banner-detik

backstage beauty

Celebrity Beauty Brand: Akankah Bertahan atau Sekadar Trend?

seo-img-article

Dari tahun ke tahun, ada saja selebritis, baik dari dalam negeri dan luar negeri, yang meluncurkan beauty brand. Kalau dikira-kira, celebrity beauty brand ini sekadar trend musiman atau akan menjadi sesuatu yang bertahan lama ya? 

 

Kok bisa banyak celebrity beauty brand yang bermunculan?

Meluncurkan sebuah bisnis sebetulnya bukan barang baru dalam dunia selebritis, karena banyaknya celebrity beauty brand sekarang ini menyerupai trend yang pernah terjadi hampir dua dekade lalu saat banyak selebritis yang meluncurkan perfume brand. Saya bahkan masih ingat betapa hebohnya jagat maya ketika Britney Spears meluncurkan Curious pada tahun 2004 dan Paris Hilton menyusul sekitar setahun kemudian. Popularitasnya mungkin bisa dibilang setara dengan Fenty Beauty dan Kylie Beauty saat ini.

‘Hanya’ menjadi brand ambassador mungkin tidak lagi cukup bagi para selebritis ini. Mereka menginginkan sesuatu yang lebih: brand ownership. Hal ini juga tidak hanya terjadi di luar negeri, tapi cukup banyak selebriti Indonesia yang memiliki beauty brand atas namanya sendiri. Meluncurkan beauty brand milik sendiri memang jauh lebih berisiko daripada ‘sekadar’ menjadi brand ambassador, but remember, with high risk comes high return.

Pada tingkat global, beauty industry memiliki nilai 511 milyar dolar Amerika, so it is only natural that people want to obtain a share of the market. Kalau bicara soal keuntungan, sepertinya memang cukup besar ya. Bahkan Rihanna saja terlihat lebih asyik melakukan eksplorasi dengan Fenty Beauty dibanding album musiknya.

Baca juga: Intip 3 Brand Selebriti yang Mungkin Belum Kamu Tahu!

Meluncurkan beauty brand juga semakin mudah dengan adanya beauty brand incubator. Cheryl Wischhover, seorang contributing reporter di Allure, Vox, dan The Business of Fashion, menjelaskan bahwa beauty brand incubator berperan dalam menghubungkan perusahaan manufaktur, sekumpulan profesional tingkat eksekutif, dan selebritis untuk membangun dan meluncurkan celebrity beauty brand.

Salah satu beauty brand incubator yang ternama adalah Beach House Group yang berbasis di California, Amerika Serikat. Beauty brand incubator yang didirikan oleh PJ Brice dan Shaun Neff ini telah berhasil meluncurkan antara lain Florence by Mills dengan Millie Bobby Brown dan Pattern dengan Tracee Ellis Ross.

Media sosial sesungguhnya juga berperan besar dalam kemunculan celebrity beauty brand. Kenapa? Karena keberadaan media sosial mengubah pola hubungan antara selebritis dengan penggemarnya. Social media does not only enable a two-way interaction between celebrities and the public, but it also enables celebrities to give a piece of their personalities to the public.

Analogi sederhananya kurang lebih seperti ini: apabila selebritis yang mengunggah kedai kopi favoritnya di media sosial bisa membuat kedai kopi tersebut kebanjiran pesanan dari para penggemar setia selebritis tersebut, bayangkan apa yang akan terjadi saat selebritis tersebut meluncurkan brand miliknya sendiri.

This was the way that enabled Kylie Jenner to sell millions of dollars worth of lip kit in 2015. 

Tapi pertanyaan besarnya adalah, apakah influence mereka saja sudah cukup untuk menjadikan brand miliknya dicintai oleh para beauty enthusiast?

Pendapat FD Community mengenai celebrity beauty brand

Di dalam FD Community sendiri ternyata lebih banyak yang belum pernah memiliki dan/atau menggunakan celebrity beauty brand daripada yang sudah pernah memiliki dan/atau menggunakan dengan perbandingan 3:1. Pendapat FD member mengenai kemunculan berbagai brand milik selebritis ini juga sangat beragam.

Beberapa FD member mengatakan bahwa kemunculan ini tidak lebih dari sekadar hal yang musiman, bahkan seorang member yakin bahwa lambat laun akan terlihat celebrity beauty brand mana yang memang customer-oriented dan mana yang sekadar riding the wave of beauty industry. Member lainnya bahkan berpendapat bahwa produk yang diluncurkan oleh celebrity beauty brand sama saja hakikatnya dengan official merchandise yang diluncurkan oleh manajemen dari selebritis itu sendiri. 

Namun, tidak sedikit pula yang mengapresiasi menjamurnya celebrity beauty brand, terutama brand yang memberi nafas baru dalam beauty industry seperti Fenty Beauty. Memiliki beauty brand sendiri adalah suatu hal yang keren, karena menurut beberapa member, para selebritis ini berani mencoba suatu hal baru dan berani berkompetisi dengan berbagai beauty brand tersohor. Seorang member juga berargumen bahwa selebritis memiliki nama baik yang harus selalu terjaga, sehingga otomatis kualitas produk-produk yang ia luncurkan pun akan ia jaga. 

 

Nah, menurut kamu sendiri, apakah celebrity beauty brand akan bertahan atau sekadar menjadi trend yang musiman? Apakah kamu punya favorit yang wajib dicoba oleh FD Community? Let’s have a casual discussion in the comments below! 

 

 

Image: Ashley Piszek for Unsplash

Slow Down

Please wait a moment to post another comment