makeup
04 Feb 2022
Just In! Primer Studio Tropik ini Bisa Bikin Makeup Flawless a la MUA Seleb Hollywood!
Nggak perlu pusing, kamu bisa dapetin makeup flawless layaknya Elizabeth Olsen dan seleb Holywood lainnya dengan primer lokal dari Studio Tropik ini!
Makeup lovers pastinya sudah nggak asing kan dengan brand lokal Studio Tropik? Memiliki tagline ‘Skincare for Makeup Lovers’, deretan produk racikan Studio Tropik, seperti Priming Water hingga Setting Spray-nya selalu bisa diandalkan buat bikin makeup terlihat lebih seamless dan tahan lama.
Nggak henti-hentinya berinovasi, Studio Tropik baru saja merilis produk terbarunya dengan menggandeng seorang MUA yang kancahnya sudah di level internasional, yaitu Archangela Chelsea. Sederet selebriti papan atas, seperti Elizabeth Olsen, Olivia Munn, dan CL sudah pernah didandaninya.
Buat yang pingin bisa bikin makeup kelihatan flawless, sehat, dan glowing from within, nggak boleh melewatkan Glaze Skin Pore Butter dan Glaze Skin Precious Oil ini.
Baca juga: Kaya Antioksidan, 4 Skincare dengan Blueberry Ini Bikin Kulit Lebih Glowing!
Selain merilis Glaze Skin Pore Butter dan Glaze Skin Precious Oil, Studio Tropik dan Archangela Chelsea juga mengangkat kampanye ‘Glaze Skin Real Life, Unretouched.’ Foto-foto dan video yang ditampilkan di kampanye ini tanpa proses retouch dan filter, untuk menunjukkan performa dari Pore Butter dan Precious Oil seutuhnya. Studio Tropik juga ingin mengajak masyarakat untuk menormalisasi tekstur kulit asli dan juga diri mereka yang
sesungguhnya, tanpa filter ataupun proses editing.
Glaze Skin Pore Butter
Hadir dalam jar cantik berbentuk hexagon dengan tutup soft gold, Pore Butter sudah dilengkapi dengan spatula kecil di dalamnya. Ketika diapliaksikan ke kulit, teksturnya memang benar-benar menyerupai butter yang lembut. Formulanya diperkaya Japanese Camelia Oil, Niacinamide, dan Shea Butter. Ini karena salah satu kunci makeup menempel dengan baik adalah kulit wajah yang terhidrasi dengan baik. Pore Butter juga memberikan efek pore blurring. Jadi kamu bisa aplikasikan tipis-tipis di area pipi, atau T-Zone untuk hasil yang lebih flawless.
Glaze Skin Precious Oil
Kalau kamu lebih suka tampilan wajah yang punya healthy glow, Precious Oil bisa jadi pilihan. Kemasannya cantik dan punya vintage feel. Dilengkapi aplikator berupa dropper, kamu bisa aplikasikan sebelum makeup, maupun di-mix ke foundation. Ini bisa jadi trik buat mengakali foundation-mu yang formulanya terlalu thick atau sangat matte. Cukup satu-dua tetes saja untuk hasil yang radiant.
Kandungan dalam Precious Oil ini juga menutrisi kulit lho. Ada Gardenia Fruit, Magnolia Berry, Japanese Camelia Oil, Turmeric, dan Purple Gromwell. Kalau kamu suka teknin ‘Scrambled Oil’, bisa juga kasih satu-dua tetes ke Studio Tropik Probiome atau Herbitus Skin Tonic!
Baca juga: Holy Grail! Ini 4 Skincare Korea yang Jadi Andalan Editor Female Daily
Pecinta packaging cantik, pasti kepincut deh dengan aksen vintage floral dan nuansa fairytale dari kolaborasi ini!
Studio Tropik x Archangela Chelsea Glaze Skin Pore Butter dan Precious Oil sudah bisa kamu dapatkan di e-commerce dan market place dengan harga Rp99.000 untuk Precious Oil dan RP169.000 untuk Pore Butter.
images: dok. Studio Tropik