ic-fd

Cocok Buat Nonton Konser, Ini 5 Tips Ciptakan Rambut Pita Ala K-Pop Idol!

lifestyle
author

diaan_acil・21 Dec 2022

detail-thumb

Bosan dengan gaya rambut yang gitu-gitu saja? Yuk, simak beberapa tips hair do ala K-pop idol berikut yang bisa dipakai untuk datang ke konser! 

Dari Jennie BLACKPINK hingga Joy Red Velvet, mereka seringkali terlihat hair do nya saat manggung lebih banyak dikepang dengan pita yang membuatnya tampil manis sekaligus imut. Bagi kamu yang sering datang ke festival dan merasa sering kepanasan, kepang rambut dengan pita adalah solusinya! Kamu bisa menunjukkan sisi manis kamu, tapi juga tampil segar di setiap saat. 

Baca juga: Mengenal Jang Gyuri, Aktris yang Curi Perhatian di Drakor ‘Cheer Up’

Kepang pita ala K-Pop idol Jennie 

K-Pop Idol jennie

Kalau ingin look yang manis tapi juga tetap ingin digerai, salah satu teknik hair do Jennie bisa kamu tiru. Kamu bisa menyisihkan sedikit bagian depan rambut untuk dikepang seperti biasa. Untuk pitanya. bisa menggunakan jepit pita yang sudah jadi, tanpa perlu mengikat pita biasa. Nah, kamu bisa menjepit di kedua sisi kanan kiri untuk mendapatkan look yang imut. 

Selain itu, kalau ingin yang lebih meriah, Kkamu bisa mengenakan pita warna merah seperti Jennie, dan dimasukkan ke dalam setiap kepangan rambutmu. Kemudian, ikat di bagian bawah. Hasil akhirnya, kamu terlihat seperti sedang mengepang rambut yang di ombre dengan warna lain. Teknik ini cukup unik dan lucu jika kamu kenakan untuk datang ke festival maupun konser. 

Kuncir pita ala Mimi Oh My Girl 

Miliki gaya yang unik dari artis lainnya! Alih-alih mengepang rambutnya, Mimi mengucirnya dengan dominasi pita lebih banyak. Untuk membuatnya, kamu bisa mengucir seperti biasa di bagian  kedua sisi kanan dan kiri. Lalu ikatlah tali hingga kuat. Kemudian, bungkus rapi sepanjang mana yang kamu inginkan, hingga talinya bisa diikat sebagai pita. 

Baca juga: Tampil Ayu Bak Putri Keraton Jawa, Intip Bocoran Makeup Erina Gudono saat Menikah!

Tampil cute ala K-pop idol Joy Red Velvet

Kalau kamu suka tampilan pita yang lebih minimalis, gaya rambut Joy bisa jadi referensinya. Ia sering kali menggunakan pita kecil untuk beberapa kepangan rambutnya. Untuk rambut yang lurus, kamu bisa mengenakan empat pita kecil seperti Joy, untuk menambah kesan aksesorisnya. Warnanya pun bisa disesuaikan dengan selera kamu, ya. Caranya juga gampang, kok. Pertama, kepang rambut kamu dalam jumlah yang sedikit, masukan pita tipis melalui rambut yang ingin dikepang, kemudian ikat seperti pita. 

Kepang pita kuda seperti Sana TWICE

gaya rambut ala K-Pop Idol Sana

Untuk menciptakan gaya rambut ini, kamu bisa menggunakan dua sisi rambut, kanan dan kiri. Bedanya, kamu tetap menguraikan ke belakang, bukan ke bagian depan. Kepanglah rambut seperti biasa, kemudian ikat model pita untuk sentuhan terakhir. Jika kamu sedang memiliki warna rambut balayage, kamu bisa tampak seperti Sana, yang terlihat memiliki gradasi natural saat mengepang rambut. 

Baca juga: Hair Care Populer Korea, mise en scene Akhirnya Hadir di Indonesia!

Kepang pita unik ala Yuna ITZY 

Mau coba yang lebih unik dan ingin dinotice orang? Kamu bisa coba gaya Yuna ITZY! Bagilah rambut panjangmu menjadi kucir kuda, lalu bungkus rapat dengan pita tebal. Yuna sendiri menggunakan pita dengan detail punching, tapi kalau kamu memiliki pita jenis lain seperti lace, linen, satin maupun velvet akan lebih menarik. Bungkus pita sekali di atas kepala kamu seperti ikat rambut, lalu kepang dengan rambutmu hingga bawah. 

Itulah beberapa tips untuk mencoba berbagai hair do dari sederet K-Pop idol yang bisa kamu coba! Tertarik mencobanya, nggak? Comment di bawah, ya!

 

Image: dok. Jennie, ITZY, Joy, Sana, Mimi