, ya!
- Cashmere Nude (warm nude peach)
- Rose Souffle (cool mauve nude)
- Royal Ruby (dark warm brick red)
- Flaming Red (true cool tone red)
- Bubble Berry (mid-tone berry pink)
- Sienna Sunset (warm coral peach)
- Warm Maple (deep warm brown)
- Burnt Chestnut (deep mauve brown)
Pemakaian
Ini dia sang moment of truth! Pertama diaplikasikan ke bibir, lip tint nya langsung kelihatan pigmented dan menutup semua bagian bibir. Tapi, kalau kamu pingin yang nggak terlalu tinggi pigmentasinya, bisa banget swipe 1 kali dan langsung diratakan ke bibir atas dan bawah. Selain pigmentasinya yang oke, saya juga merasa kalau lip tint ini hydrating banget, sih. Nggak terasa kering sama sekali di bibir. Plus, efek ‘lengket’ yang saya bilang sebelumnya pun tetap terasa di bibir. Buat saya sih ini nggak mengganggu, tapi kalau kamu terganggu dengan ‘lip gloss feel’ ini, bisa di-tap saja ke tisu untuk mengurangi rasa lengketnya.
Oh iya, bicara soal finish-nya, lip tint ini benar-benar memberikan glassy effect yang kece, sih! Bibir langsung kelihatan plumpy dan juicy kalau pakai produk yang satu ini. Kalau kamu suka dengan tipe lip product yang finishnya glassy seperti ada lapisan di atas bibir, yang satu ini patut masuk wishlist!
Baca juga: Ini Dia Alasan Kenapa Uban Bisa Muncul di Usia 20-an dan Cara Mengatasinya!
Final verdict
Setelah memakainya selama beberapa jam, saya bisa bilang kalau staining power dari produk ini oke juga, sih. Kalau kamu cuma makan makanan ringan, stain-nya nggak akan terlalu hilang kok. Selain itu, kamu pasti juga penasaran soal kemampuan ‘transferproof’nya, kan? Tentunya pas diaplikasikan dan masih keliatan glossy, lip tint ini sama sekali nggak transferproof, ya. Tapi, kalau sudah tersisa stain-nya saja, baru deh ia nggak akan menempel di masker atau ketika minum di gelas.
Overall melihat performanya, saya bisa bilang kalau lip tint ini layak dicoba! Selain karena warnanya yang cantik– favorit saya warna Burnt Chestnut dan Rose Souffle, formulanya juga nyaman di bibir. Bukan tipe lip tint yang bikin kering, bikin kelihatan kayak sariawan, atau makin memperlihatkan garis bibir, kok. Harganya pun cukup affordable yaitu Rp69.000 untuk 2,5 ml.
Gimana nih, kamu jadi makin tertarik mencobanya, nggak? Comment di bawah, ya!
Image: Dok. Brand/Jessioliv, Dok. Female Daily/Salmanrh